Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Putusan PN Surabaya, Dasco : Ini Adalah Hal Yang Tidak Masuk Akal

Putusan PN Surabaya, Dasco : Ini Adalah Hal Yang Tidak Masuk Akal

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 31 Jul 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Ketua DPR, Dasco, menganggap putusan hakim Pengadilan Negeri Surabaya yang membebaskan terdakwa pembunuhan Gregorius Ronald Tannur tidak masuk akal. Menurutnya, putusan tersebut bertentangan dengan semua bukti terkait penganiayaan yang menyebabkan kematian.

Pernyataan ini disampaikan Dasco saat menghadiri audiensi Komisi III DPR RI dengan keluarga korban almarhum Dini Sera Afrianti. Audiensi ini digelar karena putusan hakim yang kontroversial.

“Saya sudah membaca ringkasan putusannya, mungkin media juga sudah banyak mengulasnya. Namun, berdasarkan visum et repertum serta putusan hakim, ini sangat bertolak belakang menurut kita yang paham hukum, ini adalah hal yang tidak masuk akal,” ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin kemarin (29/7/2024).

Dasco menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga korban atas meninggalnya Dini. Ia menyoroti vonis hakim yang dirasa tidak adil bagi Dini dan keluarganya.

“Pertama-tama, saya ucapkan turut berdukacita yang mendalam atas berpulangnya almarhumah dalam keadaan yang kita sama-sama anggap memprihatinkan,” kata Dasco.

Di hadapan keluarga korban, Ketua Harian Partai Gerindra itu berjanji akan mengawal kasus ini hingga tuntas. Sebagai pimpinan, Dasco akan meminta DPR untuk memastikan kasus ini selesai dengan adil.

“Kedua, terkait ketidakadilan yang diterima oleh korban dan keluarga korban, kami dari DPR akan berkomitmen untuk mengawal dan menuntaskan masalah ini,” ujarnya.

Dasco berkomitmen memberikan keadilan bagi keluarga korban atas kematian Dini. Baik korban maupun keluarganya harus mendapatkan keadilan yang sepenuhnya.

“Sebagai lembaga yang mengawasi lembaga yudikatif, kami akan melakukan yang terbaik yang bisa kami lakukan dan berkomitmen bersama teman-teman di Komisi Hukum untuk terus mengawal agar korban dan keluarganya bisa menerima hak dengan seadil-adilnya,” pungkas Dasco. (dk*)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KTP Elektronik di Lebak

    Mengurus KTP Elektronik di Surabaya Tanpa Ribet

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 372
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mengurus KTP Elektronik (KTP-el) di Surabaya kini tidak lagi identik dengan antrean panjang dan proses berbelit. Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) telah menghadirkan layanan berbasis digital yang memungkinkan warga mengurus dokumen kependudukan secara cepat, bahkan tanpa perlu datang langsung ke kantor kecamatan atau Dinas Capil. Manfaatkan Aplikasi KLAMPID […]

  • Presiden Prabowo Subianto

    Presiden Prabowo Subianto Pamerkan Kebanggaan atas Prestasi Kontingen Indonesia di SEA Games 2025

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 61
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengungkapkan rasa bangga terhadap prestasi yang diraih oleh kontingen Indonesia dalam ajang Sea Games 2025. Dalam perayaan besar-besaran yang diadakan di Serang, Banten, ia menyampaikan apresiasi kepada para atlet dan pelatih yang telah berjuang keras untuk membawa nama bangsa. Perolehan Emas yang Mengagumkan Pencapaian terbesar dari kontingen Indonesia adalah […]

  • Purbaya: Pemerintah Tuntut Rp60 Triliun dari 200 Pengemplang Pajak

    Purbaya: Pemerintah Tuntut Rp60 Triliun dari 200 Pengemplang Pajak

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 154
    • 0Komentar

      Langkah Tegas Pemerintah untuk Menagih Penunggak Pajak DIAGRAMKOTA.COM – Menteri Keuangan, Purbaya Yudhi Sadewa, menegaskan bahwa pemerintah akan segera menagih para pengemplang pajak yang memiliki kewajiban mencapai Rp 60 triliun. Pernyataan ini disampaikan oleh Purbaya setelah menghadiri Rapat Paripurna DPR pada Selasa (23/9/2025). Ia menyatakan bahwa jumlah tunggakan pajak tersebut merupakan kewajiban yang sudah inkrah […]

  • RSUD Eka Candrarini Resmi Dibuka, Reni Astuti : Simbol Komitmen Surabaya Terhadap Kesehatan Masyarakat

    RSUD Eka Candrarini Resmi Dibuka, Reni Astuti : Simbol Komitmen Surabaya Terhadap Kesehatan Masyarakat

    • calendar_month Kam, 19 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 188
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya resmi membuka operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Eka Candrarini di Jalan Medokan Asri Tengah No. 2, Kecamatan Rungkut, Surabaya, Rabu (18/12/2024). Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dapil Jawa Timur I (Surabaya-Sidoarjo), Reni Astuti, menyampaikan apresiasi atas peresmian Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Eka Candrarini […]

  • Kebosanan Wartawan di Depan Gerbang Padepokan Garuda Yaksa Kediaman Prabowo 

    Kebosanan Wartawan di Depan Gerbang Padepokan Garuda Yaksa Kediaman Prabowo 

    • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 156
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Acara pembekalan calon menteri di kediaman Prabowo Subianto hingga pukul 16.30 WIB belum menunjukkan tanda-tanda selesai. Namun, lebih dari 100 wartawan yang menunggu di depan gerbang Padepokan Garuda Yaksa, belum mendapatkan informasi atau berita yang ‘berdaging’. Wartawan hanya bisa menyaksikan sejumlah mobil mewah yang dikawal polri keluar masuk lokasi pembekalan. Bahkan, jangankan turun […]

  • Rayakan Idul Adha 1445 H, Gerindra Surabaya Kurban 7 Ekor Sapi

    Rayakan Idul Adha 1445 H, Gerindra Surabaya Kurban 7 Ekor Sapi

    • calendar_month Rab, 19 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya  – Seperti tahun lalu, di momen hari raya Idul Adha 1445 hijriyah / 2024, DPC Partai Gerindra kota Surabaya tetap melaksanakan pemotongan dan pembagian hewan kurban kepada jajaran pengurus, kader dan masyarakat Surabaya. Bertempat di kantor DPC Gerindra Surabaya jalan Teluk Tomini Perak, Rabu (19/6), kurban kali ini jauh meningkat dari sebelumnya, […]

expand_less