Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Achmad Nurdjayanto : Normalisasi Sungai dan Evaluasi Pembangunan,Kunci Atasi Banjir di Surabaya

Achmad Nurdjayanto : Normalisasi Sungai dan Evaluasi Pembangunan,Kunci Atasi Banjir di Surabaya

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Hujan deras yang mengguyur Surabaya dalam beberapa hari terakhir menyebabkan sejumlah sungai dan saluran air meluap, termasuk di kawasan Danau Universitas Negeri Surabaya (UNESA).

Anggota Komisi C DPRD Surabaya, Achmad Nurdjayanto, mengungkapkan bahwa salah satu penyebab banjir di kawasan tersebut adalah penyempitan saluran air.

“Berdasarkan laporan warga di LakarSantri, aliran air di Danau UNESA semakin menyempit akibat pembangunan di sekitar area tersebut. Konon, lebarnya kini hanya tersisa sekitar satu meter. Hal ini tentu membuat aliran air tersendat saat hujan deras,” kata Achmad, Senin (17/3/2025).

Selain penyempitan saluran, ia juga menilai bahwa tingginya curah hujan yang merata di berbagai daerah turut berkontribusi terhadap meluapnya air di beberapa titik di Surabaya.

“Banjir kali ini tidak hanya terjadi di Surabaya, tetapi juga di banyak wilayah lain, termasuk Jawa Tengah. Debit air yang besar membuat tampungan air di Surabaya yang merupakan daerah hilir menjadi penuh,” jelasnya.

Meski terjadi luapan, politikus Golkar ini menilai bahwa banjir di Surabaya saat ini lebih cepat surut dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“Dulu, banjir bisa bertahan hingga berhari-hari, bahkan seminggu. Tapi sekarang, dalam waktu kurang dari enam jam, air sudah berangsur surut. Ini menunjukkan bahwa program pengelolaan air oleh Pemkot Surabaya sudah lebih baik,” katanya.

Namun, ia mengakui bahwa masih ada proyek drainase yang belum tersambung dengan sempurna, terutama di Surabaya Barat.

“Beberapa proyek masih dalam proses dan belum terkoneksi sepenuhnya. Saat rapat Pansus Banjir, kami sudah membahas ini dengan Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) serta camat setempat. Walaupun belum 100 persen tersambung, kondisi banjir sudah mulai terurai. Targetnya, proyek ini bisa selesai pada 2025,” jelasnya.

Selain perbaikan drainase, Achmad juga menekankan pentingnya normalisasi sungai dan evaluasi terhadap pembangunan yang berpotensi menghambat aliran air.

“Kita perlu rutin membersihkan sedimentasi di sungai agar kapasitas tampungnya tidak semakin berkurang. Selain itu, pembangunan di sekitar aliran air harus dikaji ulang, termasuk di Danau UNESA, agar tidak memperparah risiko banjir,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ritual Adat Suku Dayak Yang Penuh Makna

    Ritual Adat Suku Dayak Yang Penuh Makna

    • calendar_month Ming, 2 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 174
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ritual adat suku Dayak yang penuh maknaRitual-ritual ini bukan sekadar serangkaian gerakan atau upacara, melainkan cerminan dari kepercayaan, filosofi hidup, dan hubungan harmonis mereka dengan alam dan leluhur. Melalui ritual, mereka menjaga keseimbangan kosmos dan memperkuat ikatan sosial dalam komunitas. Keberagaman suku Dayak sendiri menghasilkan beragam ritual, namun beberapa di antaranya memiliki kesamaan […]

  • Kisah Ibu dan Bayi Tertahan, Armuji Bereskan Biaya Klinik hingga Uang Kos Warga

    Kisah Ibu dan Bayi Tertahan, Armuji Bereskan Biaya Klinik hingga Uang Kos Warga

    • calendar_month Sel, 4 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 136
    • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap persoalan warga. Sosok yang dikenal dekat dengan masyarakat ini tak segan turun langsung untuk menyelesaikan berbagai masalah, mulai dari perbaikan fasilitas umum, pelanggaran perda, hingga membantu warga yang tengah menghadapi kesulitan pribadi. Baru-baru ini, Armuji merespons cepat laporan dari Daniel Lukas Rorong, seorang aktivis […]

  • Reses Di Wonokromo, Bahtiyar Rifai Dapati Aduan Biaya Makam Capai Jutaan Rupiah

    Reses Di Wonokromo, Bahtiyar Rifai Dapati Aduan Biaya Makam Capai Jutaan Rupiah

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 97
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Ketua DPRD Surabaya, Bahtiyar Rifai, menerima keluhan dari warga terkait mahalnya biaya pemakaman yang mencapai Rp2,2 juta di area Makam Islam Kembang Kuning, Surabaya.

  • Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Tanjung Distribusikan 1 Ton Jagung Hasil Panen Raya Kwartal III ke Bulog

    Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Tanjung Distribusikan 1 Ton Jagung Hasil Panen Raya Kwartal III ke Bulog

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 82
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebagai wujud komitmen dalam mendukung program swasembada pangan nasional, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kenjeran dan kelompok tani menggelar panen raya jagung serentak untuk kwartal III tahun 2025. Kegiatan yang dipusatkan di lahan pertanian Tambak Wedi Baru I, Kelurahan Tambak Wedi, Kecamatan Kenjeran ini berlangsung dengan sukses […]

  • Berenang dan Bermain Air: Aktivitas Seru yang Kaya Manfaat untuk Anak

    Berenang dan Bermain Air: Aktivitas Seru yang Kaya Manfaat untuk Anak

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 83
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Berenang dan bermain air bukan hanya kegiatan yang menyenangkan bagi anak-anak, tetapi juga membawa beragam manfaat penting bagi tumbuh kembang mereka. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) menyebutkan bahwa aktivitas fisik seperti berenang berperan besar dalam mendukung pertumbuhan otot dan tulang, sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh anak. Mengutip dari laman Alodokter.com, berenang termasuk olahraga […]

  • Ketua PKS Jatim Tegaskan Pada Seluruh Elemen Menangkan Khofifah Dan Emil Di Pilgub 2024

    Ketua PKS Jatim Tegaskan Pada Seluruh Elemen Menangkan Khofifah Dan Emil Di Pilgub 2024

    • calendar_month Sen, 5 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan menegaskan bahwa seluruh elemen PKS, harus memenangkan pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Hal itu ditegaskan Irwan saat memberikan sambutan dalam pelantikan anggota madya dan dewasa di Aula DPTW PKS Jatim. Minggu (4/8/2024) “Untuk Pilgub kita punya tugas memenangkan […]

expand_less