Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Tak Di Hadiri Kepala Dinas, Komisi A Bubarkan Pansus Penghapusan Dan Pemindahan Aset

Tak Di Hadiri Kepala Dinas, Komisi A Bubarkan Pansus Penghapusan Dan Pemindahan Aset

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 4 Des 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Komisi A DPRD Surabaya saat ini sedang membahas Panitia Khusus (Pansus) terkait Persetujuan Penghapusan dan Pemindahan Aset PD Pasar, Selasa (3/12). Namun, dalam rapat lanjutan yang berlangsung baru-baru ini, forum terpaksa dibubarkan.

Wakil Ketua komisi A sekaligus wakil ketua Pansus, Rio DH I Pattiselanno, menjelaskan bahwa pembubaran tersebut terjadi karena data yang disampaikan oleh Dinas Sumber Daya Air dan Bangunan Gedung (DSDABM) dinilai tidak memadai.

“Data yang kami terima belum rinci. Kami membutuhkan informasi terkait luas enam titik pasar yang diajukan untuk dihapus. Namun, yang hadir dari DSDABM hanya staf yang tidak memahami latar belakang aset-aset tersebut,” ujar Rio pada Rabu (4/12).

Ia juga menyoroti bahwa data yang dibawa hanya berupa ruas, sementara pihaknya meminta data luas. Selain itu, ditemukan adanya aktivitas pasar pada beberapa titik yang disebut telah dihapus.

Kami perlu memverifikasi. Jika titik tersebut masih digunakan, tentu saja tidak bisa dihapus. Ada apa di balik ini?” tegasnya.

Rio juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (DPRKPP) serta bagian perekonomian Pemkot Surabaya, yang turut menghadirkan staf tanpa kompetensi terkait.

“Akhirnya rapat dibubarkan karena yang hadir hanya staf yang tidak memahami detail persoalan. Ketika ditanya, jawabannya hanya, ‘akan kami konsultasikan’ atau ‘akan kami sampaikan’. Padahal, pembahasan pansus memerlukan kehadiran pihak yang kompeten,” imbuh politisi PSI tersebut.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • BNNP Jatim Dorong Pembentukan BNNK di Semua Kabupaten/Kota untuk Perkuat P4GN

    • calendar_month Jum, 20 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 133
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur mendorong semua kabupaten dan kota di wilayah Jawa Timur untuk segera membentuk Badan Narkotika Nasional Kabupaten/Kota (BNNK). Langkah ini diharapkan dapat memperkuat upaya pencegahan dan pemberantasan peredaran serta penyalahgunaan narkoba (P4GN) secara lebih optimal. Dalam Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Data Laporan RAN P4GN Wilayah yang diadakan […]

  • Pengemudi Bus Jadi Tersangka dalam Kecelakaan Maut di Tulungagung

    • calendar_month Kam, 7 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 140
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Insiden kecelakaan tragis terjadi di jalan Desa Pulerejo, Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung, Selasa, 1 Oktober 2024, sekitar pukul 17.15 WIB. Kecelakaan ini melibatkan bus Bagong dengan nomor polisi N 7223 UI dan sepeda motor Suzuki Satria AG 4062 RFA, yang menyebabkan dua korban meninggal di lokasi kejadian. Korban jiwa adalah Moh. Zamroji (34), […]

  • Sespim Lemdiklat Polri Pecahkan Rekor MURI di HUT Bhayangkara ke-78

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Di Lapangan Djayusman Sespim Lemdiklat Polri, seluruh pejabat, staf, dan peserta didik Sespim Lemdiklat Polri mengikuti kegiatan upacara. Kasespim Lemdiklat Polri Irjen Pol. Prof. Dr. Chryshnanda Dwilaksana, M.Si., memimpin upacara yang diadakan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78. Dengan tema “Polri presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia emas,” kegiatan […]

  • Rekor Persija Pecah, Kalah 0-2 dari PSM di Liga Super Indonesia

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 68
    • 0Komentar

    Persija Jakarta Kembali Terpuruk di Kandang PSM Makassar DIAGRAMKOTA.COM – Pada pekan keenam Super League Indonesia, Persija Jakarta gagal mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka sepanjang musim ini. Tim asuhan pelatih ini harus menerima kekalahan 0-2 saat menjalani laga tandang melawan PSM Makassar di Stadion Gelora B.J. Habibie, Parepare, pada Minggu, 21 September 2025. Hasil ini menjadi […]

  • Ojol dan Warga Gresik Bantu Polisi Evakuasi Korban Kecelakaan

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 77
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aksi sigap para pengemudi ojek online (ojol) dan warga sekitar patut diapresiasi. Mereka bahu-membahu bersama polisi dalam menyelamatkan korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo, Gresik, Selasa malam (23/9/2025). Kecelakaan tersebut melibatkan dua sepeda motor tepat di depan kantor Satpol PP. Saat itu, dua personel Satlantas Polres Gresik, Bripka […]

  • “Gereja Setan” Siap Menghantui Bioskop Mulai 11 September! Berani Nonton?

    • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 132
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pecinta film horor tanah air akan segera disuguhi kisah mencekam terbaru berjudul “Gereja Setan” yang akan tayang di bioskop mulai 11 September 2025. Film ini diproduksi oleh Amazing Grace Production bekerja sama dengan Shakti Cinema, dengan arahan sutradara Daniel Tito Pakpahan dan naskah karya Alexandra Yunadi. Film ini menghadirkan Kathleen Carolyne sebagai Ribka, […]

expand_less
Exit mobile version