Perumda Surya Sembada Dilirik Kanada dalam Pengembangan Teknologi Pengelolaan Air
- account_circle Teguh Priyono
- calendar_month 2 jam yang lalu
- comment 0 komentar
- print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.
DIAGRAMKOTA.COM – Perumda Air Minum Surya Sembada Kota Surabaya mendapat perhatian dari Pemerintah Kanada dalam pengembangan teknologi pengelolaan air bersih yang berkelanjutan.
Hal tersebut ditandai dengan kunjungan kerja delegasi Kanada yang didampingi Kedutaan Besar Kanada bersama Canadian Commercial Corporation (CCC) dan perusahaan jasa profesional global GHD ke Surabaya.
Kunjungan yang berlangsung pada 15 Januari 2026 tersebut diterima langsung oleh Achmad Prihadi, Pelaksana Tugas Direktur Utama Perumda Air Minum Surya Sembada, di Kantor Pusat Perumda Surya Sembada bersama jajaran manajemen.
Perwakilan Kedutaan Besar Kanada, Simon Moreau, Second Secretary/Trade Commissioner Sector–Green Energy and Clean Technology, menyampaikan bahwa Surabaya dinilai memiliki sistem pengelolaan air yang maju serta komitmen kuat terhadap inovasi dan keberlanjutan. Hal ini menjadi dasar ketertarikan Kanada untuk menjajaki kerja sama pengembangan teknologi pengelolaan air.
“Surabaya menghadapi tantangan pengelolaan air yang kompleks, namun memiliki komitmen kuat dalam mendorong inovasi dan pengelolaan berkelanjutan. Karena itu, Perumda Air Minum Surya Sembada kami nilai sebagai mitra yang tepat,” ujar Simon Moreau.
Ia menjelaskan, kerja sama yang dijajaki mencakup peningkatan ketahanan air, efisiensi operasional, serta penerapan teknologi dan praktik terbaik di sektor utilitas air.
Selain itu, kunjungan tersebut juga menjadi bagian dari upaya memperkuat hubungan bilateral Indonesia dan Kanada di bidang pengelolaan sumber daya air.
Dalam pertemuan tersebut, perusahaan GHD memaparkan pendekatan kolaboratif yang ditawarkan, yakni tidak hanya berfokus pada teknologi tertentu, tetapi menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan kondisi lokal. Pendekatan ini diharapkan mampu menghadirkan solusi yang efektif dan berkelanjutan.
Dengan pengalaman panjang di sektor pengelolaan air, termasuk di wilayah dengan tekanan sumber daya air tinggi seperti Australia, GHD menilai pengelolaan air memerlukan pemahaman menyeluruh dan prinsip keberlanjutan jangka panjang.
“Fokus utama kami adalah menjadi mitra yang memahami kebutuhan. Kami bekerja secara kolaboratif untuk menghadirkan solusi yang paling tepat dan dapat diterapkan secara berkelanjutan,” ujar Don Holland, perwakilan GHD.
Sementara itu, Canadian Commercial Corporation (CCC) menjelaskan perannya sebagai lembaga Pemerintah Kanada yang menjamin dan mengelola kontrak kerja sama antara perusahaan Kanada dan mitra internasional.
Melalui mekanisme tersebut, CCC bertindak sebagai pihak utama dalam pengelolaan proyek serta memberikan jaminan kinerja guna meminimalkan risiko.
“Dalam kerja sama ini, kami memastikan proyek berjalan sesuai perjanjian dan meminimalkan berbagai risiko yang mungkin muncul,” kata Wilson Pearce, perwakilan CCC.
Ke depan, kerja sama antara Perumda Air Minum Surya Sembada Kota Surabaya dan mitra dari Kanada diharapkan dapat terus berkembang serta memberikan dampak nyata bagi peningkatan layanan air bersih dan pengelolaan sumber daya air yang berkelanjutan di Kota Surabaya.(Dk/nns)
- Penulis: Teguh Priyono

>
