Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Sukadar : Surabaya Butuh 30 Rute Feeder Untuk Tingkatkan Akses Transportasi Publik

Sukadar : Surabaya Butuh 30 Rute Feeder Untuk Tingkatkan Akses Transportasi Publik

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Komisi C DPRD Surabaya menekankan untuk melakukan evaluasi soal perkembangan transportasi publik, khususnya terkait dengan feeder atau wira wiri.

Hal tersebut diutarakan seusai menggelar rapat koordinasi dengan Dinas Perhubungan Kota Surabaya diruang komisi C DPRD Kota Surabaya (04/06/2025).

Sukadar, Anggota Komisi C dari Fraksi PDIP, mengatakan bahwa Kota Surabaya itu butuh feeder kurang lebih sekitar 30 rute, tapi saat ini baru ada 11. Artinya, masih banyak pekerjaan rumah Pemerintah Kota untuk benar-benar mendekatkan masyarakat dengan tempat aktivitas mereka,” ujar Sukadar dengan nada tegas.

Menurut Sukadar, kebutuhan rute feeder bukan hanya sekadar memperbanyak jalur, namun juga memperluas jangkauan hingga ke wilayah-wilayah padat penduduk, perkampungan, serta daerah yang memiliki pusat aktivitas penting seperti pabrik, sekolah, kampus, dan pusat perbelanjaan.

“Transportasi murah bukan hanya yang lewat jalan-jalan utama. Harus bisa masuk ke kampung-kampung. Banyak warga yang tinggal di perkampungan dan mereka harus bisa terhubung ke tempat kerja, sekolah, atau mall. Itu esensi dari kompleksitas kota modern seperti yang tertuang di RPJMD,” lanjutnya.

Sukadar menekankan bahwa target 30 rute feeder sudah seharusnya menjadi bagian dari prioritas pembangunan transportasi publik berkelanjutan yaitu RPJM milik pemerintahan kota. Disana sudah berbunyi compact city atau mendekatkan antara masyarakat dengan tempat-tempat aktifitas.

Ia menyayangkan banyak titik vital yang sebelumnya pernah terlayani oleh lyn bemo kini menjadi “blank spot” transportasi karena lyn sudah tidak beroperasi.

“Ketika Lyn masih ada, masyarakat merasa terbantu. Sekarang Lyn mati, tapi feeder belum menggantikan. Ini yang harus dikejar,” tegas politisi PDI Perjuangan itu.

Dari sisi anggaran, Sukadar menyebut bahwa pengadaan feeder sangat rasional dan efisien. Menurutnya, satu rute feeder hanya membutuhkan anggaran sekitar Rp6 miliar per tahun, sehingga dengan tambahan 10 rute saja hanya membutuhkan Rp60 miliar, yang dinilai bukan angka besar bagi APBD Surabaya.

“Kalau memang dibutuhkan 19 rute tambahan, tinggal dikalikan saja kebutuhan kendaraan dan biaya. Tidak sampai ratusan miliar. Ini realistis, dan harus diprioritaskan,” kata Sukadar.

Ia juga meminta Dinas Perhubungan melakukan kajian serius, termasuk menyusun skala prioritas pembangunan feeder, dan jangan sampai kebutuhan publik ini justru terkena rasionalisasi anggaran.

“Skala prioritas ini jangan sampai tersisih kalau ada rasionalisasi. Kalau perlu, masukkan saat PAK (Perubahan Anggaran Keuangan),” imbuhnya.

Menutup pernyataannya, Sukadar menegaskan bahwa transportasi murah adalah kebutuhan mendesak rakyat.

“Ini bukan sekadar wacana. Masyarakat kita benar-benar butuh angkutan murah, terjangkau, dan nyaman. Itu tanggung jawab kita sebagai wakil rakyat untuk terus mendorong agar program ini berjalan,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penguatan Kapasitas Petugas SPPG di Jawa Timur

    Penguatan Kapasitas Petugas SPPG di Jawa Timur

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 39
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Badan Gizi Nasional (BGN) melalui berbagai inisiatif, terus memperkuat kapasitas petugas Unit Layanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Jawa Timur. Tujuannya adalah untuk meningkatkan efektivitas dan keberlanjutan program Makanan Bergizi Gratis (MBG). Langkah ini dilakukan dalam rangka menghadapi tantangan yang muncul di lapangan, mulai dari kesiapan sumber daya manusia hingga efisiensi operasional unit SPPG. Tantangan […]

  • Plt. Bupati Sidoarjo Sidak Rumah Pompa di Tanggulangin Siaga Menghadapi Musim Hujan

    Plt. Bupati Sidoarjo Sidak Rumah Pompa di Tanggulangin Siaga Menghadapi Musim Hujan

    • calendar_month Sel, 3 Sep 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Diagramkota.com –  Plt Bupati Sidoarjo, H. Subandi, S.H, M.Kn., melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah rumah pompa di Kecamatan Tanggulangin, Selasa (3/9).     Subandi memastikan kesiapan rumah pompa dalam menghadapi musim hujan yang akan datang. Sidak ini sebagai bagian dari upaya kesiap-siagaan pemerintah daerah dalam mengendalikan potensi banjir.     Selama sidak, Plt. Bupati Subandi […]

  • Keunikan Berbuka Puasa di Pusat Hiburan Keluarga Solo Safari 

    Keunikan Berbuka Puasa di Pusat Hiburan Keluarga Solo Safari 

    • calendar_month Ming, 23 Feb 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 96
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ramadhan tahun ini, Solo Safari sebagai destinasi wisata edukasi satwa favorit dan pusat hiburan keluarga tengah kota Solo, Jawa Tengah, menghadirkan sebuah program spesial yang menawarkan pengalaman berbuka puasa yang menyenangkan penuh dengan keunikan dan keistimewaan. Muhammad Kartiwa PJS General Manager Solo Safari mengatakan, program ini bertemakan “Savanna Safari Ramadhan”, sebuah acara Iftar […]

  • Mobil Oleng Hantam Motor Pengangkut Sampah, Beruntung Tak Ada Korban

    Mobil Oleng Hantam Motor Pengangkut Sampah, Beruntung Tak Ada Korban

    • calendar_month Rab, 29 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 124
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi pada Selasa (28/01/25) dini hari sekitar pukul 03.39 WIB di Jalan Margorejo Indah No. 5, Kelurahan Margorejo, Kecamatan Wonocolo, Surabaya. Sebuah mobil Honda HRV dengan nomor polisi W 1168 WX yang dikemudikan oleh Pricies Filadelfi Rerung Allo, perempuan asal Nabire, kehilangan kendali dan menabrak motor penarik gerobak sampah yang […]

  • Job Fair 2025 di Tulungagung: Peluang Besar bagi Pencari Kerja

    Job Fair 2025 di Tulungagung: Peluang Besar bagi Pencari Kerja

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 94
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Daerah Kabupaten Tulungagung, melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, telah membuka peluang yang sebesar-besarnya bagi masyarakat pencari kerja dengan menggelar Job Fair 2025. Acara ini diadakan pada Rabu, 25 Juni 2025, di halaman kantor Disnaker Tulungagung. Kegiatan ini dimeriahkan oleh festival Band SMA dan SMP serta dihadiri oleh Sekretaris Daerah Tulungagung, H. […]

  • Ezra Walian Kembali Mencuri Perhatian Usai Pulih dari Cedera Lutut, Bawa Persik Kediri Kalahkan Persijap

    Ezra Walian Kembali Mencuri Perhatian Usai Pulih dari Cedera Lutut, Bawa Persik Kediri Kalahkan Persijap

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Ezra Walian Kembali Tampil Mengesankan dalam Kemenangan Persik Kediri DIAGRAMKOTA.COM – Ezra Walian kembali menunjukkan alasan mengapa namanya masih menjadi salah satu ikon utama Persik Kediri. Setelah absen selama dua pertandingan akibat cedera lutut, kapten Macan Putih ini tampil luar biasa saat timnya meraih kemenangan tandang dengan skor 0-2 atas Persijap Jepara di Stadion Gelora Bumi […]

expand_less