Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Semangat kolaborasi di PRJ: ‘Embrio’ kepahlawanan pedagang

Semangat kolaborasi di PRJ: ‘Embrio’ kepahlawanan pedagang

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 7 Agu 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Menyambut semarak Hari Kemerdekaan RI, sekelompok pedagang yang tergabung dalam Paguyuban Pangudi Panguripan Sejahtera mengadakan acara Skrining Kesehatan Gratis di Pasar Rakyat Jambangan (PRJ).

Acara ini didukung oleh RS Usada dan Planet Gadget dan berlangsung pada Minggu pagi, 4 Agustus 2024, dari pukul 06.00 hingga 10.00 WIB.

Kegiatan ini menjadi daya tarik bagi pengunjung PRJ, terutama karena memberikan layanan kesehatan yang sangat dibutuhkan.

“Ini adalah kali kedua paguyuban tersebut mengadakan acara serupa, setelah sebelumnya menggelar skrining pemeriksaan mata gratis,” ungkap Efendi Stiawan, Ketua Paguyuban Pangudi Panguripan Sejahtera, kepada Diagramkota.com, Senin (5/8/2024)

Effendi menjelaskan, pada acara kali ini, tercatat 130 pengunjung memanfaatkan layanan kesehatan yang mencakup cek tensi, cek gula darah, dan konsultasi kesehatan gratis.

Pengunjung juga menerima rujukan untuk kontrol gratis di berbagai poli di RS Usada, termasuk Poli Gigi, Poli Gizi, Poli IVA, Poli Jantung, dan Poli Syaraf, menurut keterangan dari Ibu Farin dari RS Usada.

Antusiasme pedagang di PRJ juga tinggi terhadap acara ini. Beberapa pedagang bahkan memberikan voucher es teh gratis dan potongan harga di stand mereka khusus untuk peserta pemeriksaan kesehatan.

“Acara yang diadakan oleh Paguyuban Pangudi Panguripan Sejahtera selalu gratis, dan tidak membebani pedagang dengan pungutan apapun demi terlaksananya sebuah acara,” ungkap seorang pedagang yang berpartisipasi.

Pernyataan ini kontras dengan keluhan tentang pungutan liar yang sering terjadi di tempat lain.

“Di paguyuban lain, kami dipungut Rp 100 ribu untuk sumbangsih bulan Agustus ini (di luar pungutan harian). Maka, jika ada 1000 pedagang di sini, jumlahnya cukup fantastis. Yang mengherankan, dinas-dinas terkait seakan diam dengan adanya praktik pungutan liar ini,” lanjut pedagang tersebut.

Hal ini menimbulkan julukan tidak resmi di antara pedagang, menyebut PRJ sebagai “Preman Pasar Jambangan” karena pungutan dan intimidasi yang sering terjadi.

Terlepas dari masalah tersebut, program pelayanan kesehatan gratis ini menjadi contoh inspiratif bagaimana sektor swasta dan paguyuban pedagang seperti Pangudi Panguripan Sejahtera bisa bekerja sama untuk kesejahteraan masyarakat, terutama pedagang di PRJ.

Efendi Stiawan, Ketua Paguyuban Pangudi Panguripan Sejahtera, menambahkan, “Semangat kolaborasi ini menciptakan keuntungan berkelanjutan bagi semua pihak yang terlibat. Kami berharap pihak terkait, terutama pemangku kebijakan di wilayah ini, terinspirasi untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat dengan lebih adil.”

Diakhir, Effendi menyatakan, “Event ini bisa dimaknai sebagai ‘embrio’ kepahlawanan pedagang PRJ. Dengan bersama-sama berjuang, meningkatkan kerukunan antar pedagang, dan berani karena benar, kami telah membuktikan bahwa melawan pungutan liar yang telah terjadi sejak pertama kali relokasi di lokasi ini, mendapat perhatian dari Bapak Walikota Surabaya,” pungkasnya. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polisi Cinta Petani Sawi, Kompak Dongkrak Ketahanan Pangan di Pesawahan Porong

    Polisi Cinta Petani Sawi, Kompak Dongkrak Ketahanan Pangan di Pesawahan Porong

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 47
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepedulian terhadap nasib dan perjuangan para petani kembali ditunjukkan oleh jajaran Polsek Porong Polresta Sidoarjo. Melalui program unggulan bertajuk Polisi Cinta Petani, aparat kepolisian turut aktif mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim di wilayah Kecamatan Porong. Pada Kamis (29/5/2025), kegiatan tersebut berlangsung di lahan pertanian sawi milik warga Desa Pesawahan, Kecamatan Porong. […]

  • Ucapan Selamat Ramadhan 2025: Kata-Kata Penuh Makna

    Ucapan Selamat Ramadhan 2025: Kata-Kata Penuh Makna

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 102
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ucapan Selamat Ramadhan 2025: Kata-Kata Penuh MaknaBulan di mana pintu ampunan dibuka lebar, pahala dilipatgandakan, dan hati dipenuhi kedamaian. Menyambut kedatangan bulan mulia ini, mari kita sambut dengan hati yang bersih, jiwa yang lapang, dan untaian kata-kata penuh makna yang dapat mempererat tali silaturahmi dan menyebarkan kebaikan. Ucapan selamat Ramadhan bukan sekadar formalitas. […]

  • 91 Orang Masih Tertimbun Reruntuhan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo

    91 Orang Masih Tertimbun Reruntuhan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 57
    • 0Komentar

    Kondisi Terkini Evakuasi di Ponpes Al Khoziny Sidoarjo DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 91 orang diduga masih tertimbun di dalam reruntuhan bangunan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny di Sidoarjo, Jawa Timur. Peristiwa ini terjadi saat para santri sedang melaksanakan salat Ashar pada Senin (29/9/2025) pukul 15.00 WIB. Bangunan yang berfungsi sebagai mushala tiga lantai tersebut runtuh dan menimpa […]

  • Dewan Pers Melarang Penggunaan Kantor dan Uji Kompetensi Wartawan PWI

    Dewan Pers Melarang Penggunaan Kantor dan Uji Kompetensi Wartawan PWI

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 63
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dewan Pers memutuskan untuk melarang Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggunakan kantor yang berada di Gedung Dewan Pers hingga tidak diizinkan menggelar uji kompetensi wartawan (UKW). Keputusan Pleno Dewan Pers Nomor 1103/DP/K/IX/2024 tersebut sebagai respons terhadap dualisme kepengurusan PWI yang belum menemukan titik terang, yakni antara kepemimpinan Hendri CH Bangun dan Zulmansyah Sekedang. “Penggunaan […]

  • ASEAN University Games 2024 Siap Dimulai: 4.000 Peserta dari 11 Negara Akan Bertanding

    ASEAN University Games 2024 Siap Dimulai: 4.000 Peserta dari 11 Negara Akan Bertanding

    • calendar_month Sab, 22 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 62
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kompetisi olahraga mahasiswa bergengsi tingkat Asia Tenggara, ASEAN University Games (AUG) 2024 mulai bergulir pada 25 Juni hingga 6 Juli 2024 dengan Jawa Timur (Surabaya-Malang) sebagai tuan rumah. Sejak pertama kali diadakan di Chiang Mai, Thailand pada 1981, Indonesia telah menjadi tuan rumah AUG sebanyak lima kali, yaitu pada tahun 1982, 1990, 2004, […]

  • Saiful Huda Ems: Negeri Salah Urus 

    Saiful Huda Ems: Negeri Salah Urus 

    • calendar_month Sab, 31 Mei 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 59
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM -Baiklah, mari sejenak kita rehat dari perbincangan soal Ijazah Palsu dari seorang alumnus UGD yang mengaku alumnus UGM. Kita rehat juga sejenak dari perbincangan soal wajahnya Pak Mukibul yang mulai kusut, banyak flek, noda hitam, seolah menjadi penuh tanda kehidupannya yang semakin ruwet, hingga tak menampakkan aura kewibawaannya lagi. Problem: Pada tanggal 27 Mei 2025 […]

expand_less