Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Askab PSSI Sidoarjo 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Wakil Bupati Tekankan Sinergi dan Pembinaan Atlet Muda

Askab PSSI Sidoarjo 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Wakil Bupati Tekankan Sinergi dan Pembinaan Atlet Muda

  • account_circle Adis
  • calendar_month Kam, 31 Jul 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Pengurus baru Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sidoarjo periode 2025–2029 resmi dikukuhkan dalam sebuah seremoni yang berlangsung di Pendopo Delta Wibawa, Kamis (31/7/2025). Pengukuhan ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Sidoarjo, Mimik Idayana.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati yang akrab disapa Mak Mimik menegaskan pentingnya sinergi antara Askab PSSI dan seluruh elemen masyarakat, termasuk Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, dalam mengembangkan dunia sepak bola lokal.

“Pemkab Sidoarjo siap memberikan dukungan penuh demi kemajuan sepak bola daerah. Harapan kami, sepak bola Sidoarjo bisa semakin berprestasi, baik di kancah regional, nasional, maupun internasional,” jelasnya.

Ia menilai, pengukuhan ini menjadi momentum untuk memperkuat tata kelola organisasi serta membuka ruang kolaborasi yang lebih luas guna melahirkan prestasi.

“Semoga ini menjadi langkah awal untuk memperkuat tata kelola dan prestasi sepak bola di Kota Delta,” tambahnya.

Kepada jajaran pengurus yang baru, Mak Mimik juga menyampaikan ucapan selamat serta harapan agar kepengurusan baru mampu membawa semangat baru dalam membina talenta muda sepak bola di daerah.

“Sepak bola bukan hanya sekadar olahraga, namun juga merupakan sarana efektif untuk mengembangkan diri. Melalui sepak bola kita bisa belajar tentang disiplin, kerja sama tim, sportivitas, serta kepemimpinan. Nilai-nilai ini penting untuk membentuk generasi muda yang tangguh dan bertanggung jawab,” ujar Mimik.

Sementara itu, Ketua Askab PSSI Sidoarjo yang baru dilantik, Puji Daryo, mengungkapkan tekadnya untuk memajukan sepak bola Sidoarjo melalui pembinaan yang berkelanjutan dan kolaborasi dengan berbagai pihak.

“Kami siap bekerja keras, bersinergi dengan seluruh stakeholder, termasuk klub-klub lokal, sekolah sepak bola, dan tentunya pemerintah daerah. Kami ingin mencetak lebih banyak atlet potensial dari Sidoarjo yang mampu bersaing di level nasional bahkan internasional,” ungkapnya.

Dengan kepengurusan baru yang telah dikukuhkan, harapannya geliat sepak bola di Kabupaten Sidoarjo akan semakin dinamis dan mampu mencetak prestasi yang membanggakan di berbagai level kompetisi.(DK/Ais)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pasutri Sidotopo Ditangkap, 20 Paket Sabu Diamankan

    Pasutri Sidotopo Ditangkap, 20 Paket Sabu Diamankan

    • calendar_month Sab, 11 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 93
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sepasang suami istri (pasutri) yang tinggal di kawasan Sidotopo, Surabaya, ditangkap Satresnarkoba Polrestabes Surabaya setelah terbukti menjadi pengedar narkotika jenis sabu. Keduanya, AA (41) dan RR (35), diringkus dalam penggerebekan yang dilakukan di rumah kontrakan mereka pada Jumat malam (13/12). Dari lokasi, polisi menyita 20 paket sabu seberat total 3,811 gram beserta sejumlah […]

  • Polres Jember Masuk Nominasi Kompolnas Awards 2024

    Polres Jember Masuk Nominasi Kompolnas Awards 2024

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 194
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Jember, Polda Jatim, menerima kunjungan penting dari Komisi Kepolisian Nasional Republik Indonesia (Kompolnas RI) pada Sabtu, 29 Juni 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari proses peninjauan dan penilaian pelayanan publik yang dilaksanakan oleh Polres Jember, sehubungan dengan nominasi mereka untuk Kompolnas Awards 2024. Kompolnas Awards adalah penghargaan bergengsi yang diberikan kepada satuan […]

  • Polres Gresik Bekuk Sopir Truk Pelaku Tabrak Lari di Menganti, Satu Remaja Tewas

    Polres Gresik Bekuk Sopir Truk Pelaku Tabrak Lari di Menganti, Satu Remaja Tewas

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 72
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kasus tabrak lari yang merenggut nyawa seorang remaja di Kecamatan Menganti akhirnya terungkap. Satlantas Polres Gresik berhasil menangkap sopir truk tronton yang sempat kabur usai menabrak sepeda motor pada Rabu dini hari, 30 Juli 2025. Pelaku berinisial A (52), warga Mojokerto, ditangkap saat bersembunyi di Kabupaten Tuban pada 5 Agustus 2025. Penangkapan ini […]

  • W4Beauty.id Grand Opening: Cantik Memukau Dengan Harga Spesial!

    W4Beauty.id Grand Opening: Cantik Memukau Dengan Harga Spesial!

    • calendar_month Ming, 26 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 228
    • 0Komentar

    Pecinta kecantikan di Gresik dan sekitarnya, bersiaplah untuk memanjakan diri! W4Beauty.id, salon kecantikan terbaru dengan konsep modern dan pelayanan prima, resmi dibuka di Laban Kulon, Laban, Pengampon, Kecamatan Menganti, Gresik.

  • Operasi Gabungan di Suramadu, 1,4 Juta Batang Rokok Ilegal Disita

    Operasi Gabungan di Suramadu, 1,4 Juta Batang Rokok Ilegal Disita

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 1.475.000 batang rokok ilegal berhasil diamankan dalam operasi gabungan yang melibatkan Pemerintah Kota Surabaya dan Bea Cukai Sidoarjo pada Selasa (01/10/2024). Operasi ini dilakukan guna menekan peredaran rokok ilegal yang masih marak di Kota Pahlawan. Kepala Satpol PP Kota Surabaya, M. Fikser, menyebut bahwa operasi tersebut dilakukan di beberapa titik strategis, termasuk […]

  • Bupati Ponorogo Sekda Agus Pramono

    Selain Bupati Ponorogo, Sekda dan Dirut RSUD Juga Dibawa ke KPK

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 57
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko tiba di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, pada Sabtu (8/11) sekitar pukul 08.10 WIB. Sugiri Sancoko yang tampak mengenakan pakaian berwarna hitam dan menggunakan masker memilih untuk diam saat memasuki kantor lembaga anti-korupsi tersebut. Selain Bupati Ponorogo, tim penindakan KPK juga mengamankan sejumlah pejabat lain di lingkungan […]

expand_less