Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Longsor Cangar Telan Korban Jiwa, Khofifah Dorong Asesmen dan Rekonstruksi Segera Dilakukan

Longsor Cangar Telan Korban Jiwa, Khofifah Dorong Asesmen dan Rekonstruksi Segera Dilakukan

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sab, 5 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya tujuh warga asal Sidoarjo dalam musibah longsor dan kecelakaan di jalur ekstrem kawasan Cangar, Mojokerto. Khofifah hadir langsung ke rumah duka di Desa Kloposepuluh dan Desa Suruh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (05/04/2025).

Dalam kunjungan takziahnya, Gubernur Khofifah didampingi jajaran Forkopimda Sidoarjo, antara lain Kapolres Sidoarjo Kombes Pol Cristian Tobing, Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Dedyk Wahyu Widodo, serta Pj. Bupati Sidoarjo H. Subandi, S.H., M.Kn.

“Kami menyampaikan duka cita yang sangat mendalam atas musibah ini. Mereka adalah warga-warga terbaik, yang berpulang dalam perjalanan silaturahim. Semoga husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” ucap Khofifah di hadapan keluarga korban.

Adapun tujuh korban yang meninggal dunia dalam peristiwa tersebut adalah:

Madjid Zatmo Setio (31) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

Rani Anggraeni (28) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

Syahrul Nugroho Rangga Setiawan (6) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

Putri Qiana Ramadhani (2) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

H. Wahyudi (71) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

Hj. Jainah (61) – Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo

Saudah (70) – Desa Suruh, Sukodono, Sidoarjo.

Khofifah menjelaskan bahwa Pemprov Jawa Timur telah menggelar rapat koordinasi dengan Pemkab Mojokerto dan berbagai instansi teknis untuk mempercepat asesmen jalur ekstrem di Cangar sebagai langkah awal mitigasi bencana.

“Tadi sudah dilakukan rakor antara Pemprov dan Pemkab Mojokerto. Dari hasil asesmen nanti tentu akan ditindaklanjuti dengan proses rekonstruksi yang paling aman, paling secure bagi seluruh pengguna jalan,” jelasnya.

Khofifah juga menekankan bahwa kondisi jalan yang curam dan rawan harus segera ditangani dengan serius, termasuk pembangunan pengaman jalan.

“Demi kenyamanan pengendara, kalau perlu diplengseng ya kita plengseng. Demi kenyamanan masyarakat untuk melewati jalan tersebut, dikarenakan memang cukup terjal,” imbuh Khofifah.

Rakor teknis ini melibatkan BPBD, Dinas PU Bina Marga, dan Dinas Perhubungan, serta dipimpin langsung oleh Bupati Mojokerto. Hasil asesmen akan menjadi dasar penanganan jalur Cangar secara komprehensif dan berkelanjutan.(Di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kata Pengganti “Maaf” yang Lebih Baik untuk Digunakan Ketika Melakukan Kesalahan

    Kata Pengganti “Maaf” yang Lebih Baik untuk Digunakan Ketika Melakukan Kesalahan

    • calendar_month Ming, 30 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 62
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya – Minta maaf adalah tindakan yang sopan yang dapat menunjukkan rasa bersalah dan keinginan untuk memperbaiki kesalahan. Namun, terlalu banyak meminta maaf dapat berdampak negatif pada kepercayaan diri dan hubungan kita dengan orang lain. Sebagai gantinya, ada beberapa kata pengganti “maaf” yang dapat digunakan yang dapat mengkomunikasikan rasa bersalah dan keinginan untuk […]

  • Kpps

    Resmi Diumumkan! Pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Siap Kawal Pilgub Jatim dan Pilwali Surabaya 2024

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 50
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Resmi di umumkan! KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) siap kawal pilkada serentak 2024. KPU Surabaya resmi mengumumkan pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. Serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Surabaya tahun 2024. Pengumuman ini di lakukan pada Selasa, 17 September 2024, sebagai salah satu langkah […]

  • Bentuk Kepedulian,PDIP Surabaya Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran di Simokerto

    Bentuk Kepedulian,PDIP Surabaya Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran di Simokerto

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 42
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya Achmad Hidayat, turun memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Sidokapasan I No. 34, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Simokerto. Kebakaran yang terjadi pada Jumat, 29 November 2024, akibat korsleting listrik tersebut telah menghanguskan lantai dua rumah milik Ibu Umi Fadilah, yang digunakan sebagai tempat usaha katering. Achmad memastikan bantuan […]

  • Polres Pasuruan Berhasil Ungkap Misteri Jenazah di Sungai Purwosari 3 Tersangka Diamankan

    Polres Pasuruan Berhasil Ungkap Misteri Jenazah di Sungai Purwosari 3 Tersangka Diamankan

    • calendar_month Sel, 22 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 42
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Kepolisian Resor (Polres) Pasuruan Polda Jatim berhasil mengungkap kasus pembunuhan yang menggemparkan warga Desa Sukodermo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Korban adalah SE(38), warga asal Nglames, Madiun, yang ditemukan meninggal dunia di sungai kecil tepi Jalan Raya Sengon–Bakalan, Jumat pagi, (18/07/2025). Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan, membenarkan bahwa pihaknya telah menangkap Tiga orang […]

  • Lewat Senam SICITA, PDIP Surabaya Ajak Masyarakat Pilih Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji

    Lewat Senam SICITA, PDIP Surabaya Ajak Masyarakat Pilih Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji

    • calendar_month Ming, 29 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya mengadakan Gebyar Senam Cinta Tanah Air “SICITA” di Kecamatan Bubutan, Minggu 29 September 2024 pagi sekaligus sebagai bentuk mensosialisasikan paslon Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji dalam Pilkada 2024. Sekretaris PAC PDI Perjuangan Kecamatan Bubutan Endik Iskandar menjelaskan, kegiatan senam hari ini tersebut mengundang perwakilan warga dari wilayah di […]

  • Tim Raimas Polres Tanjung Perak Bubarkan Balap Liar di Kedung Cowek, 6 Remaja Diamankan

    Tim Raimas Polres Tanjung Perak Bubarkan Balap Liar di Kedung Cowek, 6 Remaja Diamankan

    • calendar_month Sel, 10 Sep 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 34
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Surabaya, Tim Raimas dari Sat Samapta Polres Pelabuhan Tanjung Perak berhasil menggagalkan aksi balap liar di Jalan Kedung Cowek pada Minggu dini hari, 8 September 2024. Operasi tersebut berhasil mengamankan enam pengendara dan lima sepeda motor. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Wiliam Cornelius Tanasale, melalui […]

expand_less