Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Kapolresta Banyuwangi Buka Kejurprov Bola Voli U-19 Jawa Timur 2025 di GOR Tawang Alun

Kapolresta Banyuwangi Buka Kejurprov Bola Voli U-19 Jawa Timur 2025 di GOR Tawang Alun

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Bola Voli U-19 Jawa Timur resmi dibuka di GOR Tawang Alun Banyuwangi, Senin (27/10/2025).

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., selaku Ketua Umum PBVSI Kabupaten Banyuwangi, yang membuka kegiatan secara resmi.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut jajaran Forkopimda Banyuwangi, antara lain Bupati Banyuwangi Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd., M.KP., Danlanal Banyuwangi Letkol Laut (P) M. Puji Santosa, M.Sc., Dandim 0825 Banyuwangi Letkol (Arm) Triyadi Indra Wijaya, S.H., M.I., para pejabat utama Polresta Banyuwangi, para Kapolsek jajaran, pelajar dan stakeholder terkait lainnya.

Kejurprov tahun ini diikuti 22 tim putra dan 16 tim putri dari seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur.

Para atlet muda akan bertanding selama sepekan, hingga 3 November 2025, untuk memperebutkan gelar juara dan mengasah kemampuan di tingkat provinsi.

Dalam sambutannya, Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Rama Samtama Putra,S.I.K., M.Si. M.H, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya karena Banyuwangi kembali dipercaya menjadi tuan rumah ajang olahraga bergengsi ini.

“Melalui ajang Kejurprov ini, kita tidak hanya mencari juara, tetapi juga membangun semangat persaudaraan, memperkuat pembinaan atlet, dan melahirkan bibit-bibit unggul bola voli di Jawa Timur yang kelak bisa membawa nama daerah di tingkat nasional bahkan internasional,” ujar Kombes Pol Rama.

Kapolresta Banyuwangi juga menegaskan bahwa kehadiran atlet, official, dan suporter dari berbagai daerah di Jawa Timur akan memberikan dampak positif bagi dunia olahraga, pariwisata, dan perekonomian Banyuwangi.

“Mari kita junjung tinggi sportivitas, raih prestasi untuk Jawa Timur yang berprestasi dan Banyuwangi yang membanggakan,” imbuhnya.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd., M.KP., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya Kejurprov di Banyuwangi.

Bupati Banyuwangi menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen mendukung penuh kegiatan olahraga, kesenian, dan budaya sebagai bagian dari pembangunan generasi muda menuju Indonesia Emas 2045.

“Atlet muda adalah aset bangsa. Mereka adalah bintang masa depan yang akan mengharumkan nama Jawa Timur di kancah nasional maupun internasional. Teruslah berkarya dan jadikan momentum ini sebagai ajang sportivitas,” pesan Bupati Ipuk.

Kehadiran Forkopimda dalam pembukaan Kejurprov menjadi simbol sinergi dan komitmen bersama dalam membangun ekosistem olahraga yang sehat, memperkuat karakter generasi muda, serta menjadikan Banyuwangi sebagai tuan rumah yang berprestasi dan berdaya saing.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Desa Popoh Manfaatkan Lahan Kosong untuk Tanaman Pisang, Dukung Program Ketahanan Pangan Bergizi

    • calendar_month Sel, 10 Jun 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 55
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Warga Desa Popoh, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing. Salah satu langkah nyata yang dilakukan adalah pemanfaatan lahan kosong milik warga, untuk ditanami pohon pisang sebagai sumber pangan bergizi. Kegiatan pengecekan dan pemantauan terhadap […]

  • Revitalisasi Pelayanan Regident, Kakorlantas : Masyarakat Dapat Akses dengan Mudah

    • calendar_month Sel, 21 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum. menegaskan komitmen Korlantas untuk mempercepat digitalisasi pelayanan publik. Hal itu disampaikannya dalam Rapat Revitalisasi Inovasi Pelayanan Publik Ditregident Korlantas Polri di Jakarta. “Berkaitan dengan revitalisasi pelayanan publik di bidang Regident, bagaimana kita mengedepankan digitalisasi dan revitalisasi baik dari sistem pelayanan, […]

  • Panwascam Simokerto Lantik Ratusan PTPS, Pastikan Pemilu Bersih dan Transparan

    • calendar_month Sen, 4 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 45
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebagai langkah menjaga integritas dan transparansi dalam Pilkada 2024, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Simokerto melantik para Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk wilayah Kelurahan Simolawang. Acara pelantikan yang dipimpin oleh Ketua Panwascam Abdul Aziz ini berlangsung pada Minggu, 3 November 2024, di Kaza Mall, Jalan Kapas Krampung, Surabaya. Abdul Aziz dalam sambutannya menegaskan […]

  • Komisi C DPRD Surabaya Usulkan Perda Batas Usia Kendaraan Atasi Polusi dan Kemacetan

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Regulasi baru dinilai krusial untuk mengatasi polusi, keselamatan jalan, dan kelancaran ekonomi di kota industri DIAGRAMKOTA.COM – Momentum peringatan Hari Perhubungan Nasional dimanfaatkan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya (DPRD Surabaya) untuk mengadvokasi pembentukan regulasi transportasi yang lebih komprehensif. Fokus utama tertuju pada urgensi pengaturan batas usia ekonomis kendaraan bermotor. Wakil rakyat dari Komisi C […]

  • Membuka Peluang Pekerjaan di IKN Sinergi Antara Disnakertrans dan Otorita IKN

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 61
    • 0Komentar

    Diagram Kota Balikpapan – Pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur (Kaltim) membawa peluang besar bagi masyarakat lokal, termasuk dalam lapangan pekerjaan. Untuk mempersiapkan tenaga kerja yang kompeten di IKN, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Timur aktif menjalin sinergi dengan Otorita IKN. Dibuka peluang baru bagi masyarakat lokal untuk mendapatkan pekerjaan dan […]

  • Gocar Surabaya Community Rayakan 3 Tahun, Dorong Semangat Layanan Berkualitas

    • calendar_month Rab, 13 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 69
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dengan suasana penuh kehangatan dan semangat kebersamaan, Gocar Surabaya Community (GSC) merayakan tiga tahun kiprah mereka di sektor transportasi online Surabaya. Perayaan ini digelar pada Selasa, 12 November 2024, bertempat di Multifunction Mall BG Junction, menjadi momentum untuk mempererat persaudaraan antar pengemudi dan menghargai dedikasi mereka selama ini. Acara dimulai pada pukul 10.00 […]

expand_less
Exit mobile version