Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » EKONOMI » Plt. Bupati Subandi Harapkan Pengusaha Tingkatkan Kesadaran Bayar Pajak demi Pembangunan Sidoarjo

Plt. Bupati Subandi Harapkan Pengusaha Tingkatkan Kesadaran Bayar Pajak demi Pembangunan Sidoarjo

  • account_circle Adis
  • calendar_month Rab, 26 Jun 2024
  • comment 0 komentar

Diagram kota Sidoarjo – Masyarakat pada dasarnya adalah pahlawan pembangunan. Dengan pajak yang dibayar oleh rakyat, pembangunan bisa berjalan. Pemkab Sidoarjo mengajak masyarakat wajib pajak, terutama pengusaha, untuk terus meningkatkan kesadaran membayar pajak. Masyarakat pula yang akan menikmati hasilnya.

Pendapatan pajak yang tinggi di Kabupaten Sidoarjo akan dikembalikan dan dinikmati oleh masyarakat berupa pembangunan yang lebih masif.  Plt. Bupati Sidoarjo H Subandi SH MKn mengatakan, peningkatan pembangunan yang signifikan di Kabupaten Sidoarjo tidak lepas dari tingginya capaian penerimaan pajak.

’’Pembangunan akan menciptakan lapangan kerja. Pada akhirnya meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat,’’ ungkap Subandi saat membuka acara sosialisasi pajak air tanah di Hotel Luminor Sidoarjo pada Rabu (26/6/2024).

Saat ini, kepatuhan membayar pajak air tanah dinilai menurun. Pada 2023, tingkat kepatuhan mencapai 98,67 persen pada triwulan pertama. Namun, pada 2024, tingkat kepatuhan jutru turun mencapai 90,94 persen pada periode yang sama.

’’Karena itu, perlu ada peningkatan kesadaran wajib pajak. Khususnya, kepatuhan pembayaran pajak air tanah,’’ tegas Subandi.

Data Badan Pelayanan Pajak Daerah (BPPD) Kabupaten Sidoarjo menyebutkan, dalam 3 tahun terakhir, target penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) dari sekotor pajak mengalami kenaikan.
Pada tahun 2022, realisasi penerimaan pajak tercapai Rp 1,2 triliun atau sebesar (113,79 persen) dari target Rp 1,06 triliun.

Pada tahun 2023, penerimaan pajak mencapai 1,302 triliun (115,28 persen) dari total target Rp 1,130 triliun. Nah, per 30 Mei 2024, pendapatan pajak mencapai Rp 499 miliar (41,04 persen) dari target Rp 1,217 triliun.

Plt. Kepala BPPD Kabupaten Sidoarjo Heri Soesanto mengatakan, target penerimaan pajak air tanah pada 2024 sebesar Rp 5 miliar.  Ada kenaikan target daripada tahun 2023 yang Rp 3 miliar. Untuk mengejar target tersebut, sosialisasi kepada wajib pajak dinilai penting. Agar wajib pajak patuh pada Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2024 Pasal 38 tentang Pajak dan Retribusi.

”Selain itu, kita juga bersama-sama para pengusaha dan perangkat daerah bisa berdiskusi. Mana yang perlu dibenahi dan diperbaiki,’’ jelasnya.

Heri berharap agar para pengusaha memahami perubahan kebijakan yang diatur dalam peraturan daerah (perda) terbaru. Perubahan perda ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya pengelolaan air tanah.

’’Juga kewajiban pajak yang harus dipenuhi oleh wajib pajak,’’ tegas Heri.

Sementara itu, perwakilan pengusaha bidang kesehatan, yaitu Mitra Keluarga, George, mengungkapkan bahwa perusahaan akan selalu patuh pada peraturan daerah terkait pembayaran pajak. Karena itu, perubahan perda akan terus kami pantau perkembangannya.

“Kami sejatinya patuh pada peraturan. Namun, saat ini, kami masih wait and see terkait harmonisasi pajak air tanah. Apakah ada yang perlu diperbarui lagi atau tidak,” ungkapnya.

Acara sosialisasi pajak air tanah ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan kesadaran pengusaha akan pentingnya menjaga kelestarian air tanah. Selain itu, wajib pajak dari kalangan pengusaha patuh dan memenuhi kewajiban pajak secara tepat waktu. (Dk/di)

  • Penulis: Adis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolri Ajak Ojek Online Bersinergi Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 58
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak komunitas ojek online (ojol) untuk bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Ajakan itu disampaikan saat memimpin Apel Ojol Kamtibmas di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025). Pantauan di lokasi, ratusan pengemudi ojol hadir dengan mengenakan rompi biru bertuliskan “Jaga Jakarta bersama Polda Metro Jaya”. Suasana apel semakin […]

  • Pengamanan Suran Agung di Madiun, Polda Jatim Siagakan 3.000 Personel Gabungan

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mengamankan kegiatan Suroan dan Suran Agung yang akan berlangsung pada 6 dan 7 Juli mendatang di Madiun, Polda Jawa Timur menyiagakan 3.000 personel gabungan. Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Imam Sugianto, bersama Pejabat Utama Polda Jatim dan Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay, serta perwakilan dari berbagai perguruan pencak […]

  • Jadwal Pencairan BPNT Tahap 4 November dan Desember 2025 di Seluruh Indonesia

    • calendar_month 3 jam yang lalu
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 14
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Berikut adalah pembagian jadwal pencairan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap keempat di seluruh Indonesia. BPNT tahap 4 akan cair pada November 2025. BPNT merupakan bantuan sosial yang disalurkan oleh pemerintah berupa dana elektronik sebesar Rp200.000 setiap bulan. Semua transaksi BPNT dilakukan dengan menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang dimiliki oleh Keluarga Penerima Manfaat […]

  • Rumah Menteri Desa Digeledah KPK, Apakah Abdul Halim dan PKB Terlibat?

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di rumah dinas Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar, pada Jumat, 6 September 2024. Penggeledahan ini terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dalam pengurusan dana hibah untuk kelompok masyarakat dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jawa Timur pada periode 2019-2022. Abdul […]

  • Polsek Asemrowo Amankan dua Residivis Dari Amukan Masa Usai Curi Motor.

    • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 139
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) ini termasuk nekat. Dua tersangka S, 24, warga Jalan Sidotopo Sekolahan, Surabaya, dan MH alias Gores, 32, warga Wonosari, Surabaya, ini nekat mencuri di siang bolong. Keduanya berakhir di hajar massa saat beraksi di Jalan Tambak Mayor, Surabaya. Keduanya tepergok korban R, 29, yang sudah curiga dengan gerak-gerik […]

  • Tidak Hanya Motor, Pengadaan Kendaraan Ini Juga Masuk Daftar Program Desa Mantra di Jombang

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Program Desa Mantra 2026: Pengadaan Kendaraan untuk Peningkatan Layanan di Jombang Pemerintah Kabupaten Jombang melalui program Desa Mantra 2026 menawarkan berbagai opsi kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan pembangunan di tingkat desa. Salah satu inisiatif utama dalam program ini adalah pengadaan kendaraan operasional, baik sepeda motor maupun mobil siaga desa, yang dirancang untuk […]

expand_less
Exit mobile version