Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Kapolda Jatim Pimpin Upacara Pemuliaan Nilai Luhur Tribrata Pataka Polda Jatim ‘Tan Hana Dharma Mangrwa

Kapolda Jatim Pimpin Upacara Pemuliaan Nilai Luhur Tribrata Pataka Polda Jatim ‘Tan Hana Dharma Mangrwa

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Menyambut Hari Bhayangkara ke -79, Polda Jawa Timur melaksanakan upacara pemuliaan nilai – nilai luhur Tribrata, Pataka Polda Jatim “Tan Hana Dharma Mangrwa” di Gedung Patuh Mapolda Jatim, Senin (30/6).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Drs Nanang Avianto,M.Si dan diikuti oleh para pejabat utama Polda Jatim dan gabungan satuan kerja.

Kabidhumas Polda Jatim,Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan, kegiatan upacara pemuliaan nilai – nilai luhur Tribrata Pataka Polda Jatim “Tan Hana Dharma Mangrwa” ini merupakan tradisi tahunan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara.

Kombes Pol Abast menegaskan, upacara ini untuk mengingat, menghayati, serta mengamalkan kembali nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Tribrata sebagai pedoman hidup dan etika profesi anggota Polri.

“Tujuannya untuk menyucikan nilai luhur Tribrata sebagai pedoman hidup anggota Polri,” ungkap Kombes Abast usai upacara, Senin (30/6).

Masih kata Kombes Pol Abast, di dalam upacara pemuliaan nilai – nilai luhur Tribrata Pataka Polda Jatim “Tan Hana Dharma Mangrwa” itu memilki makna mengajak anggota Polri kepada jati diri Polri yang suci dan murni, sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Kombes Pol Abast menambahkan upacara ini menjadi momen penting untuk memperkuat kembali komitmen dan integritas personel Polri dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian yang profesional, humanis, dan berlandaskan nilai-nilai luhur Tribrata.

Upacara berlangsung hikmat penuh makna, menjadi pengingat akan pentingnya nilai-nilai dasar kepolisian dalam membentuk karakter aparatur negara yang berintegritas, berdedikasi, dan senantiasa mengabdi kepada bangsa dan negara.

Untuk diketahui, “Tan Hana Dharma Mangrwa” merupakan bahasa Sansakerta yang berarti Tidak Ada Kebenaran Yang Mendua yang tertulis dalam Buku Sutasoma ciptaan Mpu Tantular.

Buku Sutasoma itu ditulis pada abad ke 14 masehi di masa Kerajaan Majapahit, yang kalimat lengkapnya berbunyi Bhineka Tunggal Ika Tan Hana Dharma Mangrwa. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hanya Butuh Waktu 6 Jam Polres Ngawi Berhasil Amankan Tersangka Curanmor di Bringin

    Hanya Butuh Waktu 6 Jam Polres Ngawi Berhasil Amankan Tersangka Curanmor di Bringin

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 139
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di area Waduk Sangiran, Desa Sumberbening, Kecamatan Bringin, Kabupaten Ngawi, berhasil digagalkan kurang dari Enam jam oleh jajaran Polsek Bringin bersama Tim Tiger Satreskrim Polres Ngawi Polda Jatim. Kejadian bermula pada Sabtu (26/4/2025) sekitar pukul 08.30 WIB. Saat itu, Supriyadi warga Dusun Sumberbening, memarkir sepeda motor Honda Supra […]

  • Apindo

    Krisis Ekonomi Global Tekan Industri di Sidoarjo, PHK Jadi Jalan Terakhir

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 152
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dampak dari ketegangan ekonomi antara negara-negara besar dunia, khususnya perang dagang Amerika dan China, mulai terasa signifikan bagi para pelaku usaha di Indonesia. Industri lokal, termasuk yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sidoarjo, harus berjibaku menjaga keberlangsungan operasional di tengah tekanan pasar global. Ketua Apindo Sidoarjo, Sukiyanto, mengungkapkan bahwa para pelaku usaha […]

  • Harisandi Desak Normalisasi Sungai Pamekasan

    Harisandi Desak Normalisasi Sungai Pamekasan

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 182
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Banjir yang merendam ribuan rumah di Kabupaten Pamekasan akibat meluapnya Kali Juombang dan Kali Semajid mendapat sorotan tajam dari anggota DPRD Jawa Timur, Harisandi Savari. Legislator dari Fraksi PKS dapil Madura itu mendesak Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk segera melakukan normalisasi sungai sebagai langkah konkret mencegah bencana serupa di masa mendatang.(12/05/25) Menurut Harisandi, […]

  • 7 Adegan MCU yang Tidak Disukai Penggemar karena Berbeda dari Komik

    7 Adegan MCU yang Tidak Disukai Penggemar karena Berbeda dari Komik

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 54
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Marvel Cinematic Universe (MCU) berhasil membawa dunia Marvel ke dalam bagian yang signifikan dari budaya pop modern. Namun, versi adaptasi ini tentu saja tidak selalu sempurna. MCU sering kali mengambil kebebasan kreatif yang berbeda jauh dari versi komiknya dan beberapa di antaranya benar-benar tidak disukai oleh penggemar. Mulai dari perubahan karakter, penyederhanaan alur cerita […]

  • Teuku Ryan Tunjukkan Kondisi Aceh Saat Banjir, Keluarganya Terjebak dalam Bencana

    Teuku Ryan Tunjukkan Kondisi Aceh Saat Banjir, Keluarganya Terjebak dalam Bencana

    • calendar_month Sen, 1 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 54
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aktor Teuku Ryan dikenal berasal dari Aceh. Keluarganya di sana juga mengalami dampak dari bencana berupa banjir yang terjadi di daerah yang dikenal sebagai Serambi Mekkah. Melalui unggahannya di Instagram, Teuku Ryan menunjukkan keadaan Aceh yang terkena banjir. Jalan utama tiba-tiba berubah menjadi seperti aliran sungai dengan air yang mengalir sangat deras. Rumah-rumah penduduk […]

  • Jelang Libur Lebaran, Penumpang Bandara Juanda Mulai Melonjak

    Jelang Libur Lebaran, Penumpang Bandara Juanda Mulai Melonjak

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 141
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menjelang libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H, jumlah penumpang di Bandara Internasional Juanda mengalami lonjakan. Peningkatan ini terjadi karena harga tiket pesawat yang lebih murah dibandingkan tahun sebelumnya serta durasi libur Lebaran yang lebih panjang. General Manager Bandara Internasional Juanda, Muhammad Thohir, mengungkapkan hal tersebut saat meresmikan Posko Angkutan Udara Lebaran 2025 […]

expand_less