Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polisi Berhasil Menangkap DPO Pelaku Curanmor 6 TKP di Kota Probolinggo

Polisi Berhasil Menangkap DPO Pelaku Curanmor 6 TKP di Kota Probolinggo

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jum, 21 Jun 2024
  • comment 0 komentar

Diagram Kota Probolinggo – Pelarian satu tersangka pencurian kendaraan bermotor ( Curanmor) berhasil dihentikan oleh Polisi.

Pasalnya, tersangka yang menjadi daftar pencarian orang ( DPO ) setelah satu rekannya ditangkap Polisi itu kini juga berhasil diamankan Satreskrim Polres Probolinggo Kota Polda Jatim.

Satu DPO inisial SA (21) ini dibekuk Polisi di rumah saudara dari tersangka di Desa Sumber Dawesari Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan pada hari selasa, 11 Juni 2024, sekira 23.30 Wib.

SA(21) adalah salah satu rekan kerja tersangka yang pasca kejadian mencuri motor di depan Apotek Malinda jalan Gubernur Suryo Kota Probolinggo, berhasil diamankan Polisi.

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani melalui Plt. Kasi Humas Iptu Zainullah menerangkan, tersangka SA kini ditahan di Mapolres Probolinggo Kota.

Iptu Zaiunullah mengatakan peran dari tersangka SA ini sebagai pemetik (eksekutor curanmor) menggunakan kunci T.

“Dia merupakan spesialis maling motor yang Licin dan selalu lolos dari kejaran Polisi “, jelasnya Kamis,(19/6).

Bersama komplotonya yang sudah diamankan Polisi pasca kejadian, tersangka SA ini telah melakukan pencurian motor lebih kurang 6 TKP di wilayah Kota Probolinggo.

Dari hasil pengembangan pemeriksaan, SA telah melakukan curanmor Honda Vario warna Merah di Jl. Ikan Tengiri Kec. Mayangan, Honda beat warna Hitam di TKP depan toko keramik Jl. KH Hasan Genggong dan Honda Vario warna Hitam di depan Alfamart Jl. Slamet Riyadi.

Tiga TKP lagi tersangka mencuri Honda Beat warna Putih di TKP Taman Maramis Jl. Slamet Riyadi, Honda Scoopy warna Hitam Putih di depan Toko Baju Jl. Panglima Sudirman dan Honda Beat warna Putih, di depan Apotek Malinda jalan Gubernur Suryo Kota Probolinggo.

Tersangka melakukan pencurian ini secara acak dan berbekal kunci T untuk merusak kontak sepeda motor yang asli.

“Dari bukti CCTV dan beberapa info terkait keterangan saksi, akhirnya kami bisa mengidentifikasi tersangka dan melakukan penangkapan,” terang Iptu Zainullah.

Pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan ancaman hukuman paling lama tujuh tahun penjara.

“Pelaku mengaku melakukan curanmor untuk kebutuhan sehari-hari,” pungkasnya. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Dorong Stabilitas Harga Pangan di Jawa Timur Menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 2026

    DPRD Dorong Stabilitas Harga Pangan di Jawa Timur Menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 2026

    • calendar_month Rab, 14 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 24
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemprov Jawa Timur diingatkan untuk memastikan harga bahan pokok tetap stabil menjelang bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri. Hal ini menjadi fokus utama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Timur, khususnya Komisi B, yang menyoroti pentingnya menjaga daya beli masyarakat. Kondisi Inflasi Pangan Saat Ini Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Edi […]

  • Persiapan Matang Cabor Woodball Sidoarjo untuk Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur 2025

    Persiapan Matang Cabor Woodball Sidoarjo untuk Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur 2025

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 180
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Indonesia Woodball Association (IWbA) Kabupaten Sidoarjo melakukan berbagai persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025. Para atlet cabang olahraga (cabor) Woodball ini terus dimatangkan. Porprov Jatim yang bakal diselenggarakan pada bulan Juni 2025 mendatang, sehingga berbagai langkah strategis disusun, mulai dari pemetaan atlet, penyiapan program latihan dan recovery, hingga penentuan target […]

  • Sidang Nadiem Makarim

    Kehadiran Anggota TNI di Ruang Sidang Nadiem Makarim Memicu Perdebatan Hukum, Mahfud MD: Saya Agak Kaget

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 54
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kehadiran prajurit TNI di ruang sidang terdakwa Nadiem Makarim menjadi topik yang memicu perbincangan publik dan para ahli hukum. Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, mengungkapkan kekagetannya atas tindakan tersebut. Ia menyatakan bahwa ini adalah pertama kalinya ia melihat pengadilan dijaga oleh anggota TNI. “Ya agak kaget juga […]

  • Prediksi Skor Aston Villa vs Nottingham Forest Pekan Ini

    Prediksi Skor Aston Villa vs Nottingham Forest Pekan Ini

    • calendar_month Sab, 3 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 80
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Laga Liga Inggris antara Aston Villa melawan Nottingham Forest akan dihelat di Stadion Villa Park pada hari Sabtu, 3 Januari 2026 pukul 19.30 WIB. Aston Villa kini sedang berusaha bangkit agar dapat kembali meraih kemenangan setelah rekor 11 kemenangan beruntun mereka baru-baru ini terhenti oleh Arsenal dalam pertandingan sebelumnya. Nottingham Forest datang dengan […]

  • Lansia Salah Injak Pedal Gas, Motor Terseret Masuk Kolong Truk di Medaeng Waru

    Lansia Salah Injak Pedal Gas, Motor Terseret Masuk Kolong Truk di Medaeng Waru

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 164
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM  – Kecelakaan beruntun terjadi di depan garasi bus Harapan Jaya, Jalan Letjend Sutoyo, Desa Medaeng, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Rabu (20/8) sore. Seorang pengendara motor mengalami luka serius setelah ditabrak mobil hingga terseret ke kolong truk colt diesel. Kecelakaan bermula ketika mobil Toyota Harrier putih bernopol L 1478 SE yang dikemudikan seorang lansia, Suyadi (57), […]

  • Harga emas Antam hari ini

    Harga emas Antam hari ini naik Rp 13.000 ke Rp 2.589.000 per gram, Jumat (26/12/2025)

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 62
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) naik pada Jumat (26/12/2025). Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp 2.589.000. Harga emas Antam itu naik Rp 13.000 jika dibandingkan dengan harga pada Kamis (25/12/2025) yang berada di level Rp 2.576.000 per gram. Sementara […]

expand_less