Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » PKS Surabaya Mantapkan Strategi Pemenangan Lewat Rakerda 2025, Tegaskan Konsolidasi dan Pelayanan Publik

PKS Surabaya Mantapkan Strategi Pemenangan Lewat Rakerda 2025, Tegaskan Konsolidasi dan Pelayanan Publik

  • account_circle Shinta ms
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM- DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Surabaya menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) sebagai langkah strategis dalam memantapkan konsolidasi internal dan penguatan pelayanan kepada masyarakat.

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Suites Surabaya diikuti seluruh jajaran pengurus PKS se-Kota Surabaya pada Minggu (7/12/2025).

Rakerda mengangkat tema “Kokohkan Barisan, Tingkatkan Pelayanan, Raih Kemenangan”, yang menjadi penegasan
arah perjuangan PKS Surabaya ke depan.

Acara ini dihadiri Sekretaris Dewan Syariah Wilayah (DSW) PKS Jawa Timur Aditya Nindyatman, Ketua MPD PKS Surabaya H.
Arif Prasetyo Aji, Ketua Dewan Etik Daerah (DED) Ust Faturrohman Masrukan, Lc, Ketua DPD PKS Surabaya M. Frimainto Utomo, Sekretaris Ibrahim Alhanif, Bendahara Andriyanto, serta anggota Fraksi PKS DPRD Surabaya Aning Rahmawati, Enny Minarsih, dan Johari Mustawan.

Ketua DPD PKS Kota Surabaya M. Frimainto Utomo menegaskan bahwa Rakerda menjadi momentum penting untuk melakukan konsolidasi sekaligus menyusun perencanaan strategis demi meraih kemenangan ke depan.

“Rakerda ini adalah momentum kita untuk konsolidasi dan melakukan perencanaan terbaik. Dengan perencanaan yang baik dan matang, insyaallah kita mampu menghadapi segala tantangan ke depan,” ujar Frimainto.

Ia juga menekankan bahwa kemenangan tidak bisa diraih tanpa organisasi yang solid dan tertata dengan baik. “Konsolidasi dan penataan organisasi yang rapi menjadi salah satu kunci utama meraih kemenangan,” tambahnya.

Sementara itu, Sekretaris Dewan Syariah DPW PKS Jawa Timur Aditya Nindyatman dalam arahannya mengingatkan kader pentingnya meluruskan niat dalam melayani masyarakat.

“Pelayanan yang kita berikan, rupiah yang kita keluarkan, dan keringat yang kita hasilkan harus diniatkan karena Allah SWT. Kita tidak pernah menghitung apa yang kembali, karena itu adalah investasi kebaikan PKS,” tegasnya.

Aditya juga menegaskan posisi Surabaya sebagai barometer Jawa Timur yang harus terus dijaga kualitas pelayanannya kepada publik.

Ia mendorong agar PKS terus mengawal jalannya pemerintahan agar semakin optimal, melayani rakyat tanpa birokrasi berbelit, serta memudahkan masyarakat dalam mengakses hak-hak publik.

“Ini yang harus terus dikawal PKS Kota Surabaya melalui Fraksi PKS DPRD Kota Surabaya,” tandasnya.

Rangkaian acara Rakerda semakin semarak dengan penampilan Fatwa Voice yang membawakan sejumlah lagu nasyid andalan.

Selain itu, PKS Surabaya juga memberikan apresiasi kepada kader terbaik melalui Surabaya Murabbi Awards 2025, yang dianugerahkan kepada tiga anggota partai terproduktif. (sms)

  • Penulis: Shinta ms

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mengatur Pola Tidur Saat Puasa Agar Tetap Produktif

    Mengatur Pola Tidur Saat Puasa Agar Tetap Produktif

    • calendar_month Kamis, 6 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 159
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mengatur Pola Tidur Saat Puasa Agar Tetap Produktif Mengatur Pola Tidur Saat Puasa Agar Tetap Produktif Bulan Ramadan adalah bulan penuh berkah dan kesempatan untuk meningkatkan ibadah. Namun, perubahan pola makan dan aktivitas sehari-hari seringkali berdampak pada kualitas tidur. Kurang tidur saat puasa dapat menyebabkan penurunan konsentrasi, kelelahan, dan penurunan produktivitas. Oleh karena […]

  • Libur Sekolah Di Masa Ramadhan, DPRD Surabaya Dukung SEB Dari 3 Kementerian

    Libur Sekolah Di Masa Ramadhan, DPRD Surabaya Dukung SEB Dari 3 Kementerian

    • calendar_month Jumat, 24 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 259
    • 0Komentar

    DPRD Kota Surabaya mendukung adanya Surat Edaran Bersama (SEB) dari tiga kementerian terkait aktifitas sekolah di masa ramadhan.

  • Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gandeng Komunitas Ojol, Sosialisasikan Ops Zebra Semeru 2025 di Stasiun Semut

    Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gandeng Komunitas Ojol, Sosialisasikan Ops Zebra Semeru 2025 di Stasiun Semut

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 78
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar sosialisasi Operasi Zebra Semeru 2025. Kegiatan ini menyasar komunitas pengemudi ojek online (ojol) yang biasa mangkal di kawasan Stasiun Semut, Kecamatan Pabean Cantikan, Rabu (19/11/2025). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, […]

  • Kodam V/Brawijaya Gelar Brawijaya Run 2025 untuk Perkuat Sinergi dan Solidaritas

    Kodam V/Brawijaya Gelar Brawijaya Run 2025 untuk Perkuat Sinergi dan Solidaritas

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 3.500 peserta turut meramaikan *Brawijaya Run 2025* di Lapangan Makodam V/Brawijaya, Minggu (14/12/2025). Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperingati HUT ke-77 Kodam V/Brawijaya serta memperkuat sinergi antara prajurit dan masyarakat Jawa Timur. Acara yang dimulai pukul 04.30 hingga 10.40 WIB ini dipimpin oleh Kolonel Inf Agus Sulistyo selaku Kajasdam V/Brawijaya dan […]

  • Link DANA Kaget Jumat 17 Oktober 2025, Ambil Cuan Gratis Rp75 Di Sini

    Link DANA Kaget Jumat 17 Oktober 2025, Ambil Cuan Gratis Rp75 Di Sini

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 129
    • 0Komentar

    Informasi Terbaru Mengenai DANA Kaget DIAGRAMKOTA.COM – Pengguna aplikasi DANA kini memiliki kesempatan untuk mendapatkan dana gratis pada hari Jumat, 17 Oktober 2025. Program yang disebut DANA Kaget ini memungkinkan pengguna menerima sejumlah uang secara langsung tanpa adanya syarat atau batasan tambahan. DANA Kaget merupakan inisiatif dari pihak DANA yang memberikan kesempatan bagi pengguna untuk berbagi […]

  • Semarak Kemerdekaan RI ke-80 di Surabaya: Kreativitas Anak dan Remaja Difabel Bersinar

    Semarak Kemerdekaan RI ke-80 di Surabaya: Kreativitas Anak dan Remaja Difabel Bersinar

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 229
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia berlangsung penuh warna di Surabaya. Kali ini, semangat kebangsaan dipadukan dengan panggung inklusif yang menampilkan bakat dan kreativitas anak-anak serta remaja difabel.(24 Agustus 2025) Bertempat di Yayasan Kanker Indonesia, Jalan Mulyorejo Indah No. 8 Surabaya, ratusan peserta dari berbagai latar belakang hadir dalam acara bertajuk […]

expand_less