Sosok Ketiga Lintrik, Film Horor yang Penuh Kejutan dan Sentuhan Budaya Lokal
- account_circle Shinta ms
- calendar_month 4 jam yang lalu
- comment 0 komentar

Kedua Pemain Film Sosok Ketiga Lintrik di XXI Royal Plaza Surabaya. (Sm)
DIAGRAMKOTA.COM – Film Sosok Ketiga Lintrik siap mengguncang layar bioskop Indonesia dengan sajian film horor yang tidak biasa.
Salah satu aktris Aulia Sarah, menjelaskan film ini memberikan pengalaman menonton yang berbeda dari film horor pada umumnya.
“Yang pasti ini beda banget dari yang lain. Soalnya ini film horor yang dibalut banyak genre di dalamnya. Bukan cuma cerita tentang drama, percintaan, atau keluarga, tapi juga ada gore-nya, ada horornya, bahkan ada komedinya,” ujar Aulia Sarah di Royal Plaza pada Kamis 6 November 2025.
Menurutnya, kombinasi berbagai genre ini membuat penonton tidak akan merasa tegang terus-menerus.
“Jadi orang nonton tuh gak capek gitu pas keluar dari bioskop. Malah mereka rasanya happy, terhibur gitu,” tambahnya.
Selain menawarkan hiburan, Sosok Ketiga Lintrik juga mengangkat budaya Indonesia yang jarang dikenal publik, yaitu budaya lintrik.
“Masih banyak orang yang gak tahu lintrik itu apa. Lewat film inilah disampaikan, lintrik itu seperti apa sebenarnya,” ungkap Aulia.
Ia menegaskan, film ini bukan hanya sekadar tontonan, tetapi juga membawa pesan kehidupan yang bisa diambil penontonnya.
“Film ini tuh bukan cuma menghibur, tapi penonton juga bakalan bawa pesan dari film ini, yang bisa banget dipakai di kehidupan sehari-hari. Plot twist-nya juga keren banget sih,” katanya menutup.
Dengan balutan kisah mistis, budaya lokal, dan unsur hiburan yang komplet, “Sosok Ketiga Lintrik” digadang-gadang menjadi salah satu film horor paling segar dan unik tahun ini.
Film Sosok Ketiga Lintrik karya sineas Fajar Nugros. Dirilis di bioskop Indonesia mulai 6 November 2025, film horor ini dibintangi Adinda Thomas, Wafda Saifan, Aulia Sarah, hingga Atiqah Hasiholan.
Produser Leo Pictures Agung Saputra menjelaskan, Sosok Ketiga Lintrik dengan Luna Maya sebagai salah satu produser eksekutif adalah film yang berdiri sendiri. Film ini bukan sekuel maupun prekuel Sosok Ketiga (2023) yang tembus 1 jutaan penonton.Â
Film Horor Sosok Ketiga Lintrik Tradisi Osing
Sebagai informasi, salah satunya adalah Lintrik, tradisi kuno dari masyarakat Osing di Banyuwangi yang dikenal sebagai ilmu pengasihan dengan kekuatan spiritual tinggi.
Berbeda dengan pelet atau ilmu pengasihan pada umumnya, Lintrik memiliki karakteristik dan ritual yang sangat khas.
Praktik ini umumnya dilakukan oleh perempuan yang dianggap memiliki kemampuan khusus setelah melalui sejumlah tahapan ritual tertentu.
Dalam tradisi Osing, Lintrik sering
dikaitkan dengan kartu Lintrik media berbentuk kartu berjumlah sekitar enam puluh buah yang digunakan sebagai sarana utama dalam praktiknya. (Sms)
- Penulis: Shinta ms




