Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMILU » Relawan Merah Putih dan Bintang Sembilan Deklarasi Dukungan untuk Paslon Bupati ON MA di Pilkada Madina

Relawan Merah Putih dan Bintang Sembilan Deklarasi Dukungan untuk Paslon Bupati ON MA di Pilkada Madina

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Jum, 18 Okt 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Suasana penuh semangat mewarnai kediaman KH. Mustafa Bakri Nasution, abang kandung H. Harun Mustafa, Calon Bupati Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara, pada Jumat 18 Oktober 2024.

Di sana, Relawan Merah Putih dan Bintang Sembilan dari Kecamatan Batahan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), secara resmi mendeklarasikan dukungan mereka kepada pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Madina nomor urut 1, Harun-Ichwan.

Armin, Ketua Merah Putih, dengan lantang menyatakan, “Kami datang untuk menyatakan dukungan kami kepada Paslon Harun-Ichwan. Kami yakin pasangan ini mampu membawa perubahan positif bagi Madina,” kata Armin, Jumat (18/10/2024).

Senada dengan Armin, Ahmad Zuhri Koto, Ketua Bintang Sembilan, juga menegaskan komitmen mereka untuk memenangkan Paslon yang memiliki jargon “ON MA” dalam Pilkada Madina tahun ini.

“Pandangan kami sudah sama, Paslon ON MA adalah sosok yang tepat untuk memperbaiki Madina,” tandas Ahmad Zuhri Koto.

Deklarasi dukungan ini semakin menguatkan tekad Paslon Harun-Ichwan untuk meraih kemenangan di Pilkada Madina. Mereka dari Kecamatan Batahan Kabupaten Mandailing NataMeSembilanpakat untuk memenangkan Paslon yang memiliki jargon ON MA ini.

Dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk relawan Merah Putih dan Bintang Sembilan, menjadi bukti nyata bahwa Paslon ON MA memiliki basis massa yang kuat dan optimisme untuk membawa perubahan positif bagi Madina.

Deklarasi dukungan ini menunjukkan semangat dan antusiasme masyarakat Madina dalam menyambut Pilkada. Dukungan yang diberikan kepada Paslon ON MA menjadi bukti kepercayaan masyarakat terhadap visi dan misi pasangan ini untuk membangun Madina yang lebih baik.

“Semoga Pilkada Madina 2024 berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang amanah dan membawa kemajuan bagi masyarakat Madina,” pungkas Ahmad Zuhri Koto. (dk/magrifatulloh)

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PHRI: Festival Bunga dan Buah di Berastagi Meningkatkan Okupansi Hotel

    PHRI: Festival Bunga dan Buah di Berastagi Meningkatkan Okupansi Hotel

    • calendar_month Kam, 4 Jul 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Diagram Kota Medan –Festival bunga dan buah di Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, telah menjadi sumber kegembiraan bagi para wisatawan dan meningkatkan okupansi hotel di wilayah tersebut. Ketua PHRI Sumatera Utara, Denny S Wardhana, mengatakan bahwa peningkatan okupansi ini terjadi karena adanya festival tersebut dan juga karena libur panjang sekolah. “Laporan dari pihak hotel okupansi […]

  • Polsek Simokerto Gagalkan Pencurian di Kebon Dalem, Pelaku Selamat dari Amukan Massa

    Polsek Simokerto Gagalkan Pencurian di Kebon Dalem, Pelaku Selamat dari Amukan Massa

    • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 31
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aksi pencurian yang terjadi di kawasan Kebon Dalem, Surabaya, berhasil digagalkan oleh Polsek Simokerto, Minggu (06/10/24) siang. Seorang pelaku berinisial MA (18) tertangkap setelah mencuri sebuah handphone dan tabung LPG. Kapolsek Simokerto, Kompol Moch Irfan, mengungkapkan bahwa aksi tersebut berhasil dibongkar setelah adanya laporan dari warga Kebon Dalem 9 yang mencurigai MA sebagai […]

  • Polisi Berhasil Mengamankan komplotan Pelaku Curanmor Asal Jatipurwo

    Polisi Berhasil Mengamankan komplotan Pelaku Curanmor Asal Jatipurwo

    • calendar_month Rab, 19 Jun 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Diagram Kota Tanjungperak – Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Semampir meringkus dua bandit sepeda motor dikawasan Jalan Jatipurwo Kelurahan Ujung Kecamatan Semampir Surabaya. Kapolsek Semampir Kompol Eko Adi Wibowo melalui Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak IPTU Suroto menjelaskan, pelaku berinisial MI bin U (28). Tersangka MI diringkus saat sedang makan rujak di perempatan Jalan […]

  • Acara TV Legendaris Yang Masih Populer Hingga Kini

    Acara TV Legendaris Yang Masih Populer Hingga Kini

    • calendar_month Kam, 20 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 32
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Acara TV legendaris yang masih populer hingga kiniNamun, hanya segelintir yang mampu bertahan lintas generasi dan tetap relevan hingga kini. Salah satunya adalah "Si Unyil," sebuah program animasi yang telah menghiasi layar kaca sejak tahun 1981 dan hingga saat ini masih mampu mencuri perhatian, baik dari anak-anak maupun orang dewasa. Kepopulerannya yang abadi […]

  • Felicya Angelista Photoshoot Bareng Suami, Chemistry-nya Tetap Hot

    Felicya Angelista Photoshoot Bareng Suami, Chemistry-nya Tetap Hot

    • calendar_month Ming, 4 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 45
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pasangan yang dikenal harmonis ini sukses membuat para penggemar terpukau dengan chemistry yang tetap membara, bahkan setelah memiliki dua orang anak. Sesi foto yang diunggah di akun media sosial masing-masing ini langsung dibanjiri komentar positif dan pujian atas keharmonisan dan cinta yang terpancar dari keduanya. Felicya dan Hito, yang menikah pada Januari 2021, […]

  • DPR Kritik Menkeu Purbaya, Minta Fokus pada Ekonomi dan Kurangi Komentar Kementerian Lain

    DPR Kritik Menkeu Purbaya, Minta Fokus pada Ekonomi dan Kurangi Komentar Kementerian Lain

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Komunikasi Menkeu Purbaya Jadi Perhatian DPR DIAGRAMKOTA.COM – Gaya komunikasi Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa telah menjadi sorotan sejak awal menjabat di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto pada 8 September 2025. Kali ini, cara berkomunikasi Menkeu Purbaya kembali menjadi perhatian dari Ketua Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun. Meskipun memberikan dukungan terhadap kebijakan keuangan yang […]

expand_less