Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » PT Taspen Umumkan Gaji Pensiunan PNS Cair 1 November 2025,Cek Besarannya di Sini

PT Taspen Umumkan Gaji Pensiunan PNS Cair 1 November 2025,Cek Besarannya di Sini

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • comment 0 komentar


    DIAGRAMKOTA.COM – 
    Kabar menggembirakan datang dari para pensiunan khususnya Pegawai Negeri Sipil (PNS) di seluruh Indonesia.

    Saat ini PT Taspen memastikan pencairan gaji bulanan para pensiunan akan dilakukan tepat pada 1 November 2025.

    Dalam pencairan kali ini, besaran gaji yang ditransfer Taspen ke rekening para pensiunan masih berpegang teguh pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 8 Tahun 2024. Peraturan inilah yang menjadi acuan utama penetapan nominal yang akan diterima.

    Peluang Nominal Tinggi untuk Golongan Tertentu

    Yang menarik, berdasarkan PP tersebut, beberapa golongan pensiun berhak membawa pulang uang dengan nominal yang cukup fantastis.

    Nominal tertinggi ini, yang bisa mencapai hingga Rp4,9 juta, berlaku eksklusif bagi pensiunan PNS yang menempati golongan tertinggi saat mereka dipensiunkan.

    Diberitakan sebelumnya belakangan ini, masyarakat dihebohkan dengan kabar yang menyebutkan bahwa rapel kenaikan gaji pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) tahun 2025 akan dicairkan pada bulan November mendatang.

    Informasi yang beredar luas di media sosial tersebut bahkan mengklaim bahwa PT Taspen telah mempersiapkan penyaluran dana dan meminta para pensiunan segera melengkapi sejumlah dokumen penting dalam waktu dua hari.

    Namun, kabar tersebut dipastikan tidak benar.

    PT Taspen, selaku lembaga pengelola dana pensiun, telah mengeluarkan bantahan resmi dan menegaskan bahwa tidak ada regulasi baru terkait kenaikan gaji atau tunjangan pensiunan PNS tahun 2025.

    Melalui pernyataan di akun resminya, Taspen menjelaskan bahwa hingga saat ini, pemerintah belum menerbitkan aturan atau kebijakan apa pun yang mengatur tentang penyesuaian gaji pensiunan.

    “Halo Sobat TASPEN, saat ini tidak ada regulasi resmi dari pemerintah terkait kenaikan gaji maupun tunjangan pensiunan,” tulis Taspen.

    Pihak Taspen juga menegaskan bahwa pembayaran gaji pensiun tetap mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 8 Tahun 2024, yang masih berlaku hingga sekarang.

    Dengan demikian, informasi yang menyebutkan adanya pencairan rapel pada November 2025 dinyatakan hoaks dan tidak berdasar.

    Oleh karena itu, bagi Anda yang berada pada golongan tertinggi ketika mengakhiri masa bakti, jangan terkejut apabila menerima angka yang signifikan di rekening!

    Penting! Cek Rincian Gaji Anda Sekarang

    Mengetahui rincian pasti sangatlah penting. Untuk itu, diimbau kepada seluruh pensiunan PNS dari golongan I hingga golongan IV untuk segera mengecek rincian besaran gaji yang akan mereka terima.

    Jangan sampai informasi penting ini terlewatkan. Untuk memudahkan Anda, berikut kami sajikan detail lengkap tabel gaji pokok pensiunan PNS yang dijadwalkan akan dicairkan oleh Taspen pada 1 November 2025:

    * Pensiunan PNS – Golongan I

    • Golongan Ia Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 1.962.200
    • Golongan Ib Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 2.077.300
    • Golongan Ic Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 2.165.200
    • Golongan Id Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 2.256.700

    * Pensiunan PNS – Golongan II

    • Golongan IIa Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 2.833.900
    • Golongan IIb Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 2.954.800
    • Golongan IIc Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 3.078.700
    • Golongan IId Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 3.208.800

    * Pensiunan PNS – Golongan III

    • Golongan IIIa Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 3.558.600
    • Golongan IIIb Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 3.709.200
    • Golongan IIIc Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 3.866.100
    • Golongan IIId Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.029.600

    * Pensiunan PNS – Golongan IV

    • Golongan IVa Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.200.000
    • Golongan IVb Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.377.800
    • Golongan IVc Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.562.900
    • Golongan IVd Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.755.900
    • Golongan IVe Rp 1.748.100 hingga tertinggi Rp 4.957.100.

    Nah, sesuai jadwal dari Taspen gaji pensiunan PNS semua golongan ini akan dibayar setiap tanggal 1 per bulannya.

    “Untuk gaji pensiun dibayarkan setiap tanggal 1 setiap bulannya,” lanjut taspen.

    Dengan demikian sudah dipastikan semua gaji pensiunan PNS bulan depan akan mulai dibayarkan Taspen pada 1 November 2025. ***

    Penulis

    Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

    Komentar (0)

    Saat ini belum ada komentar

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Sri Mulyani: Penerimaan Pajak Pada Juli 2024 Tembus Rp 1,045 Triliun 

      Sri Mulyani: Penerimaan Pajak Pada Juli 2024 Tembus Rp 1,045 Triliun 

      • calendar_month Rab, 14 Agu 2024
      • account_circle Arie Khauripan
      • visibility 71
      • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Pada bulan Juli 2024, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengumumkan berita positif bahwa penerimaan pajak telah mencapai Rp 1,045 triliun, yang mewakili 52,56% dari target yang ditetapkan dalam APBN sebesar Rp 1,988,9 triliun. Peningkatan ini menunjukkan kesehatan ekonomi negara dan komitmennya terhadap tujuan-tujuan fiskal. Peningkatan penerimaan pajak dapat diatribusikan ke beberapa faktor, termasuk kebijakan […]

    • Riz Plakat

      Tren Baru Dunia Penghargaan! Plakat Ramah Lingkungan dan Desain Modern Kini Hadir di Riz plakat

      • calendar_month Kam, 22 Mei 2025
      • account_circle Diagram Kota
      • visibility 135
      • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Menjawab kebutuhan zaman dan meningkatnya kesadaran akan pentingnya keberlanjutan, Riz plakat memperkenalkan inovasi terbaru dalam dunia plakat penghargaan. Dengan mengusung material ramah lingkungan dan desain modern, perusahaan asal Surabaya ini kembali menunjukkan komitmennya sebagai pelopor dalam menghadirkan produk plakat berkualitas tinggi yang relevan dengan tren masa kini. Riz plakat, yang dikenal sebagai penyedia […]

    • Polda Jatim Tindak Tegas Aksi Anarkis Kerugian Capai Rp124 Miliar, 580 Orang Diamankan

      Polda Jatim Tindak Tegas Aksi Anarkis Kerugian Capai Rp124 Miliar, 580 Orang Diamankan

      • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
      • account_circle Teguh Priyono
      • visibility 56
      • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Polda Jawa Timur mengambil langkah tegas dalam menangani aksi anarkis yang terjadi di Enam wilayah, yakni Surabaya, Malang Kota, Malang Kabupaten, Kediri Kota, Kediri Kabupaten, dan Sidoarjo. Berdasarkan data yang dihimpun dari Polda Jatim, hingga kini ada sebanyak 580 orang diamankan, dengan rincian 89 orang diproses hukum,12 orang masih dalam pemeriksaan dan 479 […]

    • Surabaya dan Utang yang Tak Terucap

      Rp1,5 Triliun Surabaya dan Utang yang Tak Terucap: Saat “Pembiayaan Alternatif” Jadi Bahasa Baru Fiskal Kota

      • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
      • account_circle Diagram Kota
      • visibility 142
      • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya tampaknya sedang gemar berinovasi—bukan hanya pada proyek infrastruktur, tapi juga dalam diksi fiskal. Surabaya dan utang yang tak terucap. Alih-alih menggunakan istilah utang daerah, kini muncul frasa baru yang terdengar lebih lembut dan modern: pembiayaan alternatif. Namun di balik permainan kata yang halus itu, esensinya tetap sama: ada kewajiban […]

    • bansos

      Gelontorkan 43 Miliar, Ini Jumlah Penerima Bansos di Jawa Timur

      • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
      • account_circle Diagram Kota
      • visibility 77
      • 0Komentar

      Peningkatan Anggaran Bantuan Sosial di Jawa Timur DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Provinsi Jawa Timur kini mengalokasikan dana sebesar Rp43,19 miliar untuk memperluas cakupan program bantuan sosial. Dana ini dialokasikan melalui Perubahan APBD 2025 dan ditujukan untuk lima program strategis yang berfokus pada kelompok rentan. Dengan penambahan anggaran ini, jumlah penerima manfaat meningkat menjadi 24.138 keluarga yang tersebar […]

    • Festival Kopi di Kota Lama Surabaya Tampilkan Kopi dan Coklat Menarik

      Festival Kopi di Kota Lama Surabaya Tampilkan Kopi dan Coklat Menarik

      • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
      • account_circle Diagram Kota
      • visibility 80
      • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota Surabaya bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa Timur kembali menyelenggarakan festival kopi di Kota Pahlawan. Acara ini disajikan dalam bentuk Java Coffee & Flavors Fest (JCFF) 2025. Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Hidayat Syah menyampaikan bahwa acara tahunan yang biasanya diadakan di Jalan Tunjungan kini […]

    expand_less