Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polres Tanjung Perak Tertibkan Parkir Liar di Surabaya

Polres Tanjung Perak Tertibkan Parkir Liar di Surabaya

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 19 Feb 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya menciptakan lalu lintas yang tertib dan aman, Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar operasi penertiban parkir liar di sejumlah titik rawan kemacetan di Surabaya. Operasi ini merupakan bagian dari program Operasi Keselamatan Semeru 2025, yang bertujuan untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas dan meningkatkan keselamatan pengguna jalan.

Salah satu titik utama yang menjadi fokus penertiban adalah Jalan HM Nur, akses strategis menuju Jembatan Suramadu. Di lokasi ini, banyak kendaraan umum yang kerap parkir sembarangan dan menaikkan penumpang di jalur cepat, sehingga menyebabkan kemacetan dan membahayakan pengendara lain.

ā€œKami menindak kendaraan yang parkir sembarangan dan menertibkan terminal bayangan yang sering menghambat arus lalu lintas. Hal ini dilakukan sebagai respons atas banyaknya keluhan dari masyarakat,ā€ ujar Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Imam Saifudin Rodji, S.H.

Selain Jalan HM Nur, operasi juga digelar di kawasan Kalianak, yang sering mengalami kemacetan akibat truk besar yang parkir di bahu jalan pada jam-jam sibuk. Polisi memberikan teguran dan sanksi tegas bagi pengemudi yang melanggar aturan.

AKP Imam menegaskan bahwa operasi ini akan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan kondisi lalu lintas tetap tertib dan aman. Ia juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan mengutamakan keselamatan.

ā€œKami berharap masyarakat ikut serta dalam menciptakan lingkungan lalu lintas yang lebih baik dengan tidak parkir sembarangan dan mematuhi aturan yang ada,ā€ tambahnya.

Dengan adanya penertiban ini, diharapkan arus lalu lintas di Surabaya, terutama di titik-titik rawan kemacetan, dapat lebih lancar dan aman bagi semua pengguna jalan.(Dk/Yudi)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025: Pinjaman Sampai Rp 500 Juta, Cek Cicilannya Di Sini

    Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025: Pinjaman Sampai Rp 500 Juta, Cek Cicilannya Di Sini

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Informasi Terkini tentang KUR Mandiri 2025 DIAGRAMKOTA.COM – Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri kembali menjadi pilihan utama bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tahun 2025. Program ini dirancang untuk memberikan akses permodalan yang mudah dan terjangkau kepada masyarakat, terutama mereka yang ingin memulai atau mengembangkan usaha. Fitur Utama KUR Mandiri 2025 […]

  • Cara Mengqadha Puasa Ramadhan: Hukum Dan Tata Caranya

    Cara Mengqadha Puasa Ramadhan: Hukum Dan Tata Caranya

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 374
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Cara Mengqadha Puasa Ramadhan: Hukum dan Tata CaranyaNamun, ada kalanya seseorang tidak dapat melaksanakan puasa Ramadhan karena alasan syar’i, seperti sakit, bepergian jauh (musafir), haid, nifas, atau hamil dan menyusui. Bagi mereka yang memiliki utang puasa, Islam memberikan keringanan untuk mengganti (qadha) puasa tersebut di luar bulan Ramadhan. Artikel ini akan membahas secara […]

  • Lapangan Krida Penuh! Meriahnya Milad Muhammadiyah ke-113 di Cilacap

    Lapangan Krida Penuh! Meriahnya Milad Muhammadiyah ke-113 di Cilacap

    • calendar_month Sen, 17 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 32
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Lebih dari 5.000 anggota Muhammadiyah dari berbagai daerah di Kabupaten Cilacap memenuhi Lapangan Krida Nusantara, Jl. Tentara Pelajar, guna mengikuti Tabligh Akbar dan Wisata Dakwah Aisyiyah dalam rangka perayaan Milad ke-113 Muhammadiyah, Minggu (16/11/2025). Kegiatan ini diadakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Cilacap sebagai wujud penyebaran ajaran dan momen pertemuan besar bagi anggota organisasi. […]

  • Rem Blong, Commuter Line Jenggolo Hentikan Laju Darurat di Candi

    Rem Blong, Commuter Line Jenggolo Hentikan Laju Darurat di Candi

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Suasana mencekam mewarnai perjalanan Commuter Line Jenggolo di jalur rel Sidoarjo–Tanggulangin, Selasa (19/8) malam. Kereta yang seharusnya berhenti di Stasiun Sidoarjo Kota tiba-tiba tidak bisa dikendalikan dan terus melaju hingga akhirnya berhenti darurat di kilometer 28+1, kawasan Candi, sekitar pukul 19.18 WIB. Kereta sempat melambat sebelum mencapai stasiun, namun tak kunjung berhenti. Warga […]

  • PSS Sleman

    PSS Sleman Siap Hadapi Persiba Balikpapan

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 43
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM –Ā PSS Sleman telah memastikan kesiapan penuh menjelang pertandingan penting melawan tuan rumah Persiba Balikpapan pada pekan kesembilan Pegadaian Championship. Laga ini akan berlangsung pada Rabu (12/11) dan menjadi momen krusial dalam persaingan ketat di Wilayah Timur. Pelatih PSS Sleman, Ansyari Lubis, menegaskan bahwa timnya dalam kondisi fokus setelah memutuskan untuk tetap berada di Kalimantan […]

  • Warga Pacitan Diajak Kembangkan Budaya dan Infrastruktur Bersama

    Warga Pacitan Diajak Kembangkan Budaya dan Infrastruktur Bersama

    • calendar_month Sel, 21 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 91
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM –Ā Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang akrab disapa Ibas, menyampaikan pesan penting kepada masyarakat Kabupaten Pacitan. Ia menekankan pentingnya menjaga semangat persatuan dan gotong royong, serta merawat warisan budaya dan fasilitas publik yang telah dibangun. Ibas mengungkapkan bahwa pembangunan tidak hanya terbatas pada infrastruktur, tetapi juga mencakup pengembangan […]

expand_less