Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » PWDPI Wilayah Bali Sukses Gelar Seminar Kebebasan Berbicara, Berpendapat, dan Berekspresi

PWDPI Wilayah Bali Sukses Gelar Seminar Kebebasan Berbicara, Berpendapat, dan Berekspresi

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) Wilayah Bali sukses menggelar seminar bertajuk “Kebebasan Berbicara, Berpendapat, dan Berekspresi dalam Bingkai Demokrasi” pada Senin, 30 Juni 2025. Bertempat di Hotel Puri Saron Denpasar, acara ini menarik perhatian puluhan peserta dari berbagai kalangan, termasuk jurnalis, mahasiswa, aktivis, hingga perwakilan organisasi masyarakat.

Ketua PWDPI Bali, Mujiardi Santoso, dalam sambutannya menekankan bahwa seminar ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya para insan pers, mengenai pentingnya menjaga kebebasan berbicara dan berpendapat sebagai salah satu pilar utama dalam negara demokrasi.

“Dalam era digital ini, kebebasan berekspresi menjadi sangat krusial. Namun, kebebasan tersebut harus tetap berada dalam koridor hukum dan etika, agar tidak menimbulkan konflik atau disinformasi,” ujar Mujiardi Santoso, menyoroti tantangan dan tanggung jawab dalam menyuarakan pendapat di tengah derasnya arus informasi.

Narasumber Kompeten dan Diskusi Interaktif
Seminar ini menghadirkan sejumlah narasumber kompeten yang membahas berbagai aspek kebebasan berekspresi, termasuk tantangan dan batas-batasnya dalam konteks hukum di Indonesia. Para narasumber tersebut adalah:

Keynote Speaker: Wakil Gubernur Provinsi Bali, I Nyoman Giri Prasta, S.Sos

Akademisi dan Praktisi Hukum: Dr. Yonathan Andre Baskoro, S.H., LL.M., M.AP, dan Dr. I Wayan Kartimin, S.S., M.Par

Perwakilan Militer: Mayjen Piek Budyakti, S.H., M.H (diwakilkan oleh Mayor Budiarta dari Pangdam IX/Udayana)

Perwakilan Kepolisian: Perwakilan Polda Bali dan Perwakilan Polresta Denpasar

 

Diskusi berlangsung secara interaktif, dengan peserta tampak antusias mengikuti jalannya pemaparan dan memanfaatkan sesi tanya jawab untuk memperdalam pemahaman mereka yang dipandu oleh MC kawakan Maichel Benedictus atau yang diakrab dipanggil Romo Benny.

Pembukaan Acara dan Komitmen PWDPI Bali
Sebelum seminar dimulai, acara diawali dengan pertunjukan Tarian Pendet yang memukau dari Yayasan Taman Dharma Kerthi, menambah nuansa budaya Bali yang kental.

Sambutan pembuka juga disampaikan oleh Pembina DPW PWDPI Bali, I Nyoman Kenak, S.H., dan doa pembukaan dipimpin oleh Pdt. Jonathan Soeharto, S.H. Kehadiran pengurus DPW PWDPI Provinsi Bali juga turut memeriahkan acara ini.

Di akhir acara, PWDPI Bali menyerukan pentingnya kolaborasi antara media, pemerintah, dan masyarakat sipil dalam menjaga ruang kebebasan berpendapat yang sehat dan konstruktif. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata komitmen PWDPI Bali dalam memperkuat peran pers sebagai pilar demokrasi, serta mendorong kesadaran publik akan hak-hak dasar dalam menyuarakan pendapat secara bebas dan bertanggung jawab.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantah Pemberitaan, Achmad Hidayat: Ada Pihak yang Sengaja Memframing!

    • calendar_month Sen, 16 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 149
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Achmad Hidayat, Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, dengan tegas membantah seluruh isi pemberitaan yang menuduhnya telah melaporkan Baktiono, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, ke DPP PDI Perjuangan. Dalam pernyataannya, Achmad menyebut berita tersebut sebagai upaya framing yang dilakukan oleh pihak tertentu untuk merusak citra dan integritasnya sebagai kader partai. “Saya […]

  • Presiden Prabowo Lantik Erick Thohir sebagai Menpora, Bagaimana Nasib PSSI?

    • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 81
    • 0Komentar

      Erick Thohir Dikabarkan Akan Dilantik sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga DIAGARAMKOTA.COM – Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, kini menjadi salah satu nama yang paling kuat untuk menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) di pemerintahan terbaru. Informasi ini muncul setelah posisi Menpora sebelumnya dipegang oleh Dito Ariotedjo, yang diberhentikan pada […]

  • Golkar Surabaya Gelar Parenting Class, Tekankan Pentingnya Peran Keluarga dalam Bimbing Mahasiswa Baru

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 50
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM– Dalam rangka memperingati HUT ke-61 Partai Golkar, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Surabaya menggelar Parenting Class bertema “Pendidikan Informal dalam Bentuk Pengawasan dan Pendampingan Orang Tua terhadap Mahasiswa Baru”, Minggu (9/11/2025). Acara ini menjadi bentuk kepedulian Golkar terhadap pentingnya peran keluarga dalam membimbing generasi muda, khususnya di masa awal perkuliahan. Kegiatan yang berlangsung […]

  • Reaksi Publik atas Penolakan Praperadilan Kasus Dugaan Korupsi Impor Gula

    • calendar_month Sel, 26 Nov 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 132
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Putusan hakim tunggal PN Jakarta Selatan pada Selasa (26/11/2924) yang menolak praperadilan Thomas Trikasih Lembong dalam kasus dugaan korupsi impor gula memicu reaksi beragam. Pendukung Lembong, sebagian besar ibu-ibu, menyatakan ketidaksetujuan mereka di luar ruang sidang, menyebut putusan tersebut sebagai politisasi dan kasus pesanan. Mereka bahkan menyerukan pembebasan Lembong dan menyinggung mantan Presiden […]

  • Tasyakuran Kemenangan, PAC PDIP Jambangan Berkomitmen Kawal Aspirasi Rakyat

    • calendar_month Kam, 19 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 93
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Jambangan, Surabaya, menggelar tasyakuran pada Rabu sore (18/12/2024) untuk merayakan kemenangan telak pasangan calon (paslon) Gubernur-Wakil Gubernur Tri Rismaharini-Gus Hans dan paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota Eri Cahyadi-Armuji dalam Pilkada Serentak 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh pengurus PAC, ranting, anak ranting, serta tokoh masyarakat dan […]

  • Purnawirawan TNI Usul Ganti Wapres, Ketum Bara Nusa Anggap Usulan Tidak Relevan

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 89
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Usulan dari Forum Purnawirawan Prajurit TNI yang meminta pergantian Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menuai perhatian. Ketua Umum Barisan Relawan Nusantara (Bara Nusa) Gianto Wijaya, mewakili suara masyarakat Jawa Timur, Indonesia khususnya. Sangat menyesalkan pernyataan sikap Forum Purnawirawan TNI yang mengusulkan Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming diganti. Pernyataan ini, membuat gerah Ketum Bara […]

expand_less
Exit mobile version