Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Soal Pansus Pengghapusan/Pemindahtanganan Aset PD Pasar Surya, DPRD Minta Judul Harus Di Revisi

Soal Pansus Pengghapusan/Pemindahtanganan Aset PD Pasar Surya, DPRD Minta Judul Harus Di Revisi

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 22 Jan 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Pansus DPRD Kota Surabaya menggelar rapat lanjutan di ruang Komisi A, soal usulan Penghapusan atau Pemindahtanganan Sebagian Tanah Aset PD Pasar Surya,Rabu (22 Januari 2024)

Hadir dalam rapat, wakil dari BPKAD, Kepala DPRKPP, wakil dari DSDBM, wakil dari Bagian Hukum dan Kerjasama, dan wakil dari Bagian Perekonomian dan Kerjasama dan Dirut PD. Pasar Surya serta seluruh anggota Komisi A DPRD Surabaya.

Yona Bagus Widyatmoko selaku Ketua Pansus, kembali meminta kepada seluruh peserta rapat yang hadir untuk menyamakan presepsi soal judul usulan yang menurutnya memang tidak tepat.

“Menyamakan presepsi menjadi sangat penting dalam rapat kali ini agar segera bisa diambil kesimpulan, apakah pembahasannya bisa dilanjutkan atau harus dikembalikan dulu ke pemkot untuk pembahasan ulang,” ucapnya. Selasa (22/01/2025)

Politisi Partai Gerindra ini mengatakan jika pihaknya telah berkoordinasi dengan Pimpinan DPRD Surabaya soal kemungkinan pengembalian berkas usulan Pemkot yang sedang dibahas, karena ketidaksesuaian judul.

“Proses tahapannya memang kembali ke awal, namun pimpinan mengatakan jika pembahasan lanjutan (pasca perubahan judul) akan tetap diberikan kepada kami (Komisi A), sehingga pembahasannya akan semakin mudah dan cepat,” tandasnya.

Hal ini dipertegas oleh Cahyo Siswo Utomo anggota Komisi A dari fraksi PKS yang mengatakan bahwa keberadaan pasar 1 sampai 6 yang diusulkan untuk Penghapusan atau Pemindahtanganan tidak berupa lahan, tetapi hanya asset yang berupa aktifitas pasar.

“Maka jika judulnya masih ada kata ‘Tanah’, ini tidak tepat untuk keberadaan 6 pasar tersebut, karena faktanya yang tercatat sebagai aset tidak bergerak yakni berupa aktifitas pasar. Kalau di Ambengan Batu memang berupa lahan yang kini sudah terbangun GSG,” jelasnya.

Sepertinya penyampaian penjelasan dari beberapa anggota Pansus DPRD Surabaya tersebut mendapatkan respon positip dari sejumlah OPD terkait yang hadir, dan serta merta meminta arahan soal proses penggantian dan masukan judulnya.

Sementara itu,Pdt. Rio Pattisilano Wakil Ketua Komisi A dari PSI menjelaskan, bahwa seluruh peserta rapat (OPD terkait dari Pemkot Surabaya) telah bersepakat untuk mengganti judul usulan atau permohonannya.

Yang semula ‘Usulan Penghapusan/Pemindahtanganan Sebagian Tanah Aset PD Pasar Surya’ menjadi ‘Permohonan Persetujuan terhadap penghapusan asset lokasi pasar PD Pasar Surya dan Penghapusan/Pemindahtanganan tanah asset Pasar Ambengan Batu”.

“Maka disepakati untuk dikembalikan dengan tujuan perubahan judul usulan, yang kemudian diusulkan kembali ke dewan (melalui tahapan yang sudah diatur) untuk kembali dilakukan pembahasan,” tuturnya kepada sejumlah awak media.

Rio menegaskan jika pihaknya masih memiliki tenggat waktu pembahasan hingga tgl 4 Februari, maka diharapkan proses pengembalian dan usulan kembali oleh Pemkot bisa dilakukan secepatnya.

“Harapannya, pembahasan akan bisa kami selesaikan di akhir Februari karena secara prinsip sudah mendapatkan titik temu sehingga pembahasannya bisa relatif cepat,” tutup Pendeta Rio.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Langkah Konkret Bakomubin dan Yayasan PANNA untuk Jatim Bebas Narkoba

    • calendar_month Sel, 25 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 19
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya strategis memerangi penyalahgunaan narkoba di Jawa Timur, Ketua DPW Jatim Bakomubin (Badan Koordinasi Mubaligh Se-Indonesia), Mochammad Sya’roni SAg, M.H, dan Ketua Yayasan PANNA (Pergerakan Anti Narkoba) Jatim, Denny Lesmana ST, SE, menandatangani nota kesepahaman (MoU) pada Sabtu (22/6/2024) di Gedung Islamic Center, Surabaya. Acara ini menandai komitmen kedua organisasi untuk bekerja […]

  • Imam Syafi’i Desak Evaluasi OPD dan BUMD, Pemkot Surabaya Harus Responsif!

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 22
    • 0Komentar

    KAWALSURABAYA.COM – Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Surabaya, Imam Syafi’i, memberikan tanggapan positif terhadap kritik yang disampaikan aktivis mengenai kinerja Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dan BUMD yang berpotensi mendapat “rapor merah”. Menurutnya, pengawasan dari masyarakat sangat penting untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas pemerintah. Kritik Aktivis Penting untuk Pengawasan Pemkot Imam Syafi’i menilai bahwa keterlibatan berbagai […]

  • Koordinasi Kejaksaan Agung dan Kementerian Kehutanan Jaga Hutan dari Penjarahan Ilegal

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 16
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kejaksaan Agung dan Kementerian Kehutanan semakin memperkuat sinergi dalam upaya menjaga kelestarian hutan Indonesia. Hal ini terwujud dalam pertemuan antara Jaksa Agung ST Burhanuddin dan Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, yang membahas koordinasi penegakan hukum terkait kehutanan. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut arahan Presiden Prabowo Subianto untuk melindungi hutan dari penjarahan dan pengalihan […]

  • Sŕi Milyani: Sebanyak 76 BUMN yang Kondisinya Memburuk Akan Ditutup

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Menurut laporan terbaru, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan bahwa ada 76 BUMN yang kondisinya memburuk dan akan ditutup. Hal ini diungkapkan dalam Rapat Kerja dengan Komisi XI DPR pada hari Senin, 1 Juli 2024. Menurut Nenkeu  Sri Mulyani, pihaknya masih mengeksplorasi BUMN-BUMN yang masuk ke dalam kondisi keuangan yang memburuk […]

  • Khofifah Salurkan BLT DBHCHT untuk Ribuan Buruh Rokok di Surabaya: Wujud Kepedulian Negara

    • calendar_month Sab, 5 Jul 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 15
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ribuan buruh pabrik rokok di Jawa Timur kembali merasakan kehadiran negara melalui penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT). Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, secara simbolis menyerahkan bantuan tersebut kepada 4.207 buruh di Kota Surabaya pada Jumat (4/7/2025). Penyaluran yang dipusatkan di PT HM […]

  • Polda Jatim Berhasil Menangkap 2 Tersangka Jambret yang Menewaskan Mahasiswi

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya – Pengejaran Polisi terhadap Dua orang anggota komplotan pejambret tas yang menewaskan Maya Dwi Ramadhani (21) mahasiswi UIN Sunan Ampel Surabaya, akhirnya membuahkan hasil. Kabidhumas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto mengatakan kedua pelaku berhasil ditangkap beberapa waktu lalu di lokasi yang berbeda di kawasan Jatim. “Tersangka MH, (29) warga Simomulyo Baru, Sukomanunggal, […]

expand_less
Exit mobile version