Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » EKONOMI » NEO Solo Grand Mall Hadirkan UMKM Center Festival dan Pasar Nostalgia 2025 

NEO Solo Grand Mall Hadirkan UMKM Center Festival dan Pasar Nostalgia 2025 

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – NEO Solo Grand Mall kembali menjadi pusat aktivitas ekonomi kreatif di Kota Surakarta dengan menghadirkan dua agenda besar secara bersamaan, yaitu UMKM Center Festival 2025 dan Pasar Nostalgia Indonesia Vintage Festival.

Selama periode 20–23 November 2025, pengunjung dapat menikmati rangkaian kegiatan edukatif, pameran UMKM, hingga bazar koleksi vintage dalam satu pekan penuh suasana meriah.

UMKM Center Festival yang digelar atas kerja sama dengan DINKOP UKM Perindustrian Kota Surakarta mengangkat tema “Level Up: The Digital Movement”.

Acara secara resmi dibuka oleh Wali Kota Surakarta, Respati Ardi atau yang akrab dipanggil Mas Wali oleh masyarakat Kota Solo pada Hari Kamis (20/11/2025).

Pada kesempatan tersebut, Mas Wali menekankan pentingnya transformasi digital bagi UMKM agar mampu bersaing di era modern.

Berbagai aktivitas festival, mulai dari pelatihan digital, konsultasi UMKM gratis, hingga pameran pelaku usaha lokal, seluruhnya terselenggara di Atrium Utama NEO Solo Grand Mall.

Sementara itu, Pasar Nostalgia Indonesia Vintage Festival #6 hadir di Lantai 1 NEO Solo Grand Mall, menampilkan koleksi barang antik dan vintage seperti mainan klasik, radio lawas, numismatik, motor klasik, porselen, hingga berbagai collectible items lainnya.

Suasana retro yang unik menjadikan event ini selalu dinantikan para kolektor dan pecinta barang lawas dari berbagai daerah.

Kedua acara tersebut menyajikan perpaduan menarik antara edukasi, kreativitas, dan pengalaman belanja yang berbeda.

Mall tidak hanya berperan sebagai ruang publik, tetapi juga sebagai wadah interaksi pelaku usaha, komunitas kreatif, dan masyarakat luas.

Dari pihak manajemen, NEO Solo Grand Mall menyampaikan apresiasi atas antusiasme peserta dan dukungan seluruh pihak.

Elvira Dyahajeng Syavala selaku Public Relations Manajemen NEO Solo Grand Mall menyampaikan, NEO Solo Grand Mall berkomitmen untuk terus menjadi ruang yang mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif dan UMKM.

“Kehadiran Wali Kota Surakarta dalam pembukaan UMKM Center Festival menjadi bukti kuat bahwa ekosistem UMKM di Solo mendapat perhatian serius,” ujarnya.

“Dengan terlaksananya dua event besar ini, kami berharap masyarakat mendapatkan pengalaman yang inspiratif sekaligus menghibur,” ujar sambung Elvira.

NEO Solo Grand Mall mengundang seluruh masyarakat untuk menikmati kedua acara ini hingga 23 November 2025. Untuk informasi kegiatan lainnya, silakan ikuti Instagram @neo.solograndmall. (dk/chan)

  • Penulis: Arie Khauripan

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satlantas polres bangkalan

    Satlantas Polres Bangkalan Tingkatkan Pelayanan Humanis dan Efisien dalam Ujian SIM

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 153
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM Satlantas Polres Bangkalan, di bawah kepemimpinan Kasat Lantas AKP Diyon Fitrianto, S.H., M.H., terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat yang mengajukan Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan pendekatan yang lebih humanis dan efisien. Peningkatan ini mencakup proses registrasi , uji teori, serta uji praktik bagi pemohon SIM, sesuai dengan arahan Kanit Registrasi dan Identifikasi […]

  • FF

    52 Kode Redeem FF Terbaru 9 Desember 2025, Dapatkan Skin dan Bundle Eksklusif Akhir Tahun

    • calendar_month Sel, 9 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Kode Redeem Free Fire Terbaru: Hadiah Menarik untuk Pemain Setia DIAGRAMKOTA.COM – Free Fire, salah satu game battle royale yang sangat populer di Indonesia, kembali menghadirkan berbagai hadiah menarik bagi para pemainnya. Pada Selasa, 9 Desember 2025, Garena merilis 52 kode redeem FF terbaru yang bisa langsung diklaim oleh para survivor. Kode-kode ini tidak hanya […]

  • DEDI MULYADI

    Dedi Mulyadi Bocorkan Alasan Helmy Yahya dan Mardigu Gagal Jadi Komisaris BJB

    • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 103
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan bahwa pengunduran diri Helmy Yahya serta Mardigu Wowiek Prasantyo alias “Bossman” Mardigu dari posisi Komisaris Independen dan Komisaris Utama Bank BJB murni disebabkan oleh hasil seleksi yang dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dedi menyampaikan bahwa setiap calon anggota dewan komisaris bank daerah harus melewati uji kelayakan dan kecakapan […]

  • 5 Bisnis Sampingan yang Gak Ganggu Kerjaan

    5 Bisnis Sampingan yang Gak Ganggu Kerjaan

    • calendar_month Ming, 8 Jun 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 161
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Finance & Investment 5 Bisnis Sampingan yang Gak Ganggu Kerjaan: Maksimalkan Penghasilan Tanpa Korbankan Waktu Utama Anda Di era modern ini, keinginan untuk memiliki penghasilan tambahan bukan lagi sekadar kemewahan, melainkan seringkali menjadi kebutuhan. Namun, dilema klasik yang dihadapi banyak profesional adalah: bagaimana cara mendapatkan uang ekstra tanpa mengorbankan pekerjaan utama yang sudah […]

  • Dukung Tumbuh Kembang Anak Papua, Personel Ops Damai Cartenz-2025 Berbagi Susu Kotak di Mimika

    Dukung Tumbuh Kembang Anak Papua, Personel Ops Damai Cartenz-2025 Berbagi Susu Kotak di Mimika

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 145
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pada sela-sela pelaksanaan tugas operasinya di Papua, personel Operasi Damai Cartenz yang bertugas di Kabupaten Mimika, Papua Tengah menyempatkan diri mengitari jalanan kota Mimika berbekal sejumlah kotak susu untuk dibagikan kepada anak-anak yang dijumpai sedang beraktivitas atau bermain di sore hari pada Selasa, (28/1) bertempat di ruas jalan Cenderawasih, SP2 dan SP3, Kabupaten […]

  • Cegah Balap Liar dan Gangguan Kamtibmas, Polres Bondowoso dan TNI Gencarkan Patroli Malam

    Cegah Balap Liar dan Gangguan Kamtibmas, Polres Bondowoso dan TNI Gencarkan Patroli Malam

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 177
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka meningkatkan keamanan wilayah, Polres Bondowoso bersama TNI melaksanakan patroli gabungan malam hari di sejumlah titik rawan, Sabtu (24/5/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari program rutin Tim Tangkal Polres Bondowoso untuk menciptakan suasana aman dan tertib di masyarakat. Patroli difokuskan pada wilayah Kecamatan Maesan, terutama di perbatasan desa seperti Penanggungan, Tanahwulan, Sumbersari, […]

expand_less