Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Program Pasabber Kapolres Situbondo Berbagi Makanan Bergizi Untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Program Pasabber Kapolres Situbondo Berbagi Makanan Bergizi Untuk Anak Berkebutuhan Khusus

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka menjalankan program sosial bertajuk Pasabber “Pasukan Samapta Bersedekah”, Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. , bersama jajaran Satuan Samapta melaksanakan kegiatan sosial membagikan makanan bergizi kepada anak-anak di Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Wanita Situbondo, Jum’at (11/4/2025)

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian nyata Polres Situbondo Polda Jatim terhadap anak-anak berkebutuhan khusus, dengan harapan dapat memberikan manfaat bagi kesehatan dan perkembangan mereka mengikuti proses belajar mengajar di SLB.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Situbondo didampingi Wakapolres Kompol Indah Citra Fitriani, S.I.K., M.Si., Kabag Ops Kompol Ma’ruf, S.Sos, Kabag SDM AKP Aryo Pandanaran, SH, dan Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan, S.H. M.M.

Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan melalui Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan mengatakan program Pasabbber atau Pasukan Samapta Bersedekah merupakan bagian dari pendekatan humanis Kapolisian khususnya Satuan Samapta dalam membangun kepercayaan dan hubungan positif Polri dengan masyarakat, serta menumbuhkan semangat berbagi di lingkungan sekitar.

Kali ini kegiatan sosial dilaksanakan di Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Wanita Situbondo membagikan makanan bergizi gratis kepada anak-anak berkebutuhan khusus.

Tujuannya untuk mengenalkan program Pemerintah Presiden Prabowo Subianto makan bergizi gratis sekaligus membantu perkembangan anak-anak.

“Program ‘Pasukan Samapta Bersedekah’ kami laksanakan sebagai bentuk pengabdian dan kedekatan Polri dengan masyarakat, khususnya kepada anak-anak istimewa yang membutuhkan perhatian lebih,” ujar Iptu Rachman Fadli Kurniawan.

Selain membagikan makanan sehat Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan juga ikut berinteraksi dengan anak-anak, menghibur mereka dan memberikan semangat melalui kegiatan bermain dan edukasi ringan.

Kepala SLB Dharma Wanita Situbondo Noercahyono, S.Pd.SD, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari bapak Kapolres Situbondo dan Satsamapta.

Bantuan yang diberikan tidak hanya bermanfaat secara fisik, tetapi juga memberi semangat moral kepada para siswa yang berkebutuhan khusus dan juga tenaga pendidik.

“Terima kasih pak Kapolres, Satsamapta, harapannya program ini berlanjut karena Kami melihat anak-anak sangat senang dan gembira dikunjungi oleh pihak Kepolisian” ungkapnya. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sigap, Polisi bersama Damkar Bersihkan Tumpahan Solar di Jalan Raya Lamongan Antisipasi Kecelakaan

    • calendar_month Jum, 11 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Lamongan Polda Jatim menunjukkan kesigapan dan aksi kemanusiaan dalam merespons kejadian tumpahan cairan solar yang terjadi di ruas Jalan Simpang Empat Terminal Lama/Kencana hingga Simpang Empat Pegadaian, Kamis (10/04). Kejadian ini berpotensi membahayakan pengguna jalan, terutama pengendara roda dua, karena permukaan jalan menjadi licin dan rawan kecelakaan. […]

  • Bhabinkamtibmas dan Babinsa Hadiri Rapat Pleno Pemutakhiran Data Pemilih di Kapasari

    • calendar_month Sab, 3 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pada Jumat, 2 Agustus 2024, Aipda Ferry Aditya Himawan, selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Kapasari, menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) tingkat kelurahan. Acara ini dilaksanakan di Balai RW 10 Kapasari, Jalan Kalisari I/15, Surabaya, pada pukul 16.00 WIB, sebagai persiapan untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Walikota dan […]

  • Pengamat: Machfud Arifin berpeluang besar Kalahkan Petahana Walikota Eri Cahyadi

    • calendar_month Sel, 25 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 91
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengamat Politik Universitas Trunojoyo Madura (UTM), Surokim Abdussalam, memandang, Machfud Arifin merupakan sosok yang memiliki peluang besar untuk mengalahkan petahana, Eri Cahyadi. “Machfud punya pengalaman di Pilkada Surabaya dan 4 tahun lalu menghadapi duet Eri-Armuji. Machfud akan jadi pesaing serius untuk Eri-Armuji,” kata Surokim. Surokim menilai, pengalaman Machfud dalam Pilkada sebelumnya memberikan keuntungan […]

  • Pemkab Sidoarjo Fasilitasi Kemudahan Perijinan dan Dagulir 2025 Bagi UMKM

    • calendar_month Sel, 10 Sep 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 187
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Bantuan Permodalam UMKM akan diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo kepada pelaku UMKM pada tahun 2025 mendatang. Hal tersebut disampaikan oleh Plt. Ketua TP PKK Kab Sidoarjo, Sriatun Subandi saat membuka acara pelatihan UMKM bersama KPP Pratama Sidoarjo Utara dan IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) di Gedung Klinik UKM Dinas Koperasi Jatim pada Selasa […]

  • HTM Paling Murah, Direksi PDTS KBS Sambat Di Komisi B DPRD Surabaya

    • calendar_month Rab, 4 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 115
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perusahaan Daerah Taman Satwa Kebun Binatang Surabaya (PDTS KBS) adalah kebun binatang tertua di Indonesia yang masih dijaga keasriannya sampai sekarang, meski terletak di tengah kota Surabaya yang panas dan padat penduduk. Tak bisa dipungkiri, KBS sebagai salah satu sarana hiburan bagi warga Surabaya dan juga luar Surabaya. Harga tiketnya pun cukup murah, […]

  • Jelang Porprov Jatim 2025, BHS Berharap Atlet Karate Surabaya Raih 6 Medali Emas

    • calendar_month Ming, 15 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 162
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kejuaraan Kota (Kejurkot) II FORKI Kota Surabaya 2024 yang diselenggarakan pada 13-15 Desember 2024 di Dojo Karate Dispora Jatim, menjadi sorotan sebagai ajang pencarian atlet berbakat yang diharapkan dapat membawa nama baik Kota Surabaya di berbagai ajang olahraga, khususnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025. Kejurkot kali ini melibatkan 287 atlet dari berbagai kategori […]

expand_less
Exit mobile version