Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polsek Genteng Polrestabes Surabaya Amankan 12 Remaja Mabuk di Tempat Umum

Polsek Genteng Polrestabes Surabaya Amankan 12 Remaja Mabuk di Tempat Umum

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sabtu, 20 Jul 2024
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Unit Patroli Kota Presisi Respati Polrestabes Surabaya menangani sekelompok muda-mudi yang diduga mabuk di tempat umum pada Jumat, 19 Juli 2024, pukul 01.52 WIB.

Patroli yang dipimpin oleh Aipda Yugo Abdi Sastro bersama 11 personel Respati mendapati sejumlah remaja dalam keadaan mabuk di Jalan Wijaya Kusuma. Para remaja tersebut diamankan dan dibawa ke Kantor Polsek Genteng.

Nama-nama muda-mudi yang diduga mabuk di tempat umum ini akan diserahkan kepada orang tua mereka dengan disaksikan oleh Pawas Genteng, Kanit Binmas IPTU Rudy. Berikut adalah nama-nama remaja yang diamankan:

  1. C.A (23), Babatan Indah
  2. I.B (21), Dukuh Kupang Timur
  3. N.K (19), Ploso Timur
  4. I.H.M (22), Kedung Tarukan
  5. A.R.D (18), Jl. Simolawang
  6. M.R (17), Bulak Jumpat
  7. S.D (16), Jl. Gadukan Utara
  8. A.L.X (31), Lebak Rejo Utara
  9. R.G.A (18), Dukuh Setro
  10. R.S.K (17), Dukuh Setro
  11. F.K.I (18), Kalikepiting
  12. I.R.F (18), Kapas Krampung

Barang bukti yang disita berupa:

  • 4 unit sepeda motor: (L 2028 WK), (L 2859 DB), (L 3607 ABL), (L 2914 EB)
  • 2 botol minuman keras

Polsek Genteng segera menindaklanjuti dengan langkah-langkah berikut:

  1. Melakukan tindak pidana ringan (Tipiring) terhadap 12 muda-mudi tersebut.
  2. Menghubungi orang tua dari ke-12 muda-mudi tersebut untuk memberikan pembinaan.
  3. Menyerahkan para muda-mudi kepada orang tua masing-masing untuk diberikan pembinaan lebih lanjut di bawah pengawasan keluarga dan lingkungan.
  4. Meminta keluarga memberikan perhatian khusus terhadap anak perempuan yang terlibat dalam pesta minuman keras, karena pengawasan keluarga sangat berpengaruh terhadap perilaku dan masa depan anak.

Penertiban ini merupakan upaya Polsek Genteng untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat serta memberikan pembinaan yang tepat kepada para muda-mudi agar tidak terjerumus ke dalam perilaku yang merugikan.

Dukungan dan pengawasan dari keluarga sangat diharapkan untuk memastikan para muda-mudi tersebut tidak mengulangi perbuatan serupa di masa depan. (dk/nns)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Bhayangkara Ke-79 : Motor Layang, Pasukan Turangga, dan K9 Akan Meriahkan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas

    Hari Bhayangkara Ke-79 : Motor Layang, Pasukan Turangga, dan K9 Akan Meriahkan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas

    • calendar_month Sabtu, 28 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 182
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Kepolisian Negara Republik Indonesia akan menggelar perayaan puncak di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada Selasa, 1 Juli 2025. Berbagai atraksi Polri akan ditampilkan, mulai dari aksi udara hingga demonstrasi darat yang menggambarkan profesionalisme dan kesiapan Polri dalam menjaga keamanan negara. Salah satu penampilan yang paling dinanti […]

  • 5 zodiak yang diprediksi memasuki gerbang rezeki besar di akhir Desember 2025

    5 zodiak yang diprediksi memasuki gerbang rezeki besar di akhir Desember 2025

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Berhenti sejenak dan perhatikan perubahan yang sedang bergerak perlahan. Akhir Desember tahun 2025 diprediksi menjadi periode penting bagi beberapa zodiak yang memasuki fase kelimpahan. Perubahan ini tidak datang secara tiba-tiba, melainkan sebagai hasil dari proses panjang yang mulai menunjukkan dampaknya. Dalam astrologi, akhir tahun sering dikaitkan dengan evaluasi dan penyesuaian arah hidup. Pada fase […]

  • Presiden Prabowo Senang Panen Raya Jagung Inisiasi Polri Berhasil

    Presiden Prabowo Senang Panen Raya Jagung Inisiasi Polri Berhasil

    • calendar_month Minggu, 8 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 176
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Presiden Prabowo Subianto menyatakan merasa bahagia dapat melanjutkan produksi pangan dengan panen raya jagung yang diinisiasi Polri. “Saya merasa besar hati, merasa bahagia, karena kalau beberapa saat yang lalu kita sudah melihat bukti keberhasilan kita di bidang produksi pangan yaitu terutama komoditas beras,” ujar Presiden Prabowo, Sabtu (7/6/2025). Presiden Prabowo menyambut baik panen […]

  • Pemda Pelalawan Serahkan RAPBD 2026 ke DPRD, Dana TKD Dipangkas Rp 276 M, PAD Hanya Naik Rp 32 M

    Pemda Pelalawan Serahkan RAPBD 2026 ke DPRD, Dana TKD Dipangkas Rp 276 M, PAD Hanya Naik Rp 32 M

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 53
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemkab Pelalawan Riau telah menyerahkan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2026 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pada hari Rabu (10/12/2025) sore kemarin. Pengajuan dokumen keuangan RAPBD 2026 oleh Wakil Bupati Pelalawan H Husni Tamrin dilakukan dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Tengku Azri Wardi, dengan dihadiri oleh […]

  • Dana Hibah Kwarcab Bandung

    Sidang Dana Hibah Kwarcab Bandung: Saksi Ungkap Alur Pengajuan dan Dana Representatif

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sidang dugaan kasus korupsi dana hibah Kwarcab Pramuka Kota Bandung kembali diadakan di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung, Selasa 2 Desember 2025. Perkara Dana Hibah Kwarcab Bandung ini menjerat empat terdakwa, yaitu mantan Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto, mantan Kepala Dispora Eddy Marwoto, mantan Kepala Dispora Dodi Ridwansyah, serta mantan Ketua […]

  • Kpu surabaya

    MAKI Jatim Audensi, KPU Surabaya: Kotak Kosong Adalah Pilihan Sah Pilkada 2024

    • calendar_month Selasa, 1 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 159
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – LSM MAKI Korwil Jatim audensi dengan KPU Surabaya, menekankan bahwa kolom tanpa gambar atau kotak kosong harus menjadi pilihan sah yang dapat dicoblos oleh masyarakat dalam Pilkada Surabaya 27 November 2024 mendatang. Hal ini dinyatakan oleh Heru Satriyo, Ketua MAKI Korwil Jatim, setelah gelaran audiensi bersama KPU Surabaya pada Selasa pagi (1/10/2024). Menurut […]

expand_less