Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » SPMB 2025/2026 Ada Empat Jalur Pendaftaran, Lutfiyah : Sistem Harus Lebih Baik

SPMB 2025/2026 Ada Empat Jalur Pendaftaran, Lutfiyah : Sistem Harus Lebih Baik

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Jelang pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahun ajaran 2025/2026, Komisi D DPRD Kota Surabaya memberi catatan penting soal keadilan, transparansi, dan perlindungan bagi siswa dari keluarga kurang mampu.

Salah satu sorotan datang dari Wakil Ketua Komisi D DPRD kota Surabaya, Luthfiyah.

“Sebagai wakil rakyat, saya berharap sistem ini akan jauh lebih baik dari sebelumnya,” ungkap Luthfiyah.

Luthfiyah menuturkan bahwa empat jalur pendaftaran yang akan diterapkan tahun ini meliputi afirmasi, mutasi, prestasi, dan domisili.

Menurutnya, Kami mendukung penuh langkah Dinas Pendidikan. Terutama dalam hal penambahan kuota jalur afirmasi dari 15 menjadi 20 persen.

Luthfiyah menilai kebijakan ini menunjukkan keberpihakan kepada siswa dari keluarga miskin (Gamis) dan pra-Gamis agar punya peluang lebih besar mengakses sekolah negeri.

Sistem tersebut disiapkan untuk menampung sekitar 38 ribu lulusan SD di Kota Pahlawan.

“Insya Allah, sistem ini bisa dijalankan dengan baik dan warga Surabaya yang benar-benar membutuhkan bisa mengakses pendidikan secara adil,” tuturnya.

Namun ia mengingatkan, jalur prestasi tetap harus dikawal secara ketat agar tidak menimbulkan celah manipulasi data nilai.

“Jalur prestasi ini harus benar-benar diselesaikan dengan baik, jujur, dan adil,” tegasnya.

Kuota jalur mutasi ditetapkan 5 persen, jalur prestasi meningkat dari 30 menjadi 35 persen mencakup prestasi akademik, non-akademik, dan nilai rapor.

Sedangkan jalur domisili mendapat porsi 40 persen, yang dibagi rata untuk wilayah sekitar sekolah (domisili satu) dan kelurahan yang tidak memiliki SMP negeri dalam satu kecamatan (domisili dua).

Legislator dari fraksi Gerindra itu juga menyoroti peran sekolah swasta sebagai bagian penting dalam ekosistem pendidikan kota.

Sebelumnya disaat reses kemarin, ia mendapati banyak warga yang berada di salah satu kelurahan mengeluh karena hanya ada satu SDN yang terdapat pada kelurahan mereka yang ternyata sekolah tersebut lebih dekat jaraknya dengan kelurahan lain sehingga menyebabkan banyak anak yang tidak mendapatkan kursi di sekolah tersebut.

Ia mengingatkan Pemkot agar tidak abai terhadap anak-anak dari keluarga kurang mampu yang tidak tertampung di sekolah negeri.

“Yang terpenting adalah tidak ada anak Surabaya yang putus sekolah hanya karena persoalan kuota atau kemampuan ekonomi,” ujarnya.

Ia mendorong agar Pemkot tetap memberi perhatian dan bantuan biaya pendidikan bagi siswa Gamis dan pra-Gamis yang masuk sekolah swasta.

Menurutnya, keberlanjutan pendidikan harus dijamin, apapun jalur dan jenis sekolahnya.

“Banyak orang tua mampu memilih sekolah swasta yang lebih bonafide. Tapi bagi keluarga kurang mampu, peran pemerintah untuk menjamin keberlanjutan pendidikan tetap harus hadir,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kolaborasi Polda Jatim dan BBWS Brantas di Hari Bhayangkara ke -79: Bangun Sumur Bor Dukung Efisiensi Air dan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 88
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menggandeng Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas untuk membangun sumur dalam (bor) di lingkungan Polda Jatim dan sejumlah wilayah di Jawa Timur. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung efisiensi pengelolaan air sekaligus menyukseskan program prioritas pemerintah dalam Asta Cita. Dalam sambutannya, Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. […]

  • RPU Lakarsantri Segera Dilengkapi dan Beroperasi

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 72
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Direktur Utama PT RPH Surabaya Perseroda Fajar Arifianto Isnugroho mengatakan, bahwa infrastruktur di Rumah Potong Unggas (RPU) Lakarsantri segera dilengkapi, pasca selesainya pembangunan gedung tersebut. “Kita sudah berkoordinasi dengan Dirut PDAM. Dan sudah mulai perencanaan untuk penyambungan pipa PDAM ke RPU Lakarsantri. Kalau sudah selesai langsung dilakukan uji coba,” ujarnya pada Senin (28/04/2025). […]

  • BULOG Malang Siap Serap Gabah Petani di Musim Gadu 2025

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 69
    • 0Komentar

      Kesiapan BULOG Cabang Malang dalam Menyerap Gabah Kering Panen DIAGRAMKOTA.COM – Perum BULOG Cabang Malang telah mempersiapkan diri untuk menyerap gabah kering panen (GKP) dari para petani selama musim panen Gadu 2025. Periode penyerapan ini akan berlangsung dari bulan September hingga Desember 2025. Hal ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari instruksi yang diberikan oleh Badan […]

  • Peredaran Uang Palsu Rp22 Miliar Digagalkan di Jakarta Barat

    • calendar_month Sel, 18 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Polda Metro Jaya berhasil menggagalkan peredaran uang palsu senilai Rp22 miliar yang dicetak di sebuah kantor akuntan di kawasan Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi, menyatakan rasa syukur karena uang palsu tersebut belum sempat diedarkan ke masyarakat. “Ini kita patut bersyukur sudah […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Tanggulangin Gencarkan Patroli ke Desa-desa

    • calendar_month Ming, 27 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Untuk menjaga keamanan wilayah sekaligus mendukung program ketahanan pangan nasional, Kapolsek Tanggulangin Kompol Anggono Jaya memerintahkan jajarannya untuk lebih masif melakukan patroli ke desa-desa di wilayah hukumnya. Langkah ini tidak hanya bertujuan memastikan situasi tetap aman dan kondusif, tetapi juga untuk mengecek langsung aktivitas warga dalam mengelola lahan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B). Program […]

  • 8 Ide Prompt Gemini untuk Hari Ayah 12 November, Perayaan di Era Digital

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 38
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hari Ayah menjadi momen penting bagi setiap individu untuk menyampaikan rasa terima kasih kepada sosok ayah yang telah berkontribusi besar dalam kehidupan keluarga. Dalam era digital, cara mengekspresikan perasaan ini tidak lagi terbatas pada ucapan langsung atau hadiah sederhana, melainkan bisa dilakukan melalui karya kreatif berbasis teknologi. Penggunaan prompt Gemini tema Hari Ayah membuka […]

expand_less
Exit mobile version