Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polsek Gubeng Pastikan Penyelidikan Kasus Dugaan Penganiayaan Pengunjung Shelter Club Tetap Jalan

Polsek Gubeng Pastikan Penyelidikan Kasus Dugaan Penganiayaan Pengunjung Shelter Club Tetap Jalan

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Jumat, 21 Jun 2024
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Diagramkota SurabayaPolsek Gubeng memastikan proses penyelidikan tetap berjalan terhadap kasus penganiayaan yang dialami AS, pengunjung Shelter Club Surabaya.

Kapolsek Gubeng Kompol Eko Sudarmanto mengatakan, saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut. Termasuk pemanggilan terhadap saksi-saksi.

“Tetap kami tindaklanjuti, saat ini masih proses penyelidikan,” kata Kapolsek Eko, Kamis, 20 Juni 2024.

Mantan kapolsek Karangpilang ini menuturkan, pelaporan AS tersebut telah diterima pada Sabtu, 15 Juni 2024. Dibuktikan dengan terbitnya Surat Laporan Polisi (LP) Nomor LP/B/74//VI/2024/Jatim/Restabes-Sby/ Sek Gbg dengan perkara penganiayaan.

Selanjutnya, kepolisian akan melakukan pemanggilan korban, saksi, dan terduga pelaku. Rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat.

Sementara itu, AS mengaku siap menjalani pemeriksaan. Juga beberapa saksi yang mengetahui kejadian tersebut siap hadir memenuhi panggilan.

“Penyidik sudah telpon, katanya akan dimintai keterangan bersama saksi-saksi,” tandas Agus.

Sedangkan sekuriti Shelter inisial R menerangkan bahwa pemukulan kepada AS dilakukan karena yang bersangkutan melakukan perlawanan.

“Dia di dalam rese, lalu kita keluarkan. Saat di luar dia melawan, ya kita balas,” tuturnya.

Seperti diketahui, seorang pengunjung Shelter Club Surabaya, AS, menjadi korban penganiayaan oleh sekuriti dan pegawai kelab malam yang beralamat di Jalan Raya Nginden itu. Kejadian berlangsung pada Sabtu, 15 Juni 2024 sekitar pukul 02.00 dini hari.

AS sempat dipiting dan diseret ke pintu keluar. Lalu dibanting ke tembok. Tidak hanya itu, AS juga ditendang di bagian perut hingga terperosok.

Tendangan kembali dihadiahkan ke bagian kepala. Disusul kemudian pukulan demi pukulan ke arah wajah. Tidak ada perlawanan dari AS.

Akibatnya, pipi AS sebelah kiri dan kanan memar. Berikut luka lecet di beberapa bagian tubuh seperti di tangan, perut, dan kaki. (dk@)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Malang Ungkap Pengiriman Ganja dari Malaysia, Tersangka Ditangkap di Bali

    Polres Malang Ungkap Pengiriman Ganja dari Malaysia, Tersangka Ditangkap di Bali

    • calendar_month Rabu, 18 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 133
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Reserse Narkoba Polres Malang, Polda Jatim, berhasil membongkar upaya penyelundupan narkotika jenis ganja yang dikirim dari Malaysia ke Malang melalui paket pos. Kapolres Malang, AKBP Danang Setiyo P.S., melalui Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinanjar mengatakan, dalam pengungkapan ini, Satu orang tersangka diamankan di Provinsi Bali. AKP Bambang menerangkan, kasus ini terbongkar […]

  • Mutasi Pejabat Jombang Dikritik, Diduga Penuh Kepentingan Politik

    Mutasi Pejabat Jombang Dikritik, Diduga Penuh Kepentingan Politik

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 169
    • 0Komentar

    Kritik terhadap Mutasi Jabatan di Pemkab Jombang DIAGRAMKOTA.COM – Mutasi jabatan yang dilakukan oleh Bupati Jombang, Warsubi, dalam tiga gelombang menimbulkan berbagai pertanyaan dan kritik dari berbagai pihak. Salah satu yang menyampaikan kritik adalah Direktur Lingkar Indonesia untuk Keadilan (LInK), Aan Anshori. Menurutnya, langkah tersebut dinilai tidak sejalan dengan tujuan nyata dan justru sarat kepentingan politik. […]

  • Penerbangan Terakhir

    Film Penerbangan Terakhir Tampilkan Dinamika Hubungan yang Mengancam Kesehatan Mental

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 32
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Film Penerbangan Terakhir menjadi salah satu karya terbaru yang mengeksplorasi isu sosial penting, yaitu “love bombing”. Fenomena ini merujuk pada taktik manipulasi psikologis dan emosional yang sering kali terjadi dalam hubungan asmara. Dalam film yang diangkat dari novel Gadis Pramugari karya Annastasia Anderson, isu ini disajikan dengan cara yang mendidik dan memicu refleksi. Penjelasan […]

  • Helikopter AW 189 Polri Melaksanakan Pelayanan Penerbangan Kepresidenan untuk Presiden RI dan Presiden Perancis dengan Sukses

    Helikopter AW 189 Polri Melaksanakan Pelayanan Penerbangan Kepresidenan untuk Presiden RI dan Presiden Perancis dengan Sukses

    • calendar_month Sabtu, 31 Mei 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 182
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Helikopter Polri jenis AW 189 dengan nomor registrasi P-7001 sukses melaksanakan Pelayanan Penerbangan Kepresidenan dalam rangka kegiatan kenegaraan Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, bersama Presiden Perancis Emmanuel Macron, pada Kamis, 29 Mei 2025. Helikopter tersebut diawaki oleh Pilot AKBP Sugiarto, S.E., M.M. dan AKBP Udia Agung SK., S.H., M.M. serta Pilot Cadangan […]

  • FC Twente

    Kritik Pedas Terhadap Pemain yang Pilih Klub Lain Sebelum Kembali ke FC Twente

    • calendar_month Kamis, 22 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 29
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah wawancara terbaru mengungkapkan pandangan tajam dari mantan pelatih FC Twente, René Wagelaar, terhadap aksi Miliano Jonathans. Pemain ini dulu menjadi incaran dua klub besar, FC Twente dan FC Utrecht. Meski memiliki potensi, ia memilih untuk bergabung dengan FC Utrecht meskipun hanya bermain sedikit di sana. Perjalanan Karier yang Tidak Menjanjikan Jonathans awalnya […]

  • Parade Surabaya Juang 2025

    Dishub Surabaya Terapkan Rekayasa Lalu Lintas Jelang Parade Surabaya Juang 2025, Ini Rinciannya

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 187
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menyambut gelaran Parade Surabaya Juang 2025 yang akan digelar Minggu (2/11/2025), Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menyiapkan skema rekayasa lalu lintas secara menyeluruh. Kebijakan ini diterapkan demi menjamin kelancaran serta keamanan acara teatrikal kolosal yang diprediksi bakal menyedot ribuan pengunjung. Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian (Kabid Wasdal) Dishub Kota Surabaya, […]

expand_less