Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polres Situbondo Terjunkan Personel Amankan Tradisi Petik Laut dan Selamatan Desa Kilensari

Polres Situbondo Terjunkan Personel Amankan Tradisi Petik Laut dan Selamatan Desa Kilensari

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kam, 10 Jul 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polres Situbondo Polda Jatim melalui Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) melaksanakan pengamanan kegiatan Petik Laut dan Selamatan Desa Kilensari Tahun 2025, yang digelar di wilayah pesisir Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Rabu pagi (9/7/2025).

Kegiatan tradisi larung sesaji ke laut tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa, S.H., M.H., bersama personel gabungan dari TNI AL, Polsek Panarukan, dan BPBD Situbondo.

Acara yang mengusung tema “Tasyakuran Petik Laut dan Selamatan Desa” ini diikuti oleh sekitar 750 warga dan tokoh masyarakat.

Sebagai bentuk rasa syukur masyarakat nelayan atas hasil laut yang melimpah, kegiatan diawali dengan seremonial di Kantor Desa Kilensari dan dilanjutkan dengan arak-arakan sesaji menuju Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di Dusun Tengah, kemudian dilarung ke tengah laut sejauh dua mil dari bibir pantai.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Wakil Bupati Situbondo Ulfiyah, S. Pd. I, Camat Panarukan Ali Munir, S.ST., M.M., Kapolsek Panarukan AKP Harsono, Danramil Panarukan Kapten Inf Joni Kriswanto, Danpos AL Panarukan, serta Kepala Desa Kilensari Sugiono.

Menurut AKP Gede Sukarmadiyasa, pengamanan kegiatan dilakukan secara terpadu agar prosesi tradisi larung sesaji berjalan tertib dan aman, baik di darat maupun di laut.

“Kami kerahkan personel Satpolairud bersama unsur TNI AL dan Polsek Panarukan untuk memastikan pengamanan jalannya seluruh rangkaian acara, termasuk pengawalan perahu saat sesaji dilarung ke tengah laut,” ungkap AKP Gede.

Rangkaian kegiatan dimulai pukul 07.30 WIB dengan prosesi arak-arakan sesaji, doa bersama, sambutan dari Ketua Panitia, Kepala Desa, dan Wakil Bupati.

Selanjutnya, larung sesaji dilaksanakan pukul 09.10 WIB dengan iringan pagelaran seni budaya daerah.

Sesaji (biteh) dilepas ke laut menggunakan perahu nelayan yang dikawal langsung oleh Satpolairud Polres Situbondo,Polda Jatim.

Setelah prosesi larung sesaji selesai, kapal pengangkut sesaji kembali ke daratan pada pukul 10.30 WIB dalam kondisi aman dan terkendali.

AKP Gede Sukarmadiyasa menegaskan, Polres Situbondo Polda Jatim berkomitmen untuk terus hadir dalam mengamankan setiap kegiatan masyarakat, termasuk pelestarian budaya lokal seperti Petik Laut, sebagai bentuk dukungan terhadap kearifan lokal dan ketentraman wilayah pesisir. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mengapa Pemilik Toko Jual Rokok Ilegal

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Peredaran Rokok Ilegal Masih Marak di NTB DIAGRAMKOTA.COM – Peredaran rokok ilegal di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) masih terjadi secara masif hingga saat ini. Banyak toko dan kios yang menjual berbagai merek rokok ilegal, baik itu merk lokal maupun internasional. Fenomena ini tidak hanya terjadi di satu atau dua tempat, tetapi tersebar di berbagai daerah […]

  • Konsolidasi Internal PDI-P Tulungagung di Rakercabus Siap Menangkan Pasangan ‘Mardinoto’ di Pilkada 2024

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDI-P Tulungagung baru-baru ini dihadiri oleh Maryoto Bhirowo dan Didik Girnoto Yekti (Mardinoto), pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Tulungagung 2024-2029. Rakercabsus diadakan di GOR Lembu Peteng, Minggu (18/8/24), dihadiri oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Sri Rahayu juga jajaran pengurus DPD PDI-P Provinsi Jawa Timur, Wakabid. Politik, […]

  • Wisata Kuliner Khas Daerah Yang Wajib Dicoba

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 104
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wisata kuliner khas daerah yang wajib dicobaDari Sabang sampai Merauke, setiap daerah menawarkan cita rasa unik yang tak hanya memanjakan lidah, tetapi juga mencerminkan sejarah dan kearifan lokal. Berikut lima destinasi wisata kuliner khas daerah yang wajib Anda coba: 1. Rendang (Sumatera Barat): Aroma Rempah yang Menggoda Tak lengkap rasanya membahas kuliner Indonesia […]

  • Divhumas Polri Ungkap Perkembangan lanjutan Sidang KKEP Kasus DWP 2024

    • calendar_month Sab, 4 Jan 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 150
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Divisi Humas Polri melaporkan hasil sidang Komisi Kode Etik Profesi (KKEP) terkait dugaan pelanggaran kode etik yang melibatkan dua personel Polri dalam kasus Djakarta Warehouse Project (DWP) 2024. Kabag Penum Divhumas Polri, Kombes Pol Erdi Adrimurlan Chaniago, S.I.K., S.H., M.Si., menyampaikan informasi tersebut Jumat (3/1/2025) di Lobby Divhumas Polri. Sidang KKEP dilaksanakan pada […]

  • Muswil VI Ormas Oi Jatim: Strategi Revolusioner Implementasi S.O.P.A.N untuk Masa Depan!

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 144
    • 0Komentar

      DIAGRAMKOTA.COM – Muswil VI Ormas Oi Jatim, Badan Pengurus Wilayah Organisasi Masyarakat (Ormas) Oi Jawa Timur akan menggelar Musyawarah Wilayah VI pada 21-22 September 2024 di Gedung Sasana Wiyata Praja, Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM), Jl. Balongsari Tama, Gadel, Kec. Tandes, Surabaya, Jawa Timur. Dengan tema “Manifesto Life Skill dalam Implementasi S.O.P.A.N (Seni, […]

  • Balita Tiga Tahun di Gresik Alami Luka Parah Akibat Serangan Monyet Liar

    • calendar_month Kam, 11 Jul 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Diagram kota Sidoarjo – Seorang balita berusia tiga tahun menjadi korban serangan monyet liar di Desa/Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik. Balita perempuan itu mengalami luka sobek cukup parah hingga 40 jahitan.   Informasi yang dihimpun, serangan monyet liar itu terjadi saat korban sedang bermain di sekitar rumahnya pada Rabu (10/7) sore. Tiba-tiba mamalia itu datang dan […]

expand_less
Exit mobile version