Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Bhabinkamtibmas Desa Bakungpringgodani Dukung Ketahanan Pangan Lewat Peternakan Kambing

Bhabinkamtibmas Desa Bakungpringgodani Dukung Ketahanan Pangan Lewat Peternakan Kambing

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 12 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan bergizi (P2B) dan swasembada pangan, Bhabinkamtibmas Desa Bakungpringgodani bersama Panit Binmas Polsek Balongbendo Polresta Sidoarjo melaksanakan kegiatan pengecekan peternakan kambing di pekarangan milik warga, Senin (12/05/2025).

Kegiatan dihadiri Panit Binmas Aiptu Armaksum dan Bhabinkamtibmas Aipda Asep Kuncoro. Mereka melakukan pengecekan kondisi kandang serta proses perawatan ternak kambing yang berlokasi di RT 26 RW 05 Desa Bakungpringgodani, Kecamatan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo.

Pekarangan yang sebelumnya tidak dimanfaatkan kini disulap menjadi kandang produktif sebagai bagian dari program Ketahanan Pangan Bergizi. Dalam kegiatan tersebut, kandang disemprot dengan anti hama untuk memastikan kebersihan dan kesehatan ternak kambing.

“Langkah ini penting agar kambing dapat tumbuh sehat dan cepat berkembang, sekaligus meningkatkan keseriusan peternak dalam perawatan,” ujar Aiptu Armaksum.

Selain itu, Polri melalui Bhabinkamtibmas terus memberikan motivasi dan dukungan kepada pemilik pekarangan, Sdr. Rifai, agar beternak secara berkelanjutan hingga masa panen tiba. Kegiatan ini juga menunjukkan peran aktif Polri sebagai penggerak masyarakat dalam memperkuat ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim.

Hasil dari kegiatan Polisi Cinta Petani ini menunjukkan bahwa pekarangan tidur kini menjadi lahan produktif yang siap menunjang kebutuhan pangan masyarakat melalui peternakan kambing. Upaya ini sejalan dengan visi Asta Cita Presiden RI Bapak Prabowo Subianto dan program ketahanan pangan Kabupaten Sidoarjo.(DK/DI)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Demo Solidaritas, 15 Orang Ditahan: Pelajar hingga Kelompok Anarko

    Demo Solidaritas, 15 Orang Ditahan: Pelajar hingga Kelompok Anarko

    • calendar_month Sab, 30 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 155
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aksi unjuk rasa mahasiswa di depan Gedung DPR RI, Senin 25 Agustus 2025, berakhir dengan keributan dan menyebabkan kerusakan pada beberapa fasilitas umum. Petugas kepolisian bertindak keras dengan menangkap 15 peserta demonstrasi yang diduga terlibat dalam bentrokan tersebut. Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyebut para peserta demonstrasi […]

  • 7 Artis Cantik Yang Punya Pesona Super Sexy

    7 Artis Cantik Yang Punya Pesona Super Sexy

    • calendar_month Sab, 15 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 539
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – 7 Artis Cantik yang Punya Pesona Super Sexy 7 Artis Cantik Indonesia yang Memancarkan Pesona Super Seksi Industri hiburan Indonesia tak pernah kehabisan talenta berbakat dan paras menawan. Di antara sekian banyak artis cantik, ada beberapa nama yang tak hanya memikat dengan kemampuan akting atau suara merdu mereka, tetapi juga dengan pesona seksi […]

  • Ojek Online Ditangkap Polrestabes Surabaya, Diduga Edarkan Sabu Sejak Juni

    Ojek Online Ditangkap Polrestabes Surabaya, Diduga Edarkan Sabu Sejak Juni

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 140
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Seorang pengemudi ojek online berinisial YPP alias S (30) ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Surabaya atas dugaan mengedarkan narkotika jenis sabu. Penangkapan dilakukan pada Kamis, 19 September 2024 di kediaman tersangka yang terletak di Jalan SD Kedungrejo, Waru, Sidoarjo. Kasat Resnarkoba Polrestabes Surabaya, Kompol Suria Miftah, mengungkapkan bahwa penangkapan ini bermula dari informasi […]

  • IHGMA Menggelar Rapat Kerja Nasional IV di Solo 

    IHGMA Menggelar Rapat Kerja Nasional IV di Solo 

    • calendar_month Ming, 27 Apr 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 165
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA) akan menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) ke-IV di Kota Solo, Jawa Tengah. Mengusung tema “Upgrade, Upscale, Unstoppable.” Ketua umum IHGMA, Dr. I Gede Arya Pering Arimbawa, SE., MSI., CHA, menyatakan, acara ini akan menjadi wadah strategis untuk menyatukan visi dan semangat seluruh General Manager hotel di Indonesia […]

  • Polres Lamongan Gelar Jumat Curhat Bahas Maraknya Order Fiktif dan Keamanan Pengiriman

    Polres Lamongan Gelar Jumat Curhat Bahas Maraknya Order Fiktif dan Keamanan Pengiriman

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 86
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengar langsung keluhan dan masukan dari para pelaku jasa layanan antar, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lamongan Polda Jatim menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama Komunitas Delivery Order. Acara tersebut berlangsung pada Jumat pagi (11/04) di ruang tunggu Satreskrim Polres Lamongan Polda Jatim. Kegiatan dipimpin oleh Iptu […]

  • PELANTIKAN PENGURUS PW-DPI DKI JAKARTA: Wujud Komitmen Jurnalis Bermartabat dan Berintegritas

    PELANTIKAN PENGURUS PW-DPI DKI JAKARTA: Wujud Komitmen Jurnalis Bermartabat dan Berintegritas

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 66
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PW-DPI) menggelar acara pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) DKI Jakarta yang berlangsung di Balai Kota DKI Jakarta. Acara ini sekaligus dirangkaikan dengan santunan anak yatim dan pelatihan jurnalistik yang mengangkat tema “Peranan Cyber Security dalam Dunia Jurnalistik”. Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh pers, perwakilan pemerintah, serta […]

expand_less