DIAGRAMKOTA.COM – Anggota DPRD Kota Surabaya dari Fraksi PDI Perjuangan, H. Tri Didik Adiono, S.Sos., yang akrab disapa Didik Bledex, mengadakan kegiatan Jaring Aspirasi Masyarakat dalam rangka reses tahun sidang pertama masa persidangan II tahun anggaran 2025. Acara ini digelar di RT 07 RW 04, Kelurahan Gundih, Kecamatan Bubutan, pada Rabu, 12 Februari 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Didik Bledex secara langsung mendengarkan keluhan dan aspirasi warga terkait perbaikan infrastruktur, peningkatan pelayanan publik, serta kesejahteraan sosial. Sebanyak 150 warga hadir dengan antusias, didampingi oleh Ketua RW 04, Ketua RT 07, tokoh masyarakat, serta pengurus ranting PDI Perjuangan Kecamatan Bubutan.
Sebagai legislator yang telah mengemban amanah selama empat periode, Didik Bledex menegaskan komitmennya dalam menyerap serta memperjuangkan setiap masukan dari masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya partisipasi warga dalam memberikan usulan agar kebijakan yang dihasilkan DPRD benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Selain menanggapi keluhan warga, Didik Bledex turut mensosialisasikan Program Indonesia Pintar (PIP). Ia mengajak masyarakat untuk memanfaatkan program tersebut guna memastikan anak-anak dari keluarga kurang mampu tetap bisa mengakses pendidikan yang layak.
Para warga yang hadir menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan oleh Didik Bledex. Mereka berharap agar aspirasi yang telah disampaikan dapat segera terealisasi dalam bentuk kebijakan dan program yang bermanfaat.
“Kami bersyukur ada wakil rakyat seperti Pak Didik yang mau turun langsung dan mendengar keluhan kami. Semoga semua yang kami sampaikan benar-benar diperjuangkan,” ujar salah satu warga.
Dengan adanya kegiatan reses ini, diharapkan hubungan antara masyarakat dan DPRD semakin erat, sehingga kebijakan yang dihasilkan dapat lebih tepat sasaran demi kemajuan dan kesejahteraan warga Surabaya. (dk/nns)