Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polri Jadi Pionir Pengembangan SPPG, Rockefeller Foundation Apresiasi Inovasi dan Standar Keamanan Pangan

Polri Jadi Pionir Pengembangan SPPG, Rockefeller Foundation Apresiasi Inovasi dan Standar Keamanan Pangan

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan visi Asta Cita Presiden melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) dengan membangun Sentra Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri. Inovasi Polri dalam membangun sistem penyediaan pangan bergizi mendapat apresiasi positif dari Rockefeller Foundation yang melakukan kunjungan langsung ke SPPG Polri Pejaten, Jakarta Selatan.

Kunjungan tersebut turut dihadiri oleh *Elizabeth Yee selaku Executive Vice President Rockefeller Foundation* pada bidang Program Strategy, meninjau berbagai aspek operasional SPPG Polri Pejaten, mulai dari proses produksi, mekanisme bisnis, hingga sistem keamanan pangan (food security) yang diterapkan. Mereka mengaku terkesan dengan kecepatan kerja, efisiensi proses, serta desain bangunan dan tata kelola dapur yang dikembangkan oleh Polri.

Selain itu, Rockefeller Foundation juga menyoroti integrasi sistem ketahanan pangan melalui teknologi hidroponik, mekanisme rekrutmen pegawai yang memberdayakan masyarakat lokal, serta kemampuan dapur SPPG dalam memproduksi hingga 3.000 porsi makanan per hari dengan standar keamanan yang ketat.

Keunikan lain yang menarik perhatian adalah penerapan konsep “security food”, yang memastikan makanan tetap higienis, aman, dan layak konsumsi hingga diterima oleh penerima manfaat. SPPG Polri juga menekankan aspek kehalalan bahan pangan dan sanitasi air, menjadikannya model percontohan dalam penyelenggaraan pangan bergizi yang aman dan berkelanjutan.

Perwakilan dari Satgas MBG Polri, Brigjen Pol. Ihsan Amin, menyampaikan bahwa kunjungan tersebut menjadi bukti nyata bahwa Polri tidak hanya fokus pada aspek keamanan, tetapi juga turut berperan aktif dalam mendukung program pembangunan nasional di bidang pangan dan kesejahteraan masyarakat.
“SPPG Polri Pejaten kami desain sebagai model bisnis sosial yang berkelanjutan. Kami memanfaatkan potensi masyarakat sekitar, memastikan keamanan pangan, serta menghadirkan sistem distribusi yang transparan dan akuntabel, terutama bagi daerah 3T,” ujarnya.

Dengan konsep dan standar tinggi tersebut, SPPG Polri Pejaten kini menjadi pionir dan percontohan nasional dalam tata kelola Program MBG yang mengedepankan aspek sosial, teknologi, dan pemberdayaan masyarakat.

Langkah ini sejalan dengan komitmen Polri dalam mendukung pelaksanaan Asta Cita Presiden untuk memperkuat ketahanan pangan nasional dan mewujudkan pemerataan pembangunan hingga ke pelosok negeri.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tips Diet Seimbang tanpa Menyiksa

    Tips Diet Seimbang tanpa Menyiksa

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 39
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Diet Seimbang Tanpa Menyiksa: Panduan Komprehensif Menuju Tubuh Ideal dan Hidup Bahagia Berapa kali Anda memulai diet dengan semangat membara, hanya untuk menyerah beberapa minggu kemudian karena merasa tersiksa, lapar, dan kehilangan kenikmatan hidup? Jika ini terdengar akrab, Anda tidak sendirian. Mitos bahwa diet harus berarti penderitaan, pembatasan ekstrem, dan melarang semua makanan […]

  • Polsek Tulangan Optimalkan Lahan Sayur Guna Dukung Ketahanan Pangan 

    Polsek Tulangan Optimalkan Lahan Sayur Guna Dukung Ketahanan Pangan 

    • calendar_month Sab, 31 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 32
    • 0Komentar

    DIAGARAMKOTA.COM – Sebagai upaya mendukung program Ketahanan Pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim dan arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Jiken Polsek Tulangan, Aiptu M. Subandik, bersama warga setempat melaksanakan kegiatan pengecekan lahan pekarangan yang ditanami sayur-mayur di Desa Jiken, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (31/5/2025).   Kegiatan ini difokuskan pada lahan milik […]

  • Komisi C Minta Intiland Hentikan Sementara Pembangunan di Graha Natura Sambikerep

    Komisi C Minta Intiland Hentikan Sementara Pembangunan di Graha Natura Sambikerep

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 56
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Masih adanya polemik soal replanning yang dipermasalahkan warga perumahan Graha Natura di Sambikerep Surabaya, Komisi C DPRD Kota Surabaya minta pengembang Graha Natura yaitu, Intiland untuk menghentikan sementara semua pembangunan unit di perumahan elit tersebut. Hal ini terungkap saat digelar rapat antara warga perumahan Graha Natura dengan Bagian Hukum Pemkot Surabaya, DPRKP, di […]

  • Raih 980.380 Suara di Pilwali Surabaya 2024,Tim Pemenangan Erji Sebut Melebihi Target

    Raih 980.380 Suara di Pilwali Surabaya 2024,Tim Pemenangan Erji Sebut Melebihi Target

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 26
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Paslon nomor urut 01 Eri-Armuji unggul dengan perolehan 980.380 suara di Kota Surabaya. Sedangkan kotak kosong dengan perolehan 224.340 suara. Sekretaris Pemenangan Eri-Armuji, Aprizaldi Mengucapkan terima kasih kepada KPU Surabaya, Bawaslu Surabaya, dan juga masyarakat Surabaya. Ini kejutan luar biasa, 1,2 juta lebih warga Surabaya menggunakan hak pilihnya pada Pilkada kali ini. “Kalau […]

  • Pemkot Surabaya Pastikan Pasokan dan Harga LPG 3 Kg Stabil

    Pemkot Surabaya Pastikan Pasokan dan Harga LPG 3 Kg Stabil

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 42
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus melakukan langkah strategis untuk mengantisipasi dampak dari penyesuaian Harga Eceran Tertinggi (HET) LPG 3 Kg. Kebijakan ini dilakukan guna menjaga stabilitas ekonomi serta daya beli masyarakat. Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, menyebut bahwa PT Pertamina Patra Niaga telah memastikan ketersediaan pasokan LPG bagi warga Kota Pahlawan tetap aman. […]

  • Keistimewaan Bulan Ramadhan Dibanding Bulan Lainnya

    Keistimewaan Bulan Ramadhan Dibanding Bulan Lainnya

    • calendar_month Sen, 10 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 99
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Keistimewaan Bulan Ramadhan Dibanding Bulan LainnyaLebih dari sekadar kewajiban menahan lapar dan dahaga, Ramadhan menawarkan serangkaian keutamaan dan keistimewaan yang tidak dapat ditemukan di bulan-bulan lainnya. Keistimewaan ini bukan hanya bersifat spiritual, tetapi juga berdampak positif pada aspek sosial, emosional, dan bahkan kesehatan. 1. Bulan Diturunkannya Al-Quran: Salah satu keistimewaan terbesar Ramadhan adalah […]

expand_less