Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Taman Safari Indonesia Sambut Kelahiran Penguin Langka

Taman Safari Indonesia Sambut Kelahiran Penguin Langka

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Jum, 29 Nov 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Safari Indonesia Group kembali menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian satwa langka dengan menyambut kelahiran tiga spesies baru di beberapa bisnis unit.

Momen berharga ini menjadi bukti nyata upaya konservasi yang berkelanjutan serta dedikasi terhadap perlindungan keanekaragaman hayati Indonesia dan dunia.

Kelahiran pertama di Jakarta Aquarium & Safari (JAQS) yaitu dua bayi Penguin Humboldt (Spheniscus humboldti). Bayi penguin jantan ini telah diberi nama Flip dan Flop melalui sayembara yang melibatkan ratusan peserta di Instagram. Kini, JAQS menjadi rumah bagi delapan ekor Penguin Humboldt.

Penguin Humboldt yang berasal dari pantai Pasifik Peru dan Chile ini memberikan pengalaman edutainment kepada pengunjung, sekaligus menumbuhkan kesadaran akan pentingnya melestarikan satwa langka seperti penguin yang populasinya kian terancam.

Solo Safari, menjadi tempat kedua kelahiran seekor bayi Owa Aligis atau Owa Ungko (Hylobates agilis) yang menggemaskan. Bayi owa ini lahir dari pasangan Galih dan Shinta. Bayi jantan yang diberi nama Ron ini menambah jumlah populasi owa ungko di Solo Safari menjadi enam individu.

Ron lahir dengan kondisi sehat dan sudah dapat disaksikan langsung oleh para pengunjung. Kehadiran Ron menjadi tonggak penting dalam upaya konservasi spesies ini, yang dikenal terancam oleh perburuan dan hilangnya habitat akibat deforestasi. Ron sekarang berumur 3 bulan.

Selain itu The Grand Taman Safari Prigen, juga merayakan kehadiran keluarga baru dari pasangan harimau benggala (Panthera tigris), Kayla dan Anji. Dua bayi harimau jantan yang diberi nama Bima dan Bisma lahir pada 24 September 2024.

Saat ini, kedua bayi harimau tersebut masih berada di bawah perawatan intensif dan pemantauan ketat oleh tim konservasi.  Dengan kelahiran ini, Taman Safari kini melindungi total 17 harimau benggala, memperkuat peran penting lembaga ini dalam konservasi spesies yang statusnya rentan di alam liar.

Kelahiran spesies-spesies ini adalah wujud nyata dari keberhasilan program pengembangbiakan dan konservasi yang kami jalankan.

“Kami terus berupaya memberikan yang terbaik untuk melestarikan satwa-satwa langka, menjaga kesejahteraan mereka, dan memastikan keanekaragaman genetik yang esensial bagi ekosistem global.” ujar Alexander Zulkarnain SVP Marketing.

Sebagai bagian dari program edukasi dan konservasi, Taman Safari Indonesia senantiasa melibatkan pengunjung dalam berbagai aktivitas yang bertujuan meningkatkan kesadaran akan perlindungan satwa.

Dengan pendekatan yang menggabungkan hiburan dan pendidikan, lembaga ini terus berupaya menginspirasi generasi mendatang untuk mencintai dan melindungi satwa liar. (dk/chandra)

  • Penulis: Arie Khauripan

Rekomendasi Untuk Anda

  • PAN DPR RI Usulkan Pemberhentian Hak Anggota Nonaktif

    PAN DPR RI Usulkan Pemberhentian Hak Anggota Nonaktif

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 167
    • 0Komentar

    Fraksi PAN Ajukan Permintaan Penghentian Hak Anggota DPR RI yang Nonaktif DIAGRAMKOTA – Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR RI, Putri Zulkifli Hasan, mengumumkan bahwa pihaknya telah mengajukan permintaan resmi untuk penghentian seluruh hak yang melekat pada jabatan anggota DPR RI yang saat ini berstatus nonaktif. Langkah ini mencakup penghentian gaji, tunjangan, dan […]

  • OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Terjaga di Tengah Risiko Geopolitik Global

    OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Terjaga di Tengah Risiko Geopolitik Global

    • calendar_month Sab, 14 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 127
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui Rapat Dewan Komisioner Bulanan menegaskan bahwa stabilitas sektor jasa keuangan Indonesia tetap terjaga meskipun menghadapi tantangan risiko geopolitik global. Ketidakstabilan geopolitik yang meningkat, seperti kemenangan Presiden terpilih Donald Trump di Amerika Serikat yang diperkirakan memperburuk tensi perang dagang, serta konflik di Timur Tengah, Ukraina, Asia, dan Eropa, menjadi […]

  • Menarik sekali! 3 barang feng shui ini bisa memperkuat energi rezeki di rumah Anda, akuarium salah satunya

    Menarik sekali! 3 barang feng shui ini bisa memperkuat energi rezeki di rumah Anda, akuarium salah satunya

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 39
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Siapa yang tak ingin rezeki lancar, peluang finansial terbuka dan suasana rumah yang mendukung keberuntungan? Dalam praktik Feng Shui yang dikenal sebagai ilmu tradisional Tiongkok tentang aliran energi Chi yang bertujuan untuk menata lingkungan hidup dengan benar dipercaya bisa membawa keberuntungan termasuk dalam hal rezeki dan peluang hidup lebih baik. Feng Shui sendiri […]

  • Ops Lilin Semeru Polda Jatim Libatkan Unit K9 Ditsamapta Laksanakan Patroli dan Sterilisasi Gereja

    Ops Lilin Semeru Polda Jatim Libatkan Unit K9 Ditsamapta Laksanakan Patroli dan Sterilisasi Gereja

    • calendar_month Sen, 22 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 58
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Lilin Semeru 2025, anggota Unit K9 Polsatwa Direktorat Samapta (Ditsamapta) Polda Jawa Timur melaksanakan patroli dan sterilisasi di sejumlah Gereja. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan, hal itu sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan. “Kegiatan ini sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman […]

  • Tujuh WNA Diamankan dalam Operasi Wirawasapada, Imigrasi Surabaya Tegas Tindak Pelanggaran

    Tujuh WNA Diamankan dalam Operasi Wirawasapada, Imigrasi Surabaya Tegas Tindak Pelanggaran

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 176
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya kembali menunjukkan komitmennya dalam menertibkan keberadaan warga negara asing (WNA) di wilayah kerjanya. Dalam konferensi pers yang digelar di Aula Kantor Imigrasi Surabaya, Jumat (18/07/2025), Kepala Kantor Agus Winarto mengungkapkan hasil Operasi “WIRAWASPADA” yang dilaksanakan selama dua hari, yakni 15 dan 16 Juli 2025. Operasi ini […]

  • Menguatkan Kebersamaan di Tengah Tawa dan Semangat

    Menguatkan Kebersamaan di Tengah Tawa dan Semangat

    • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 57
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Di tengah riuh tawa dan semangat para anggotanya, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 081 PD V/Brawijaya Ny Frieda Untoro memimpin olahraga bersama di Aula Jenderal Sudirman, Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Jumat (21/11/2025). Bukan sekadar olahraga rutin, senam aerobik yang dilakukan menjadi ruang yang hangat bagi para istri prajurit. Sebuah […]

expand_less