Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Bhabinkamtibmas Glagaharum Wujudkan Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Nila

Bhabinkamtibmas Glagaharum Wujudkan Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Nila

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRANKOTA.COMProgram swasembada pangan mandiri jadi solusi pemanfaatan lahan pekarangan di Desa Glagaharum. Dalam upaya mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jawa Timur dan arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Glagaharum, Aipda Akhmad Jawahir, melaksanakan kegiatan pengecekan dan pendampingan Program 1 Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) melalui metode budidaya ikan Nila, Senin (9/6/2025).

Lokasi P2B ada di lahan Tanah Kas Desa (TKD) Glagaharum yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) setempat, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo. Program P2B yang diusung menjadi salah satu solusi pemanfaatan lahan pekarangan dengan konsep budi daya ikan Nila di kolam pembesaran.

Dalam pelaksanaannya, Aipda Akhmad Jawahir tidak hanya melakukan pengecekan secara langsung terhadap sarana dan prasarana yang mendukung kegiatan budi daya, tetapi juga memberikan motivasi dan pendampingan kepada masyarakat. Hal ini bertujuan untuk mendorong partisipasi aktif warga dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan lokal.

“Melalui program ini, kami Polisi Cinta Petani berharap masyarakat bisa lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan protein hewani, khususnya ikan, yang dibudidayakan sendiri di lingkungan sekitar mereka,” ujar Aipda Akhmad Jawahir.

Program P2B ini diharapkan dapat menjadi percontohan dan menginspirasi desa-desa lain di wilayah Kecamatan Porong, sebagai langkah nyata dalam memperkuat ketahanan pangan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif.(DK/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Syahganda Nainggolan: Sepuluh Tahun Kekuasaan Politik Jokowi

    Syahganda Nainggolan: Sepuluh Tahun Kekuasaan Politik Jokowi

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Kritik terhadap Pemerintahan Jokowi yang Menyentuh Hati DIAGRAMKOTA.COM – Syahganda Nainggolan, seorang tokoh yang dikenal dengan pandangan tajamnya, menatap dengan penuh kepedihan. Ia seperti melihat kembali sepuluh tahun penuh kesedihan dan kekecewaan. “Sepuluh tahun terakhir ini,” katanya dengan suara yang pelan tapi penuh makna, “kita hidup dalam rampokisme politik.” Kritik Syahganda terhadap pemerintahan Jokowi bukanlah hal […]

  • Polsek Krembung Optimis Keberhasilan Program Ketahanan Pangan Sidoarjo Melalui Tanaman Melon

    Polsek Krembung Optimis Keberhasilan Program Ketahanan Pangan Sidoarjo Melalui Tanaman Melon

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 206
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto terkait Swasembada Pangan Nasional, serta arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Christian Tobing, Kanit Binmas Polsek Krembung Aiptu Adin bersama Bhabinkamtibmas Briptu M. Asrori melaksanakan kegiatan pengecekan, pendampingan, dan perawatan tanaman melon di lahan pekarangan milik warga Desa Krembung, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo, pada Senin […]

  • Peresmian Wisata Juang Korps Brimob Polri, Sarana Edukasi Sejarah Perjuangan Polri

    Peresmian Wisata Juang Korps Brimob Polri, Sarana Edukasi Sejarah Perjuangan Polri

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 127
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Polri secara resmi meresmikan Wisata Juang Museum Korps Brimob Polri yang bertempat di Kompleks Museum Korbrimob, Cikeas, Kab. Bogor, pada Selasa (26/8/2025). Peresmian ini dilakukan oleh Komjen Pol Drs. Imam Widodo dengan tujuan melestarikan sejarah, memperkaya wawasan generasi muda, serta menjadikan museum ini sebagai sarana edukasi bagi masyarakat luas. Dalam keterangannya, Brigjen Pol. […]

  • Hendak ke Puncak saat Tahun Baru? Ini aturan car free night dan jalur alternatifnya

    Hendak ke Puncak saat Tahun Baru? Ini aturan car free night dan jalur alternatifnya

    • calendar_month Sel, 30 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 54
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, bekerja sama dengan Polres Bogor akan menerapkan kebijakan Car Free Night (CFN) di Jalur Puncak pada malam perayaan Tahun Baru 2026. Kebijakan ini diambil guna menghadapi kemacetan lalu lintas serta peningkatan jumlah pengunjung di area tersebut. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menyatakan bahwa penerapan CFN […]

  • Museum Marsinah Dibangun, Danrem 081/DSJ Harap Jadi Spirit Perjuangan Bangsa

    Museum Marsinah Dibangun, Danrem 081/DSJ Harap Jadi Spirit Perjuangan Bangsa

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 60
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Museum Marsinah yang dilakukan oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo di Desa Nglundo, Kecamatan Sukomoro, Kabupaten Nganjuk, Sabtu (27/12/2025). Marsinah adalah sosok pahlawan nasional yang dikenal luas sebagai simbol keberanian di dunia ketenagakerjaan. Danrem Untoro mengungkapkan bahwa pembangunan museum tersebut sebagai […]

  • Kapolsek Tanggulangin Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Optimalisasi Peran Bhabinkamtibmas

    Kapolsek Tanggulangin Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Optimalisasi Peran Bhabinkamtibmas

    • calendar_month Rab, 28 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 127
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendukung implementasi program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya terkait upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional, sesuai arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Kapolsek Tanggulangin Polresta Sidoarjo, Kompol Anggono Jaya, mengoptimalkan peran aktif para Bhabinkamtibmas di wilayah tugasnya. Para Bhabinkamtibmas di Kecamatan Tanggulangin diarahkan untuk lebih intens melakukan patroli sambang desa, […]

expand_less