Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polsek Tulangan Optimalkan Ketahanan Pangan Polresta Sidoarjo, Kunjungi Perkebunan Cabai Warga Kemantren

Polsek Tulangan Optimalkan Ketahanan Pangan Polresta Sidoarjo, Kunjungi Perkebunan Cabai Warga Kemantren

  • account_circle Adis
  • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan sesuai Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren, Aiptu Edy Siswanto, melaksanakan kegiatan pengecekan lahan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) warga yang ditanami cabai, Jumat (30/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Ketahanan Pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim yang bertujuan mendorong swasembada pangan mandiri di tingkat desa.

Pengecekan dilakukan di lahan milik Bapak Paidi, warga Desa Kemantren, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo. Lahan tersebut menjadi bagian dari program Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing yang mendukung ketahanan dan swasembada pangan masyarakat sampai tingkat desa.

Dalam kunjungannya, Aiptu Edy Siswanto tidak hanya memantau kondisi tanaman cabai, tetapi juga berdialog langsung dengan warga untuk mengidentifikasi kendala yang dihadapi petani dalam mengelola pekarangan produktif mereka.

“Kami dari Polri hadir bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga ingin menunjukkan bahwa Polisi Cinta Petani. Lewat program ini, kami ingin memastikan lahan pekarangan warga dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk mendukung kebutuhan pangan masyarakat,” ujar Aiptu Edy.

Selain sebagai bentuk dukungan terhadap kemandirian pangan warga, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan hasil panen dan kualitas produksi pertanian, khususnya tanaman cabai yang menjadi salah satu komoditas penting di wilayah Tulangan.

Dengan kolaborasi antara aparat kepolisian dan masyarakat, Desa Kemantren terus bergerak menjadi desa tangguh pangan, sejalan dengan program prioritas nasional dalam memperkuat swasembada pangan mandiri.(DK/DI)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kemenag RI Meminta Penghulu dan Penyuluh Agama Mengedukasi Calon Pengantin Berkaitan Bahaya Judi Online

    Kemenag RI Meminta Penghulu dan Penyuluh Agama Mengedukasi Calon Pengantin Berkaitan Bahaya Judi Online

    • calendar_month Ming, 23 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Judi online telah menjadi masalah yang semakin meningkat di Indonesia, dengan banyak kasus perceraian dan kekerasan dalam rumah tangga yang terkait dengannya. Kementerian Agama (Kemenag) RI telah meminta para penghulu dan penyuluh agama untuk mengedukasi calon pengantin tentang bahaya yang dapat ditimbulkan oleh judi online. Kepala Subdirektorat Bina Kepenghuluan Kemenag RI, […]

  • Budi Leksono DPRD Surabaya pansus LKPJ

    DPRD Surabaya Dorong Sinkronisasi Data Kemiskinan, Budi Leksono: Demi Pendidikan yang Lebih Inklusif

    • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 106
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Rapat Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) DPRD Surabaya yang digelar belum lama ini menjadi sorotan publik. Agenda penting yang dibahas adalah sinkronisasi data kesejahteraan warga dalam kerangka Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) bersama Dinas Sosial Kota Surabaya. Dalam rapat tersebut, Ketua Pansus LKPj, Budi Leksono, menyoroti masih banyaknya anak-anak dari […]

  • Golkar Sidoarjo

    Tudingan Keliru, Kepala SMKN 1 Jabon Tegaskan Tidak Ada Pungli Pengambilan Ijazah

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 296
    • 0Komentar

    DIAGRAKOTA.COM – Kepala SMKN 1 Jabon, Rahardi Supratikto, membantah tudingan pungutan liar (pungli) terkait pengambilan ijazah siswa. Ia menegaskan bahwa informasi yang beredar tersebut keliru dan tidak berdasar. Pihaknya memastikan bahwa pengambilan ijazah di sekolah tidak dipungut biaya apa pun. Saat dikonfirmasi oleh Diagramkota.com pada Senin, 17 Maret 2025, di SMKN 1 Jabon, Rahardi Supratikto […]

  • Integrasi Arsip Budaya: Peneliti Nagoya dan UNESA Lacak Tempat Pemandian Bidadari

    Integrasi Arsip Budaya: Peneliti Nagoya dan UNESA Lacak Tempat Pemandian Bidadari

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Peneliti dari Nagoya University, Jepang, Dr. Nozawa Akiko, mengunjungi Universitas Negeri Surabaya (UNESA) pada Senin, 1 Juli 2024, untuk menjalin kerja sama penelitian tentang tempat-tempat pemandian bidadari di Jepang dan Indonesia. Dosen dan sejarawan UNESA, Prof. Drs. Nasution, M.Hum., M.Ed., Ph.D., menyambut hangat kunjungan ini di Kampus 1 Ketintang, Surabaya. Dr. Nozawa Akiko, […]

  • Mama Lela dan Tim Hadirkan Semangat Baru di Jatim Emas Exhibition Fair 2024

    Mama Lela dan Tim Hadirkan Semangat Baru di Jatim Emas Exhibition Fair 2024

    • calendar_month Rab, 6 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 234
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perform para pemeran serial YouTube populer Mama Lela sukses membuka rangkaian acara Jatim Emas Exhibition Fair (JEEF) 2024 di Atrium Grand City Surabaya pada Rabu (6/11/2024). Aksi mereka memeriahkan pameran perdagangan, jasa, UMKM, dan ekonomi kreatif terbesar di Jawa Timur, yang diselenggarakan oleh Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Jatim bersama Pemerintah Provinsi Jawa […]

  • Mlampah-Mlampah Solo Liburan Edukatif Dengan Tema “Pelayanan Publik” Untuk Anak.

    Mlampah-Mlampah Solo Liburan Edukatif Dengan Tema “Pelayanan Publik” Untuk Anak.

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 97
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mlampah-Mlampah Solo kembali hadir dengan kegiatan edukatif dan menyenangkan untuk anak-anak usia 6 hingga 13 tahun. Di edisi ke-19 ini, tema yang diangkat adalah Pelayanan Publik, yang bertujuan memperkenalkan anak-anak pada instansi penting di Kota Solo untuk membangun pemahaman mereka tentang peran lembaga publik dalam kehidupan sehari-hari. Acara berlangsung pada Kamis, 3 Juli […]

expand_less