Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Pedagang PRJ Masjid Agung gelar Baksos Pemeriksaan Mata, DPRD Surabaya sebut Spirit Kejuangan PKL

Pedagang PRJ Masjid Agung gelar Baksos Pemeriksaan Mata, DPRD Surabaya sebut Spirit Kejuangan PKL

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 8 Jul 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Bekerja sama dengan Surabaya Eye Clinic (SEC) yang berkantor di Jl. Raya Jemursari 108 Surabaya, sekumpulan pedagang yang tergabung dalam “Pangudi Panguripan Sejahtera” menyelenggarakan kegiatan bakti sosial pelayanan skrining dan pemeriksaan mata gratis bagi masyarakat umum di Pasar Rakyat Jambangan, kawasan Masjid Al Akbar Surabaya.

Mengangkat tema “Berkarya untuk Surabaya”, kegiatan yang merupakan bagian dari upaya meramaikan Pasar Rakyat Jambangan tersebut dilaksanakan pada Minggu, 7 Juli 2024, mulai pukul 07.00 hingga 11.00 WIB.

Layanan kesehatan mata yang disediakan meliputi pemeriksaan kesehatan mata umum, pemeriksaan refraksi mata, tekanan mata, serta skrining katarak.

Efendi Stiawan, ketua perkumpulan pedagang, menjelaskan bahwa inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen pedagang yang sedang mencari kehidupan yang lebih baik dan sejahtera.

“Untuk memberikan manfaat kepada masyarakat, kami berinisiatif memberikan layanan kesehatan mata ini, serta beberapa layanan kesehatan lainnya,” ujar Efendi.

Ia juga menambahkan bahwa di event selanjutnya akan ada pemeriksaan darah lengkap dan papsmear bagi ibu-ibu, dengan harapan dapat menyelenggarakan rangkaian kegiatan tersebut secara gratis.

Target dari kegiatan ini adalah para pengunjung Pasar Rakyat Jambangan, sehingga memudahkan mereka untuk memeriksa kesehatan mata dan kesehatan lainnya.

“Kalo badannya sehat, cari duit juga tambah semangat,” kelakar Efendi.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Dinas Koperasi atas segala upaya mereka selama ini, serta kepada seluruh pedagang di pasar.

Untuk memeriahkan kegiatan ini, panitia menerbitkan kupon yang bisa dibelanjakan di 200 pedagang yang menjual aneka makanan, minuman, fashion, dan lain-lain.

Kupon seharga 20 ribu rupiah ini dapat ditebus oleh pengunjung dengan harga hanya 10 ribu rupiah, yang menjadi promosi menarik bagi pengunjung.

Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, dengan jumlah peserta pemeriksaan mata yang awalnya ditargetkan 50 orang, membeludak hingga 80 peserta.

“Kami mengajak berbagai pihak untuk berkolaborasi dan berkontribusi kepada masyarakat. Harapan kami, aksi sosial ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan mendukung pemberdayaan kesehatan di Kecamatan Jambangan melalui program mata sehat ini,” tambah Efendi.

Para pedagang, lanjut Efendi juga berharap kegiatan serupa dapat lebih sering dilakukan untuk mendongkrak penjualan mereka.

Paslah Asyraf Harahap, seorang pelajar SMA yang berusia 16 tahun, mengungkapkan apresiasinya atas kegiatan ini.

“Saya merasakan sepertinya ukuran kacamata yang saya pakai kurang nyaman. Saat berjalan-jalan di minggu pagi dan mengetahui ada pemeriksaan mata gratis, saya tertarik untuk memeriksakan mata saya,” kata Paslah.

Setelah diperiksa, diketahui bahwa ukuran minus pada kacamatanya bertambah, dan dia disarankan untuk mengganti ukuran tersebut agar dapat melihat dengan lebih baik.

Di tempat terpisah, Wakil Ketua DPRD Surabaya, AH Thony menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini.

AH Thony, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya

“PKL mempunyai daya juang yang tinggi, dan mandiri. Mereka mampu bertahan di hantaman cuaca, situasi ekonomi, politik bahkan Pungli,” kata A.H Thony, politisi senior partai Gerindra ini.

“Ini merupakan bentuk spirit nilai-nilai kejuangan Pedagang Kaki Lima,” ucapnya. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Banjir Tak Kunjung Surut, Pembelajaran di SDN Banjarasri Dialihkan ke Daring

    • calendar_month Rab, 5 Feb 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aktivitas belajar mengajar di SDN Banjarasri, Tanggulangin, terganggu akibat banjir yang tak kunjung surut selama tiga minggu terakhir. Genangan air yang masih bertahan di lingkungan sekolah membuat pembelajaran tatap muka tidak memungkinkan, sehingga pihak sekolah mengambil langkah darurat dengan mengalihkan pembelajaran secara daring demi keselamatan siswa dan tenaga pendidik,Rabu(05/02/2025). Kepala SDN Banjarasri, Sulis, […]

  • Napoli Akhiri Perlawanan Lecce, Tetap Kokoh di Puncak Serie A Meski Didera Badai Cedera

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 64
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Napoli kembali menunjukkan ketangguhan mereka di tengah badai cedera yang melanda skuad. Bermain di Stadio Diego Armando Maradona, Rabu (29/10) dini hari, Partenopei berhasil mengalahkan Lecce 1-0 dalam lanjutan Serie A dan memperkokoh posisi di puncak klasemen. Gol tunggal Frank Anguissa menjadi penentu kemenangan dalam laga yang berjalan ketat. Sundulan gelandang Kamerun itu […]

  • Operasional Whoosh akan ditangani Danantara

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTRA.COM – Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) mengumumkan bahwa perannya dalam proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung, yang dikenal sebagai Whoosh, akan berfokus pada aspek operasional. Hal ini menunjukkan bahwa Danantara akan bertanggung jawab atas pengelolaan layanan dan pemeliharaan sarana-prasarana yang terkait dengan kereta cepat tersebut. Chief Operating Officer Danantara, Dony Oskaria, menjelaskan bahwa keputusan […]

  • Demi Marwah Daerah, BKD Usulkan Tambahan Anggaran untuk Kirim Kontingen Pornas Korpri

    • calendar_month Sab, 19 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 88
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Timur mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp1,6 miliar dalam Perubahan APBD (P-APBD) 2025. Tambahan anggaran ini ditujukan untuk mendukung keberangkatan kontingen Jawa Timur pada ajang Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri 2025 yang akan digelar pada Oktober mendatang di Palembang, Sumatera Selatan.(18/07/25) Wakil Ketua Komisi A DPRD Jawa Timur, […]

  • Agus Widjajanto: Prabowo Siap Bentuk Kabinet Ideal

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Penilaian Praktisi Hukum terhadap Perombakan Kabinet DIAGRAMKOTA.COM – Seorang praktisi hukum, Agus Widjajanto, memberikan tanggapan terkait langkah Presiden Prabowo Subianto dalam melakukan reshuffle atau perubahan susunan kabinet. Menurutnya, tindakan ini dilakukan sebagai upaya untuk menyusun formasi yang lebih tepat agar bisa menyukseskan berbagai program pemerintah dalam empat tahun ke depan. Agus menjelaskan bahwa pada awal pemerintahan, […]

  • Ketua DPC PDIP Tulungagung: Jangan Coba Coba Dengan Partai di Jamin Pasti Aman

    • calendar_month Sen, 30 Sep 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 105
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) DPC Kabupaten Tulungagung terus bergerak memanaskan mesin partai menjelang Pilkada 2024. Partai berlambang banteng moncong putih ini menggelar rapat konsolidasi di berbagai dapil, termasuk dapil VI yang meliputi tiga kecamatan yaitu Kauman, Karangrejo, dan Kecamatan Ngantru, pada Minggu (29/9/24) malam, Plt. Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Erma Susanti […]

expand_less
Exit mobile version