Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Demokrat Surabaya Tegaskan Dukungan Emil Dardak kembali Pimpin Jatim

Demokrat Surabaya Tegaskan Dukungan Emil Dardak kembali Pimpin Jatim

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Ming, 23 Nov 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMDPC Partai Demokrat Kota Surabaya resmi menjadi DPC pertama yang mendeklarasikan dukungan penuh kepada Emil Elestianto Dardak untuk kembali menjabat sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur pada Musyawarah Daerah (Musda) mendatang. Dukungan tersebut diumumkan langsung oleh Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya, Lucy Kurniasari, pada puncak Rakercab DPC Demokrat Surabaya, Minggu (23/11/2025).

Dalam sambutannya, Lucy menegaskan bahwa keputusan mendukung Emil Dardak lahir dari kesepakatan internal yang matang serta hasil konsolidasi dengan struktur partai hingga tingkat kecamatan. Oleh karena itu dukungan ini menjadi salah satu rekomendasi Rakercab DPC Partai Demokrat Kota Surabaya

“Surabaya menjadi DPC pertama yang mendeklarasikan untuk mendukung tiga paket. Yaitu Pak Emil sebagai ketua didampingi sekretaris Pak Mugianto dan dr. Agung Mulyono untuk bendahara,” tegas Lucy usai gelaran rakercab tersebut.

Lucy menjelaskan bahwa para pengurus DPC telah dibekali politik melalui program resmi DPD, yang untuk pertama kalinya menghadirkan kegiatan pendidikan politik dengan seluruh pengurus DPC sebagai peserta.

“Ini yang baru pertama kali sepanjang Demokrat ini berdiri. Tepuk tangan dulu untuk DPD. Luar biasa,” ujarnya anggota DPR RI Komisi IX itu.

DPC Surabaya disebut telah melakukan langkah-langkah strategis, termasuk konsolidasi dan verifikasi struktur hingga tingkat anak ranting. Bahkan salah satu kecamatan sudah membentuk struktur hingga tingkat cucu ranting.

“Artinya di tingkat RT (Rukun Tetangga) di salah satu Kecamatan kita sudah memiliki kader resmi yang militan. Bahkan sampai terbentuk jajaran kepengurusannya,” terang Lucy.

Lebih jauh, Lucy menegaskan bahwa Raker DPC Surabaya menjadi momentum evaluasi program sekaligus penentuan arah perjuangan menuju Pemilu 2029. Dalam kesempatan itu, DPC Surabaya juga telah mengusulkan pemekaran dapil menjadi tujuh zona pemilihan sebagai strategi pemerataan kekuatan politik.

“Target kita, satu dapil satu kursi. Kita pernah mendapatkan 16 kursi, sekarang memang tiga kursi. Tapi dengan kerja sama, kesolidan, dan semangat, insyaAllah target kursi tercapai,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPD Demokrat Jatim Emil Elestianto Dardak menyampaikan apresiasinya kepada DPC Surabaya yang dinilai sebagai salah satu struktur paling solid di Jawa Timur. Emil juga menegaskan pentingnya kesiapsiagaan struktur partai dari tingkat DPD hingga ranting, apalagi menjelang target besar Demokrat di Pemilu 2029.

“Dari siang hari ini kelihatan sekali soliditas Surabaya. Saya bersama Pak Sekretaris, Pak Bendahara, dan Pak Dendi sepakat bahwa sumber daya DPD harus dikelola bersama DPC. Kita bangun mesin partai dari awal, jangan tunggu jelang kontestasi,” ujar Emil. (dk/ha)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jelang Nataru, DPRD Sebut PDT KBS Telah Persiapkan Layanan Dan Infrastruktur

    Jelang Nataru, DPRD Sebut PDT KBS Telah Persiapkan Layanan Dan Infrastruktur

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 143
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi B DPRD Surabaya yang membidangi perekonomian dan keuangan menyebutkan bahwa Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) Kebun Binatang Surabaya (KBS)telah mempersiapkan dalam menghadapi momen libur natal 2024 dan tahun baru 2025. Anggota Komisi B DPRD Surabaya Bagas Iman Waluyo, mengatakan bahwa ada beberapa upaya yang telah dilakukan oleh KBS baik secara layanan maupun […]

  • Bang Jo Berinteraksi Mendengar Aspirasi dan Keluhan Warga Dukuh Pakis

    Bang Jo Berinteraksi Mendengar Aspirasi dan Keluhan Warga Dukuh Pakis

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 75
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka Reses Pertama Sidang Kesatu tahun anggaran 2024, Anggota DPRD Johari Mustawan  yang akrab disapa Bang Jo mengadakan pertemuan di wilayah RW 3 Kelurahan Dukuh Pakis. Acara ini bertujuan untuk mengenalkan fungsi dan wewenang DPRD kepada masyarakat serta mendengarkan aspirasi warga, Senin malam, 28/10/2024. Dalam pertemuan tersebut, Bang Jo memperkenalkan Anggota DPRD […]

  • Dukung Ketahanan Pangan Lewat Perawatan Tanaman Hortikultura di Balongbendo

    Dukung Ketahanan Pangan Lewat Perawatan Tanaman Hortikultura di Balongbendo

    • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jawa Timur dan arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Bakungpringgodani, Polsek Balongbendo, Aipda Asep Kuncoro melaksanakan kegiatan sambang dan pengecekan perawatan tanaman hortikultura di pekarangan milik warga pada Senin (9/6/2025). Pendampingan Polisi Cinta Petani berlangsung di pekarangan milik Sdr. Ngatemo, warga […]

  • Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual Dan Elegan Sekaligus!

    Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual Dan Elegan Sekaligus!

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual dan Elegan Sekaligus!Aktris berbakat yang dikenal dengan kecantikan alaminya ini berhasil menghadirkan perpaduan sempurna antara sensualitas dan keanggunan, meninggalkan kesan mendalam bagi siapa saja yang melihatnya. Pemotretan ini, yang dilakukan oleh fotografer ternama [nama fotografer jika diketahui, jika tidak, sebutkan "sebuah tim kreatif ternama"], menampilkan Robbie dalam berbagai […]

  • Dinar Candy Kembali Panaskan Panggung, Goyangannya Makin Brutal

    Dinar Candy Kembali Panaskan Panggung, Goyangannya Makin Brutal

    • calendar_month Ming, 4 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 62
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dinar Candy Kembali Panaskan Panggung, Goyangannya Makin Brutal! Dinar Candy, nama yang tak asing lagi di dunia hiburan Indonesia, kembali menggemparkan panggung hiburan. DJ seksi ini dikenal dengan penampilannya yang memukau, lagu-lagu yang catchy, dan tentu saja, goyangannya yang ikonik dan semakin "brutal". Penampilannya baru-baru ini berhasil menyedot perhatian publik, memicu perbincangan hangat […]

  • Kemenkes dan Unusa Latih Santri Jadi Pertolongan Pertama Psikologis di Pesantren Sidoarjo

    Kemenkes dan Unusa Latih Santri Jadi Pertolongan Pertama Psikologis di Pesantren Sidoarjo

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Inisiatif Kemenkes dan Unusa untuk Melatih Santri sebagai First Aider Psikologis Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) bekerja sama dengan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) menginisiasi program pelatihan khusus untuk santri di lima pondok pesantren di Kabupaten Sidoarjo. Program ini bertujuan untuk membangun kemampuan dasar dalam memberikan pertolongan pertama pada luka psikologis (P3LP). Pelatihan ini menargetkan […]

expand_less