Kolaborasi Pemprov DKI dan Hanwha Life: Mobil SAPA Hadir untuk Kesejahteraan Keluarga

PERISTIWA890 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) bekerja sama dengan PT Hanwha Life Indonesia, Save The Children (STC), dan New Future Disaster Management Center (NFDMC), menyerahkan dua unit Mobil Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA). Serah terima tersebut berlangsung di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, pada Kamis (16/1).

Mobil SAPA ini dirancang untuk memberikan layanan konseling, mendukung keluarga di Jakarta, serta meningkatkan kesejahteraan perempuan dan anak.

Plt. Kepala Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta, Faisal Syafruddin, dan Direktur Hanwha Life Indonesia, Steven Namkoong, menandatangani berita acara serah terima. Kunci simbolis mobil ini juga diserahkan oleh Wakil Presiden Direktur Hanwha Life Korea, Hong Jeong Pyo, kepada Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi.

Baca Juga :  Pemkot Surabaya Boros? Azhar Kahfi: Proyek Mubazir Tak Bermanfaat, ASN Malah Kena Efisiensi

“Kami mengapresiasi sinergi yang telah terjalin antara Pemprov DKI dan PT Hanwha Life Indonesia. Mobil SAPA diharapkan memperkuat upaya perlindungan terhadap perempuan dan anak di Jakarta,” ujar Teguh.

Menurut Teguh, pada 2024 tercatat 2.041 kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di DKI Jakarta. Namun, angka ini diperkirakan belum merepresentasikan kondisi sebenarnya karena banyak korban enggan melapor.

“Kehadiran Mobil SAPA akan memudahkan masyarakat untuk mendapatkan layanan konseling. Dengan mobil ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat sekaligus mempercepat penanganan kasus kekerasan,” jelasnya.

Selain itu, Teguh juga mengajak masyarakat untuk melaporkan segala bentuk kekerasan melalui call center Jakarta Siaga 112 atau layanan pengaduan UPT PPPA.

Baca Juga :  Ketum PWDPI Nurullah : PWDPI Miliki Program Jurnalis Warga dan Siswa

Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta, Mochamad Miftahulloh Tamary, menambahkan bahwa Mobil SAPA merupakan bagian dari komitmen Hanwha Life untuk mendukung program pemerintah. “Mobil ini dirancang untuk memberikan layanan konseling mobile, edukasi, serta menerima laporan kekerasan. Diharapkan ini dapat menekan angka kekerasan di DKI Jakarta,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Presiden Direktur PT Hanwha Life Korea, Hong Jeong Pyo, menyebutkan bahwa Mobil SAPA adalah simbol harapan bagi perempuan dan anak yang menjadi korban kekerasan.

“Kendaraan ini dilengkapi dengan fasilitas konseling mental, program pemberdayaan, hingga area makan dan istirahat. Kami ingin mendekatkan layanan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.

Dalam delapan tahun terakhir, PT Hanwha Life telah berkontribusi melalui pembangunan sejumlah RPTRA, seperti Jaka Teratai, Anggrek Rawasari, dan Kayu Mas. Mereka juga mendukung penyediaan fasilitas di Pusat Pelayanan Keluarga (PUSPA) Dinas PPAPP DKI Jakarta.

Baca Juga :  Tabrakan Moge vs Pikap di Situbondo, Bendum Partai Demokrat Tewas

Acara ini turut dihadiri CEO Save The Children Indonesia, Desy Kurniawy Ukar, Direktur NFDMC Rizkia Nurinayanti, serta berbagai perwakilan dari unsur masyarakat, SKPD, dan sektor swasta. (dk/nw)

Share and Enjoy !