Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Bukber On The Road, Erick Komala Hadirkan Kebersamaan di Jalan Raya

Bukber On The Road, Erick Komala Hadirkan Kebersamaan di Jalan Raya

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kam, 27 Mar 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMRamadan tahun ini kembali menjadi momen spesial bagi masyarakat sekitar Kantor DPRD Jawa Timur. Anggota DPRD Jatim dari Fraksi PSI, Erick Komala, menggelar “Bukber On The Road” dengan membagikan dan menikmati makanan bersama masyarakat yang melintas pada Rabu sore (26/3/2025).

Sebanyak 500 porsi makanan dan minuman disediakan bagi siapa saja yang ingin berbuka bersama. Uniknya, makanan yang disediakan tidak untuk dibawa pulang, melainkan harus dinikmati langsung di tempat. Hal ini sudah menjadi kebiasaan tahunan Erick Komala.

“Agar lebih bisa akrab dan bisa mendengar aspirasi masyarakat, makan bersama serta bersenda gurau,” ujar Erick.

Kegiatan ini langsung disambut antusias oleh ratusan masyarakat yang melintas. Salah satunya, Pak Safii, yang kebetulan sedang melewati lokasi. Ia mengaku baru pertama kali diajak berbuka puasa di pinggir jalan oleh seorang anggota dewan.

“Baru kali ini saya diajak buka bersama di pinggir jalan oleh Pak Dewan. Saya senang sekali ada wakil rakyat yang memperhatikan rakyatnya,” ucapnya penuh semangat.

Yang menarik, Erick mengadakan buka bersama ini dengan menggunakan food truck dari mobil VW Kombi klasik keluaran tahun 1981, produksi Brasil. Mobil tua ini bukan sekadar alat transportasi, tetapi juga bagian dari identitas Erick sejak masa kampanye.

“Mobil ini setia menemani saya sejak kampanye dahulu, dan ini juga menjadi daya tarik sendiri bagi masyarakat,” tutur Erick, yang memang dikenal sebagai penggemar mobil dan motor klasik.

Dalam kesempatan ini, Erick juga menegaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan arahan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, yang selalu mengingatkan kadernya untuk tetap dekat dengan masyarakat.

“Pesan Mas Kaesang jelas, kader PSI harus selalu menjadi bagian dari masyarakat, bukan malah berjarak dengan mereka. Dan ini yang saya lakukan,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemprov Jabar

    Efisiensi Anggaran, Pemprov Jabar Uji Coba WFH Terbatas Mulai November dan Desember 2025

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 146
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemprov Jawa Barat mulai menerapkan kebijakan work from home (WFH) secara terbatas pada bulan November dan Desember 2025. Kebijakan ini merupakan bagian dari uji coba penghematan anggaran menjelang tahun 2026, sesuai petunjuk Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Barat, Dedi Supandi, mengatakan bahwa sosialisasi program WFH telah dilakukan pada […]

  • pria tenggelam di sungai jagir

    Pria Tenggelam di Sungai Jagir, Tim SAR Lakukan Pencarian

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 152
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kali ini, tim SAR bersama terus melakukan pencarian korban tenggelam di Aliran Sungai Jalan Joyoboyo, atau sisi selatan Taman Ronggolawe, Kota Surabaya, Jawa Timur, Senin (25/8/2025) pagi. Korban kedua yang dilaporkan tenggelam pagi ini adalah seorang pria berusia sekitar 60 tahun. Sebelumnya, tim SAR Gabungan selama dua hari melakukan pencarian terhadap seorang pemain […]

  • Polda Jatim Berikan Trauma Healing untuk Anak – anak di Pengungsian Dampak Erupsi Gunung Semeru

    Polda Jatim Berikan Trauma Healing untuk Anak – anak di Pengungsian Dampak Erupsi Gunung Semeru

    • calendar_month Ming, 23 Nov 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 71
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Polda Jawa Timur bersama Polres Lumajang menggelar kegiatan trauma healing bagi anak-anak pengungsi terdampak erupsi Gunung Semeru di sejumlah titik pengungsian di Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Minggu (23/11/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk membantu memulihkan kondisi psikologis anak-anak yang harus meninggalkan rumah akibat meningkatnya aktivitas vulkanik Gunung Semeru. Seperti halnya Puluhan anak – anak […]

  • Prakiraan Cuaca Surabaya

    Prakiraan Cuaca Surabaya: Gerimis Mengguyur Beberapa Wilayah Pagi hingga Malam

    • calendar_month 21 menit yang lalu
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 7
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Surabaya, kota metropolitan yang menjadi pusat kehidupan di Jawa Timur, terus memantau perubahan iklim dan cuaca. Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), prakiraan cuaca hari ini menunjukkan kondisi yang cukup dinamis. Pagi hingga malam akan dihiasi oleh gerimis di beberapa wilayah, memberikan tantangan tersendiri bagi masyarakat yang beraktivitas di luar ruangan. […]

  • Pengemudi Honda Vario Tewas Setelah Tabrak Truk Parkir di Manyar Gresik

    Pengemudi Honda Vario Tewas Setelah Tabrak Truk Parkir di Manyar Gresik

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 153
    • 0Komentar

    Kecelakaan Maut di Jalan Raya Romo, Gresik DIAGRAMKOTA.COM – Pada malam hari tanggal 7 Oktober 2025, sebuah kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Romo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik. Peristiwa tersebut menimpa seorang pengendara sepeda motor yang meninggal dunia setelah mengalami tabrakan dengan truk los bak. Korban adalah Baris (48 tahun), warga dari Jalan S Merdeka RT […]

  • Laptop LG Gram yang jarang dilirik di Indonesia, padahal super tahan lama dan ringan

    Laptop LG Gram yang jarang dilirik di Indonesia, padahal super tahan lama dan ringan

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 22
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Di tengah banyaknya merek laptop populer di Indonesia, seri LG Gram sering kali terabaikan, meskipun menawarkan keunggulan yang tidak dimiliki oleh banyak pesaing. Di awal tahun 2026, LG Gram Pro 2026, LG Gram 16 (16Z90U), dan LG Gram 17 (17Z90UR) muncul sebagai laptop premium yang dirancang untuk daya tahan jangka panjang sekaligus ringan. Ketiga […]

expand_less