Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Hari Batik Nasional, Sebagai Wujud dan Upaya Pelestarian

Hari Batik Nasional, Sebagai Wujud dan Upaya Pelestarian

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Kam, 3 Okt 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Batik merupakan warisan budaya asli Indonesia, melalui proses panjang untuk mendapatkan pengukuhan sehingga tidak di klaim sebagai warisan budaya negara lain, pada tanggal 2 Oktober 2009 Batik secara resmi dipatenkan sebagai Warisan Budaya Takbenda oleh UNESCO.

Yang hingga kini setiap tahunnya di tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional. Sebagai wujud dan upaya pelestarian, dan mengingatkan kembali akan budaya asli Indonesia.

Diperayaan hari batik 2024 ini, The Alana Solo berkolaborasi dengan Batik Tirtanajma Karanganyar menghadirkan live membatik di lobby hotel hari ini, menyasar untuk tamu-tamu yang menginap, serta tamu dari luar yang sekedar berkunjung ataupun kegiatan di The Alana Solo.

Moses Rahadian selaku public relation The Alana Hotel & Convention Center Solo mengatakan, bersama pembatik dari Batik Tirtanajma, pengunjung bisa langsung mencoba membatik menggunakan canting dan malam yang disediakan.

Pengalaman yang tentunya tidak akan terlupakan, dan semuanya di sediakan gratis untuk pengunjung yang tertarik mencoba membatik, tentunya dengan pendampingan team yang profesional.

Tidak hanya sekedar membatik, namun pengunjung juga dikenalkan dengan berbagai batik tulis yang disediakan, menjelaskan tentang sejarah, filosofi dan tentu teknik pembuatannya.

Pengakuan UNESCO akan Batik sebagai warisan takbenda asli Indonesia, tidak hanya melindungi batik sebagai warisan budaya, tetapi juga memperkuat identitas nasional Indonesia serta meningkatkan apresiasi terhadap batik di kalangan generasi muda.

“Maka dari itu hari ini kami membawa pengrajin batik langsung di area lobby, untuk mengingatkan kembali akan rasa cinta kita akan warisan budaya yang ada, dan terus kita jaga serta lestarikan,” ujar Moses Rahadian.

Batik bukan hanya kain, tapi cerita, seni, dan warisan yang hidup di setiap helainya. Dengan bangga kita kenakan, dengan cinta kita lestarikan. Selamat Hari Batik Nasional. (dk/chandra)

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Kebangkitan Nasional , Cak YeBe : Momentum Refleksi Untuk Memperkuat Komitmen

    Hari Kebangkitan Nasional , Cak YeBe : Momentum Refleksi Untuk Memperkuat Komitmen

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Dalam unggahan foto Yona atau yang akrab disapa Cak YeBe, tampil mengenakan seragam Komisi A lengkap dengan bendera Merah Putih dan lambang DPRD di dadanya. Dengan balutan ikat kepala khas Surabaya dan senyum semangat, dia menyelipkan pesan-pesan inspiratif dalam bentuk parikan khas Suroboyoan. “Jare semongko tanpo biji, nek arek Suroboyo yo kudu wani,” bunyi salah […]

  • Satresnarkoba Polrestabes Surabaya Bongkar Sindikat Sabu, 17 Kantong Disita

    Satresnarkoba Polrestabes Surabaya Bongkar Sindikat Sabu, 17 Kantong Disita

    • calendar_month Sel, 12 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 101
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tim Satresnarkoba Polrestabes Surabaya berhasil mengungkap kasus besar peredaran sabu di wilayah Surabaya, dengan total barang bukti sabu mencapai ± 83,094 gram. Penangkapan dilakukan terhadap tersangka berinisial E P Bin M (49), seorang pengemudi ojek online yang ditangkap di kediamannya di Jl. Asemrowo Gang 3, Kecamatan Asemrowo, Surabaya, pada Senin pagi, 14 Oktober […]

  • DKPP Sebut Biaya Sewa Jet KPU Rp90 Miliar untuk 59 Perjalanan

    DKPP Sebut Biaya Sewa Jet KPU Rp90 Miliar untuk 59 Perjalanan

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Penjatuhan Sanksi Peringatan Keras terhadap Lima Anggota KPU RI DIAGRAMKOTA.COM – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) telah menjatuhkan sanksi peringatan keras terhadap lima anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia. Sanksi ini diberikan setelah mereka terbukti melanggar Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP). Keputusan tersebut dibacakan dalam sidang pembacaan putusan tujuh perkara di Ruang Sidang DKPP, Jakarta, […]

  • Konsolidasi Internal PDI-P Tulungagung di Rakercabus Siap Menangkan Pasangan ‘Mardinoto’ di Pilkada 2024

    Konsolidasi Internal PDI-P Tulungagung di Rakercabus Siap Menangkan Pasangan ‘Mardinoto’ di Pilkada 2024

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDI-P Tulungagung baru-baru ini dihadiri oleh Maryoto Bhirowo dan Didik Girnoto Yekti (Mardinoto), pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Tulungagung 2024-2029. Rakercabsus diadakan di GOR Lembu Peteng, Minggu (18/8/24), dihadiri oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Sri Rahayu juga jajaran pengurus DPD PDI-P Provinsi Jawa Timur, Wakabid. Politik, […]

  • Fenomena bendera one piece menjadi sorotan akademisi dan organisasi wartawan Sidoarjo 

    Fenomena bendera one piece menjadi sorotan akademisi dan organisasi wartawan Sidoarjo 

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Fenomena maraknya pengibaran bendera salah satu anime bergambar simbol bajak laut One Piece di berbagai daerah, termasuk di tengah bulan kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia, memicu beragam tanggapan publik. Menyikapi hal tersebut, Forum Wartawan Sidoarjo (Forwas) menggelar diskusi publik dengan menghadirkan perwakilan LKBH Umsida, dosen Ilmu Komunikasi Umsida, serta pengurus Forwas. Perwakilan LKBH Umsida, […]

  • Runtuhnya Mitos Kependekaran Politik Jokowi 

    Runtuhnya Mitos Kependekaran Politik Jokowi 

    • calendar_month Jum, 22 Nov 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Oleh: Saiful Huda Ems. DIAGRAMKOTA.COM – Ternyata lebih cepat dari yang banyak orang perkirakan, bahwa kependekaran semu politik Jokowi akan tamat  riwayatnya di akhir Tahun 2024 ini. Jokowi yang sebelumnya seperti Pendekar Politik Nomer Wahid di negeri ini, dan pengaruh politiknya sangat luar biasa ternyata aslinya hanyalah selevel Makelar PILKADA. Kependekaran Politik Jokowi sebenarnya hanyalah semu, […]

expand_less