Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Gelar Potong Tumpeng Turunya Rekom Eri -Armuji , PDIP Akan All Out Menangkan Di Pilkada Surabaya

Gelar Potong Tumpeng Turunya Rekom Eri -Armuji , PDIP Akan All Out Menangkan Di Pilkada Surabaya

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sel, 30 Jul 2024
  • comment 0 komentar

Diagram Kota Surabaya – Turunya rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan kepada Eri Cahyadi dan Armuji sebagai calon wali kota dan wakil wali kota yang akan diusung pada pilkada Surabaya 27 November mendatang disambut suka cita oleh para kader banteng Surabaya.

Syukur bahagia atas turunnya rekom yang dinanti-nanti tersebut disimbolkan dengan potong tumpeng yang digelar di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Surabaya pada Selasa (30/07/2024) Siang.

“Hari ini kita memsyukuri atas rekom dari ketua umum PDI Perjuangan ibu Megawati Soekarnoputri kepada calon wali kota Eri Cahyadi dan calon wakil wali kota Armuji, yang akan berlaga di pilkada kota Surabaya 2024,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Adi Sutarwijono, kepada wartawan.

Adi menambahkan bahwa Rekom ini sekaligus memberikan kepastian tentang pilkada surabaya.

Adi yang juga menjabat ketua DPRD kota Surabaya ini menambahkan bahwa dengan turunnya rekomendasi tersebut pihaknya akan langsung menindaklanjuti dengan menyiapkan beberapa agenda penting.

“Dan kita akan menindaklanjuti hal itu ke kantor KPU kota Surabaya. Kemudian langkah berikutnya adalah kita akan menggerakkan seluruh kekuatan PDI Perjuangan di Kota Surabaya untuk memenangkan mas Eri Cahyadi dan Armuji,” kata Adi.

“Kita akan tindak lanjuti untuk turun mulai dari tingkat kelurahan hingga tingkat masyarakat. Menggerakkan seluruh mesin partai yang akan serentak bergerak bersama-sama untuk mengambil hati rakyat sekaligus memenangkan rakyat,” sambungnya.

Selain itu, PDI Perjuangan kota Surabaya berkomitmen untuk all out memenangkan pasangan Eri Armuji di Pilkada Surabaya.

“Memenangkan bagi PDI Perjuangan kota Surabaya yakni meneruskan program-program kerakyatan yang selama ini diusung dari wali kota dan wakil wali kota sebelumnya yang berpijak pada keperpihakan kepada rakyat,” timpa Adi.

Selain itu, kita akan membentuk tim pemenangan yang akan bekerja untuk memenangkan mas Eri Cahyadi dan Armuji.

“Tentu saja kita akan berkoordinasi dengan partai lain yang juga pengusung mas Eri Cahyadi dan Mas Armuji sehingga nanti kita berharap semuanya dapat dikombinasikan antara tim PDI Perjungan dan tim dari partai lainnya,” pungkasnya.

Seperti diketahui DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya hanya mengusulkan satu pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya pada Pilkada Surabaya 2024 ke pada DPD PDI Perjuangan.

Dimana Pasangan incumbent Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama Wakil Wali Kota Surabaya Armuji menyerahkan formulir pendaftaran kandidat calon wali kota dan wakil wali kota ke kantor DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya pada Kamis,(02/05/2024) lalu.

Kala itu, Kedua kader PDI Perjuangan tersebut kompak hadir mengenakan baju adat khas Surabaya. Kehadiran mereka disambut yel-yel dari para kader yang telah menungggu.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pacitan Jawa Timur

    Gempa Bumi Berkekuatan 7,5 Magnitudo Mengguncang Jepang Utara: 30 Orang Terluka, Memicu Peringatan Tsunami

    • calendar_month Sel, 9 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 50
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gempa bumi berkekuatan 7,5 magnitudo mengguncang wilayah utara Jepang pada Senin malam, 8 Desember 2025. Peristiwa ini terjadi di sekitar pantai timur Prefektur Aomori pada pukul 23.15 waktu setempat. Menurut laporan dari NHK, gempa tersebut awalnya diperkirakan memiliki kekuatan 7,6 magnitudo, tetapi kemudian direvisi menjadi 7,5 magnitudo. Kedalaman gempa juga diubah dari 50 kilometer […]

  • Catcalling, Akses Jauh, dan Fasilitas Minim Alasan Gen Z Enggan ke Mangrove Surabaya

    Catcalling, Akses Jauh, dan Fasilitas Minim Alasan Gen Z Enggan ke Mangrove Surabaya

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Shinta ms
    • visibility 86
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wisata mangrove yang selama ini digadang sebagai andalan ekowisata Surabaya mulai kehilangan daya tarik di mata Generasi Z. Sejumlah anak muda justru lebih memilih menghabiskan liburannya di destinasi yang dianggap lebih ramah, aman, dan menawarkan pengalaman visual yang beragam, seperti Kebun Binatang Surabaya (KBS) dan Park Shanghai di kawasan Pakuwon City Mall (PCM). […]

  • Reses Bersama Kader Banteng Sawahan, Sukadar Ingatkan Selalu Utamakan Kepentingan Wong Cilik

    Reses Bersama Kader Banteng Sawahan, Sukadar Ingatkan Selalu Utamakan Kepentingan Wong Cilik

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 183
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sukadar, SH. Anggota DPRD Kota Surabaya, melakukan jaring aspirasi masyarakat, reses tahun persidangan Ke 1, masa sidang Ke 2 tahun anggaran 2025.

  • Pertumbuhan Uang Beredar Melambat UMP Jakarta dan Jabar 2026

    Pertumbuhan Uang Beredar Melambat di Angka Rp 9,783 Triliun pada Oktober 2025

    • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 68
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Peredaran uang atau likuiditas ekonomi dalam pengertian yang luas (M2) mengalami penurunan laju pertumbuhannya pada Oktober 2025. Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI), Ramdan Denny Prakoso, mengungkapkan bahwa posisi M2 pada bulan Oktober 2025 mencapai Rp 9.783,1 triliun dengan pertumbuhan sebesar 7,7%year on year(yoy), tetapi mengalami penurunan pertumbuhan setelah sebelumnya tumbuh […]

  • Xabi Alonso, Real Madrid, Florentino PĂ©rez

    Xabi Alonso dan Kiprah Pelatih Real Madrid yang Singkat dalam Era Florentino Pérez

    • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 30
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelatih asal Spanyol, Xabi Alonso, resmi mengakhiri kiprahnya sebagai pelatih utama Real Madrid setelah hanya memimpin tim selama 34 pertandingan. Pengumuman ini datang setelah kekalahan dari FC Barcelona dalam final Supercopa de España 2026. Kepastian ini diumumkan melalui pernyataan resmi klub, yang menyebut bahwa keputusan tersebut diambil secara bersama-sama antara pihak klub dan Alonso. […]

  • wapres gibran

    Wapres Gibran Kunjungi Pos Ronda Jakarta, Ajak Warga Jaga Keamanan

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 210
    • 0Komentar

    Kehadiran Wapres Gibran di Pos Ronda Jakarta DIAGRAMKOTA.COM – Suasana ronda malam di beberapa kawasan Jakarta berubah menjadi lebih hangat dan penuh semangat. Warga terkejut sekaligus antusias ketika Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming datang langsung ke pos ronda mereka. Ia tidak hanya sekadar hadir, tetapi juga berdialog langsung dengan warga serta memberikan dukungan moral yang sangat […]

expand_less