Diagramkota.com – Sesosok jenazah laki-laki ditemukan mengapung di aliran Sungai Brantas, tepatnya di sekitar Dam Rolak Songo, pada Senin (27/1). Korban diidentifikasi sebagai M. Abdul Gofur (32), warga Dusun Sidowaras, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang.
Penemuan bermula dari laporan warga yang melihat tubuh mengapung di sekitar Dusun Kwatu, Desa Kwatu, Kecamatan Mojoanyar. Abdul Khakim, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto, mengungkapkan laporan tersebut diterima melalui media sosial.
“Setelah menerima laporan, tim gabungan langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi,” jelasnya.
Jenazah yang terbawa arus berhasil dievakuasi di aliran Sungai Porong pada pukul 09.40 WIB. Proses evakuasi melibatkan BPBD, INAFIS, Polsek Mojoanyar, Koramil, PMI, relawan, dan warga sekitar. Setelahnya, jenazah dibawa ke RSUD Soekandar, Mojosari, untuk proses identifikasi lebih lanjut.
Hasil pemeriksaan sidik jari memastikan korban adalah M. Abdul Gofur. Keluarga korban menyatakan bahwa Gofur telah hilang selama 10 hari setelah berpamitan untuk bekerja.
“Korban diketahui meninggalkan rumah untuk bekerja, namun tidak kembali hingga akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia,” tambah Abdul Khakim.
Saat ini, pihak keluarga sedang menuju RSUD Soekandar untuk mengurus jenazah. Sementara itu, penyebab kematian korban masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
Abdul Khakim juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap bahaya aktivitas di sekitar sungai, terutama saat musim hujan yang meningkatkan risiko arus deras. “Kami mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dan segera melapor jika melihat hal mencurigakan di aliran sungai,” pungkasnya.(Dk/di)