Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Semangat Baru DPRD Surabaya Usai Lebaran

Semangat Baru DPRD Surabaya Usai Lebaran

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 9 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Mengawali hari pertama kerja setelah libur Idulfitri, DPRD Kota Surabaya menunjukkan semangat baru dengan menggelar halal bihalal dan langsung melanjutkan agenda kerja pada Selasa (8/4/2025). Kegiatan ini diikuti oleh pimpinan, anggota dewan, serta seluruh staf sekretariat sebagai simbol kebersamaan dan komitmen pelayanan publik.

Ketua DPRD Kota Surabaya, Adi Sutarwijono, menegaskan bahwa momentum Lebaran menjadi waktu yang tepat untuk mempererat silaturahmi sekaligus memperbarui semangat dalam menjalankan tugas legislatif dan pengawasan.

“Dengan semangat baru, kita tingkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Sinergi dan kekompakan antaranggota dewan sangat penting untuk mendorong kemajuan Kota Surabaya,” ujarnya.

Tak hanya berfokus pada kegiatan seremonial, DPRD juga langsung menggelar rapat konsultasi bersama Pemerintah Kota Surabaya sebagai bentuk keseriusan dalam melanjutkan agenda pembangunan.

Adi berharap seluruh jajaran DPRD mampu menjaga ritme kerja dan terus meningkatkan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama dalam menghadirkan kebijakan yang berpihak pada kepentingan publik.(Dk/yud)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ops Lilin Semeru 2025, Polres Malang Tingkatkan Patroli di 183 Destinasi Wisata

    Ops Lilin Semeru 2025, Polres Malang Tingkatkan Patroli di 183 Destinasi Wisata

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 35
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Malang Polda Jawa Timur meningkatkan patroli dan pengamanan di sejumlah destinasi wisata selama pelaksanaan Operasi Lilin Semeru 2025. Langkah ini dilakukan seiring meningkatnya kunjungan wisatawan menjelang libur Natal dan Tahun Baru di wilayah Kabupaten Malang. Patroli difokuskan pada kawasan wisata favorit yang diprediksi mengalami lonjakan pengunjung, mulai dari destinasi alam, pantai, hingga […]

  • Prakiraan Cuaca Surabaya dan Wilayah Jawa Timur 25 November 2025: Waspadai Hujan

    Prakiraan Cuaca Surabaya dan Wilayah Jawa Timur 25 November 2025: Waspadai Hujan

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 52
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Penggunaan informasi cuaca menjadi penting bagi masyarakat, terutama untuk mempersiapkan aktivitas sehari-hari. Di kota Surabaya, prakiraan cuaca pada hari Selasa (25/11/2025) menunjukkan kondisi yang berawan. Suhu udara berkisar antara 25 hingga 33 derajat celcius dengan kelembapan udara mencapai 55 hingga 90%. Kondisi ini membuat suasana di kota Surabaya lebih lembap, terutama di pagi dan […]

  • Restoran Fine Dining Terbaik Di Bali

    Restoran Fine Dining Terbaik Di Bali

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 210
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Restoran fine dining terbaik di BaliLebih dari sekadar warung lokal dan hidangan tradisional, Bali menawarkan pengalaman fine dining yang mewah dan tak terlupakan. Restoran-restoran ini tidak hanya menyajikan makanan lezat, tetapi juga menciptakan suasana yang elegan, pelayanan yang prima, dan presentasi yang memukau. Bagi para pecinta kuliner yang mencari pengalaman istimewa, berikut adalah […]

  • Densus 88 Ungkap 110 Anak Direkrut Jaringan Terorisme Tahun Ini

    Densus 88 Ungkap 110 Anak Direkrut Jaringan Terorisme Tahun Ini

    • calendar_month Sel, 18 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Satuan Tugas Khusus (Densus) 88 Tim Anti-Teror Polri mencatat jumlah total sebanyak 110 anak yang direkrut ke dalam jaringan tersebutteroris sepanjang 2025. Kepala Biro Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyebutkan bahwa ratusan anak tersebut berusia antara 10 hingga 18 tahun. “Densus 88 AT Polri mencatat sekitar 110 anak dengan usia berkisar antara 10 […]

  • Kehadiran Clavicular di Twitch Memicu Kontroversi

    Kehadiran Clavicular di Twitch Memicu Kontroversi

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 40
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kehadiran Clavicular di platform streaming Twitch kembali memicu perdebatan dalam komunitas penggemar. Setelah dilarang oleh Kick, streamer ini langsung beralih ke Twitch dan mencatat rekor penonton yang luar biasa. Namun, popularitasnya justru memicu spekulasi tentang manipulasi jumlah penonton. Clavicular mengalami larangan dari Kick setelah beberapa insiden yang menimbulkan ketegangan dengan pengguna dan pengelola platform […]

  • Polresta Banyuwangi Ungkap Peredaran Ganja Satu tersangka Diamankan

    Polresta Banyuwangi Ungkap Peredaran Ganja Satu tersangka Diamankan

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 33
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Satresnarkoba Polresta Banyuwangi Polda Jatim berhasil mengungkap kasus peredaran gelap narkotika jenis ganja di wilayah Rogojampi pada Rabu (10/12/2025). Seorang pria berinisial PAA(27), ditangkap saat mengambil paket berisi ganja. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., menyatakan bahwa pengungkapan kasus ini menunjukkan komitmen Polresta Banyuwangi dalam memberantas peredaran narkotika. “Kami […]

expand_less