Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polisi Peduli, Kapolres Ngawi bersama Bhayangkari Kunjungi Panti Tunanetra

Polisi Peduli, Kapolres Ngawi bersama Bhayangkari Kunjungi Panti Tunanetra

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sen, 5 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kapolres Ngawi, AKBP Charles Pandapotan Tampubolon bersama Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Ngawi Ny. Patricia Charles, mengunjungi Panti Asuhan Rumah Cahaya.

Suasana haru dan penuh kepedulian menyelimuti Rumah Cahaya, sebuah panti asuhan bagi anak-anak tunanetra yang berlokasi di Gg Indragiri, Kelurahan Margomulyo, Kecamatan/Kabupaten Ngawi.

Kegiatan tersebut didampingi Wakapolres Ngawi Kompol Moh. Asrori Khadhafi dan Kapolsek Ngawi Kota AKP Jais Bintoro beserta para pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Ngawi.

Kedatangan Kapolres Ngawi bersama rombongan tersebut untuk memberikan motivasi dan santunan kepada anak-anak penyandang tunanetra yang berada di bawah naungan Rumah Cahaya.

Hal ini juga dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke 45 tahun 2025 dan memperingati hari pendidikan nasional (Hardiknas).

Santunan tersebut berupa paket sembako dan tali asih, diserahkan kepada 15 orang penghuni panti, serta para pengurus yang telah setia mengabdikan diri dalam merawat dan mendidik anak-anak berkebutuhan khusus tersebut.

“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian dan komitmen kami untuk terus hadir dan berbagi kepada masyarakat, khususnya kepada mereka yang membutuhkan perhatian lebih, seperti anak-anak tunanetra di Rumah Cahaya,” ujar AKBP Charles, Senin (5/5).

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para pengurus panti dan menjadi momen penuh makna dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional.

Suprapti, salah satu pengurus Rumah Cahaya mengatakan pentingnya inklusivitas dalam pendidikan dan kehidupan sosial.

Ia juga menyampaikan terimakasih kepada Kepolisian atas kepeduliannya terhadap warga masyarakat Ngawi termasuk Panti Asuhan.

“Alhamdulillah, terima kasih untuk Bapak dan Ibu Kapolres Ngawi atas kepeduliannya kepada kami, semoga menjadi berkah untuk kita semuanya, aamiin,” kata Suprapti. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolri Bersama Prabowo Tinjau Pemasangan Jembatan Bailey di Bireuen Aceh

    Kapolri Bersama Prabowo Tinjau Pemasangan Jembatan Bailey di Bireuen Aceh

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 53
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Presiden Prabowo Subianto bersama Kepala Polisi RI Jenderal Listyo Sigit Prabowo tiba diAcehmelalui Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Kabupaten Aceh Besar, pada hari Minggu, 7 Desember 2025. Beberapa pejabat dari kementerian/lembaga juga ikut terbang menuju Negeri Serambi Mekah. Sesampainya di Bandara SIM, Presiden beserta rombongan langsung berangkat menuju Kabupaten Bireuen dengan menggunakan helikopter. Presiden dan […]

  • Penerimaan Siswa Baru SMPN Sidoarjo Dikecam: Titipan Pejabat Diakomodir, Warga Tak Mampu Tersingkir!

    Penerimaan Siswa Baru SMPN Sidoarjo Dikecam: Titipan Pejabat Diakomodir, Warga Tak Mampu Tersingkir!

    • calendar_month Rab, 2 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 186
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) di Kabupaten Sidoarjo kembali diguncang isu ketidakadilan dan praktik titipan yang semakin terang-terangan. Di bawah kendali Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo yang dipimpin oleh Tirto Adi, sistem penerimaan siswa SMP Negeri kini dinilai semakin sarat kecurangan dan kolusi. Kemarahan publik bukan tanpa sebab. Di lapangan, praktik “jalur […]

  • Pemerintah Kabupaten Magetan, DPRD Provinsi Jawa Timur

    Kegiatan Pemerintah Kabupaten Magetan dalam Meningkatkan Sinergi dengan DPRD Provinsi Jawa Timur

    • calendar_month Sen, 5 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kabupaten Magetan terus berupaya memperkuat hubungan kerja sama dengan lembaga legislatif, khususnya DPRD Provinsi Jawa Timur. Salah satu bentuk kerja sama tersebut adalah kunjungan kerja (kunker) yang dilakukan oleh Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur ke Kabupaten Magetan. Kunker ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dalam bidang pemerintahan serta meningkatkan ketentraman dan ketertiban umum […]

  • Arouca vs Gil Vicente, prediksi skor, berita tim, head to head dan lainnya 28 Desember 2025

    Arouca vs Gil Vicente, prediksi skor, berita tim, head to head dan lainnya 28 Desember 2025

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 68
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Prediksi Arouca vs Gil Vicente, prediksi skor, berita tim, head to head dan lainnya 28 Desember 2025. Gil Vicente mengunjungi Estadio Municipal de Arouca pada hari Minggu untuk menghadapi Arouca di Liga Portugal, yang bertujuan untuk menahan kemerosotan mereka dalam kompetisi. Sejak mengalahkan Santa Clara 1-0 pada 3 November, Roosters menjalani lima pertandingan liga […]

  • Penataan Parkir Tunjungan: Laila Mufidah Ingatkan Pemkot Surabaya untuk Proaktif Perhatikan Dampak Ekonomi

    Penataan Parkir Tunjungan: Laila Mufidah Ingatkan Pemkot Surabaya untuk Proaktif Perhatikan Dampak Ekonomi

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 239
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Laila Mufidah, menyuarakan dukungannya terhadap kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya untuk menata parkir di sepanjang Jalan Tunjungan.  “Saya mendukung penataan parkir di Tunjungan. Diatur biar nyaman untuk semua. Kawasan Tunjungan itu salah satu destinasi kota yang harus dijaga keindahannya,” ujar Laila, Selasa 5 Agustus 2025. Legislator Perempuan Partai […]

  • BNNP Jatim Bersama Aparat Razia Hiburan Malam, Awali Tahun Baru dengan Penindakan

    BNNP Jatim Bersama Aparat Razia Hiburan Malam, Awali Tahun Baru dengan Penindakan

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 57
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mengawali tahun baru 2026, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur bersama aparat gabungan menggelar razia di sejumlah tempat hiburan malam di Kota Surabaya, Rabu (1/1/2026) dini hari. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah tegas dalam menekan peredaran dan penyalahgunaan narkotika, khususnya pada momentum pergantian tahun. Razia tersebut melibatkan personel BNNP Jawa Timur, Polda […]

expand_less