Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polres Tulungagung Amankan 39 Balon Udara Selama Lebaran 2025

Polres Tulungagung Amankan 39 Balon Udara Selama Lebaran 2025

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polres Tulungagung Polda Jatim bersama PLN dan TNI berhasil menyita 39 balon udara selama Ramadhan dan Idul Fitri 1446H.

Puluhan balon udara yang meresahkan masyarakat tersebut disita saat Polres Tulungagung Polda Jatim menggelar razia gabungan bersama TNI dan PLN.

Hal tersebut disampaikan dalam konferensi pers oleh Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi yang didampingi Manajer Unit Pelayanan Transmisi PLN Madiun, Iksan di Mapolres Tulunggaung, Kamis (10/04/2025).

Kapolres Tulungagung AKBP Taat menyampaikan balon udara ini menimbulkan keresahan dimasyarakat dan terjadi tidak hanya di Tulungagung tapi juga di wilayah lain.

“Dari awal Ramadan kami sudah melaksanakan edukasi melibatkan kepala Desa, Bhabinkamtibmas Babinsa dan seluruh perangkat desa serta tokoh masyarakat untuk mengimbau jangan membuat dan jangan menerbangkan balon udara,” ungkap AKBP Taat.

Kapolres Tulungagung mengatakan selain edukasi yang dilaksanakan kegiatan preventif, pihaknya juga melaksanakan patroli gabungan PLN, TNI Polri di seluruh Polsek jajaran.

“Hasilnya ada 39 balon udara yang kami amankan berikut para pelaku pembuatan dan yang menerbangkan juga kami amankan,” jelas AKBP Taat.

Dari jumlah itu kata AKBP Taat, ada 25 balon udara disita sebelum diterbangkan dan 14 sisanya disita saat mendarat.

Salah satu balon yang disita sebelum diterbangkan, tingginya mencapai 25 meter.

Petugas gabungan paling banyak menyita balon udara di Kecamatan Pakel, sejumlah 11 buah.

“Ada 11 balon udara yang semuanya kami sita sebelum sempat diterbangkan,” jelas Kapolres Tulungagung, AKBP Taat Resdi.

Lalu ada 10 balon udara yang disita di wilayah Kecamatan Bandung, 7 belum sempat diterbangkan, 3 disita setelah mendarat.

Di Kecamatan Besuki juga ada  10 balon udara yang disita, 9 di antaranya sudah sempat diterbangkan, 1 disita sebelum diterbangkan.

Sementara di Kecamatan Gondang ada 5 balon udara yang disita sebelum diterbangkan.

Di Kecamatan Boyolangu ada 2 balon udara yang disita, 1 disita sebelum diterbangkan dan 1 disita setelah mendarat.

Sisanya, 1 balon udara disita di Kecamatan Kauman setelah mendarat.

“Dari semua temuan ini, ada 16 terduga pelaku, 7 di antaranya ditetapkan sebagai tersangka. Tujuh tersangka ini kasus di Desa Gandong, Kecamatan Bandung,” terang AKBP Taat.

Di luar 7 tersangka,  ada 9 terduga pelaku yang dilakukan pembinaan karena balon diamankan sebelum diterbangkan. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tips Menjaga Kesehatan Selama Puasa Ramadhan

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 136
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tips Menjaga Kesehatan Selama Puasa Ramadhan Tips Jitu Menjaga Kesehatan dan Stamina Selama Bulan Puasa Ramadhan Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan ampunan. Selain menjalankan ibadah puasa, kita juga perlu menjaga kesehatan agar dapat beribadah dengan optimal. Perubahan pola makan dan tidur selama Ramadhan dapat memengaruhi kondisi fisik dan mental. Oleh […]

  • Polres Kediri Kota Berhasil Amankan 4 Wanita Komplotan Pencurian Lintas Provinsi yang Videonya Viral

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 78
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satreskrim Polres Kediri Kota Polda Jatim berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di sebuah Swalayan. Aksi komplotan spesialis pencurian di pusat perbelanjaan Kota Kediri itu sempat terekam kamera CCTV dan viral di media sosial (medsos). Dari pengungkapan kasus tersebut, Polres Kediri Kota Polda Jatim berhasil mengamankan Empat orang perempuan yang diduga […]

  • Weekend Getaway: Wisata Dekat Surabaya Cuma Sejam Jaraknya

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 73
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ingin melepas penat dan mencari suasana baru tanpa harus menempuh perjalanan panjang? Kabar baiknya, Anda tidak perlu pergi jauh! Surabaya dikelilingi oleh destinasi wisata menarik yang bisa dicapai hanya dalam waktu satu jam. Cocok untuk weekend getaway singkat yang menyegarkan pikiran dan tubuh. Berikut beberapa rekomendasi destinasi wisata dekat Surabaya yang bisa Anda […]

  • Waroeng Kebun Pringgitan Hadir di Trawas: Kuliner Otentik Bernuansa Majapahit di Tengah Sejuknya Alam

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 120
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Trawas tak pernah kehabisan daya tarik wisata. Kini, kawasan sejuk di lereng gunung ini kedatangan destinasi kuliner baru yang layak menjadi tujuan wajib para wisatawan dan pencinta cita rasa nusantara: Waroeng Kebun Pringgitan, yang terletak strategis di area Grand Whiz Hotel Trawas. Mengusung konsep The Authentic of Indonesian Taste, restoran ini menghadirkan suasana […]

  • Seminar Nasional di UMSIDA Sidoarjo, Prof. Sadjijono Soroti RKUHAP Versi Terbaru

    • calendar_month Sen, 21 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 194
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) menggelar Seminar Nasional bertema pembaruan hukum acara pidana yang menghadirkan sejumlah narasumber ahli, di antaranya Prof. Dr.Sadjijono, S.H.,M.Hum. Prof. Dr. Sri Winarsih, S.H., M.H., Dr. Radian Salman, S.H., LL.M. Dr. Prawitra Thalib, S.H., M.H., ACIArb. serta Direktur LKBH UMSIDA, Dr. Rifqi Ridlo Phahlevi. S.H., M.H.Seminar yang berlangsung pada Senin […]

  • Savic Bantah Tuduhan Makar: Aksi Massa Akibat Kelalaian Lembaga Negara

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Tanggapan Ketua PBNU terhadap Tuduhan Makar DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), H. Mohamad Syafi’ Alielha atau yang lebih dikenal sebagai Savic Ali, memberikan respons terhadap pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang menyebut aksi massa sejak Kamis 28 Agustus 2025 sebagai bentuk makar. Dalam pernyataannya, Savic menolak tudingan tersebut dan menilai bahwa lembaga negara tidak […]

expand_less
Exit mobile version