Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Skandal Ujian Perangkat Desa: OTT Polresta Sidoarjo Sita Uang Rp 1 Miliar Lebih

Skandal Ujian Perangkat Desa: OTT Polresta Sidoarjo Sita Uang Rp 1 Miliar Lebih

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sidoarjo mengungkap kasus dugaan praktik korupsi dalam seleksi perangkat desa di wilayah Kecamatan Tulangan. Tiga orang diamankan dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang digelar Selasa dini hari, 27 Mei 2025. Dari operasi ini, polisi menyita barang bukti uang tunai dan rekening dengan total lebih dari Rp 1 miliar.

Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Cristian Tobing, menyebut pengungkapan ini bermula dari laporan masyarakat tentang adanya praktik jual beli kelulusan yang melibatkan oknum kepala desa dan mantan kepala desa.

“Kami berhasil melakukan OTT terhadap tiga orang pelaku yang terlibat dalam praktik suap kelulusan seleksi perangkat desa. Total uang yang kami amankan lebih dari Rp 1 miliar,” ungkap Kombes Pol Cristian Tobing dalam keterangan persnya, Senin (23/6/2025).

Ketiga tersangka yang ditangkap Diantaranya: MAS, Kepala Desa Sudimoro, Tulangan, S, Kepala Desa Medalem, Tulangan, SY, mantan Kepala Desa Banjarsari, Buduran

Ketiganya diamankan saat melakukan pertemuan di sebuah gerai McDonald’s kawasan Puri Surya Jaya, Gedangan. Dalam pertemuan tersebut, tersangka SY bahkan kedapatan membawa dan menunjukkan soal ujian yang akan digunakan dalam seleksi keesokan harinya.

Barang bukti uang dan alat komunikasi handphone yang di amankan oleh polresta sidoarjo

Sekitar pukul 01.30 WIB, Unit Tipidkor Satreskrim Polresta Sidoarjo menghentikan kendaraan yang ditumpangi MAS dan S. Di dalam mobil, petugas menemukan uang tunai sebesar Rp 185 juta yang dibungkus plastik hitam.

Polisi kemudian melakukan pengembangan dan berhasil menyita dana tambahan di rekening para tersangka. Total barang bukti yang berhasil diamankan mencapai Rp 1.099.830.000, yang diketahui berasal dari 18 peserta seleksi perangkat desa. Para peserta dijanjikan akan diluluskan dengan imbalan uang antara Rp 120 juta hingga Rp 170 juta.

Dari penyidikan terungkap bahwa SY menerima Rp 100 juta dari tiap peserta. MAS dan S menerima fee masing-masing Rp 10 juta per peserta. Uang hasil suap juga disebut mengalir ke seseorang berinisial SSP.

“Motifnya murni keuntungan pribadi. Pembagian uang sudah diatur, dan soal ujian bahkan sudah ada di tangan pelaku,” tegas Kapolresta.

Atas perbuatannya, ketiga tersangka dijerat pasal: Pasal 12 huruf a dan b, dan/atauPasal 12B ayat (1) UU RI No. 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dan Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP

Mereka terancam hukuman penjara seumur hidup atau minimal 4 tahun dan maksimal 20 tahun, serta denda hingga Rp 1 miliar.

“Kami akan menindak tegas segala bentuk praktik korupsi, terutama yang mencederai kepercayaan publik terhadap proses rekrutmen aparatur pemerintahan desa,” tutup Kombes Pol Cristian Tobing.(DK/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Kota Tangerang Usulkan Peninjauan Gaji dan Tunjangan, Tanggapi Aspirasi Warga

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 76
    • 0Komentar

    DPRD Kota Tangerang Sepakat Evaluasi Gaji dan Tunjangan Anggota Dewan DIAGRAMKOTA.COM – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang telah menyatakan kesepakatan untuk meminta pemerintah setempat melakukan evaluasi terhadap komponen gaji dan tunjangan anggota dewan. Keputusan ini diambil sebagai bentuk respons terhadap aspirasi masyarakat yang menyoroti tingginya pendapatan para wakil rakyat. Ketua DPRD Kota Tangerang, […]

  • Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu 21 Kg Jaringan Internasional, Polda Jatim Selamatkan 100 Ribu Jiwa

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 89
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM  – Kepolisian Daerah Jawa Timur berhasil mengungkap jaringan pengedar narkotika jenis sabu-sabu yang berasal dari Timur Tengah. Dari pengungkapan tersebut Dua tersangka, REP (38) warga Kota Batu dan W (35) warga Kota Surabaya, ditangkap di Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Minggu, 20 April 2025, pukul 00.30 WITA pekan lalu. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol […]

  • Peran Pokdar Kamtibmas Dukung Suksesnya Pilkada Kondusif

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM –  Dalam upaya menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), terutama menghadapi Pilkada Serentak 2024, Forkopimka Kecamatan Sukodono menghadiri acara pelantikan dan pengukuhan Pengurus Pusat Organisasi Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdarkamtibmas), pada Rabu (16/10/2024) malam di Kantor Kecamatan Sukodono. Acara ini dihadiri oleh Kasat Binmas Polresta Sidoarjo Kompol Yudhi Prastio, serta Kapolsek […]

  • Menjelang Pilkada 2024, Kapolda Jatim Kunjungi Ponpes di Sampang

    • calendar_month Jum, 16 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 67
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si mengadakan kunjungan silaturahmi dengan sejumlah tokoh ulama dan pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) di Kabupaten Sampang, Madura, pada Rabu, 14 Agustus 2024. Kunjungan ini dilakukan setelah Kapolda memimpin apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Semeru 2024 di Sampang. […]

  • Rekor MURI Pecah! 2300 Pelajar Solo Makan Ayam dan Telur Bersama

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 104
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Suasana meriah dan penuh semangat mewarnai Car Free Day di Jalan Slamet Riyadi, Kota Solo, Jawa Tengah pada Minggu 13 Oktober 2024. Ribuan pelajar dari berbagai jenjang pendidikan, mulai SD hingga SMA, berkumpul di perempatan Pasar Pon untuk mengikuti aksi kampanye Konsumsi Daging Ayam dan Telur. Acara yang diprakarsai oleh Paguyuban Peternak Ayam […]

  • Polsek Krian ringkus peredaran rokok ilegal

    • calendar_month Rab, 9 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kegelisahan masyarakat terkait maraknya peredaran rokok ilegal di wilayah Krian akhirnya ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian. Polsek Krian berhasil mengamankan puluhan slop rokok berbagai merek yang dijual bebas tanpa pita cukai di Pasar Loak, Krian, Sidoarjo. Dalam operasi tersebut, petugas juga mengamankan sebuah gerobak yang digunakan sebagai lapak penjualan rokok ilegal. Selain itu, tiga orang […]

expand_less
Exit mobile version