Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Dandenmadam V/Brawijaya Pimpin Upacara 17an Perkuat Nasionalisme Dan Integritas Prajurit TNI AD

Dandenmadam V/Brawijaya Pimpin Upacara 17an Perkuat Nasionalisme Dan Integritas Prajurit TNI AD

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month 5 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Upacara bendera 17 November 2025 di Lapangan Ahmad Yani Makodam V/Brawijaya berlangsung dengan penuh khidmat dipimpin Dandenmadam V/Brawijaya Kolonel Inf Edwin Charles, S.I.P. Kegiatan ini menjadi momen penting memperkokoh nasionalisme serta disiplin prajurit dan ASN. Senin (17/11/2025)

Upacara yang digelar Senin pagi tersebut diikuti seluruh anggota TNI, PNS, serta perwakilan Satpur, Banpur, dan Satbalak wilayah Surabaya. Irup membacakan amanat KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang menyampaikan apresiasi atas dedikasi prajurit dalam pelaksanaan TMMD, Apel Satkowil, dan pembentukan satuan baru.

Dalam amanatnya, KASAD menegaskan pentingnya realisasi program tiap bidang staf, peningkatan sarana latihan, dukungan Satgas Operasi, kesejahteraan prajurit, serta pemenuhan materiil secara swadaya. Ia juga menekankan penyebarluasan wawasan YKEP, Insdiknakes, dan TWP AD kepada seluruh personel.

KASAD menyoroti perlunya pengelolaan aset yang tertib, termasuk kendaraan hasil swadaya dan tanah satuan. Sertifikasi BMN diminta dipercepat agar seluruh aset menjadi legal, akuntabel, dan memberi manfaat optimal bagi kepentingan satuan.

Ia juga mengingatkan pentingnya merawat sarana prasarana pendukung tugas agar daya gunanya terpelihara dalam jangka panjang. “Semangat membangun dan memelihara fasilitas harus diikuti kepedulian bersama dalam menjaga keberlangsungannya,” tegas KASAD dalam amanatnya.

Menutup amanat, KASAD mengharapkan seluruh prajurit dan ASN TNI AD terus meningkatkan kualitas kinerja satuan. Ia juga menekankan profesionalisme, sinergi dengan masyarakat, serta keteladanan dalam kehidupan bermasyarakat demi menjaga kepercayaan publik terhadap TNI AD.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua JDT Usai Banding Ditolak FIFA: Ada Unsur Politik

    Ketua JDT Usai Banding Ditolak FIFA: Ada Unsur Politik

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 49
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua klub Johor Darul Ta’zim, Tunku Ismail Idris, mengkritik keputusan FIFA yang menolak permohonan banding dari Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) terkait dugaan pemalsuan dokumen tujuh pemain naturalisasinya. Ia menyatakan bahwa keputusan FIFA tidak memiliki dasar yang jelas. FIFA secara resmi menolak permohonan banding yang diajukan oleh FAM setelah dianggap melakukan pemalsuan dokumen terhadap […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Wonoplintahan bersama Warga Optimalkan Kelola P2B

    Bhabinkamtibmas Desa Wonoplintahan bersama Warga Optimalkan Kelola P2B

    • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Upaya warga Desa Kenongo, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, dalam mengubah lahan kosong menjadi lahan produktif mendapat dukungan penuh dari aparat kepolisian. Bhabinkamtibmas Desa Kenongo Polsek Tulangan, Aiptu Suyanto, turun langsung ke lapangan untuk memberikan pendampingan kepada para petani pisang, Senin (9/6/2025). Kegiatan ini dilakukan guna memastikan pengelolaan tanaman pisang berjalan optimal serta sebagai […]

  • Latihan Perut di Rumah Tanpa Alat

    Latihan Perut di Rumah Tanpa Alat

    • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 128
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Raih Perut Kencang Idaman: Panduan Lengkap Latihan Perut di Rumah Tanpa Alat Memiliki perut yang kencang, kuat, dan berbentuk adalah impian banyak orang. Namun, seringkali kita berpikir bahwa ini hanya bisa dicapai di gym dengan peralatan mahal atau di bawah bimbingan pelatih pribadi. Padahal, kenyataannya, Anda bisa mendapatkan perut impian Anda dari kenyamanan […]

  • Budi Leksono Terpilih Kembali Sebagai Ketua Umum Percasi Kota Surabaya

    Budi Leksono Terpilih Kembali Sebagai Ketua Umum Percasi Kota Surabaya

    • calendar_month Sab, 19 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 139
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Percasi Kota Surabaya berhasil menjalankan Amanah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Percasi tahun 2022 dengan menyelenggarakan dan menuntaskan Musyawarah Kota ( Muskot ) Percasi Kota Surabaya tahun 2024. Rangkaian acara Muskot dituntaskan pada malam hari  tanggal 18 Oktober 2024 di salah satu hotel di Surabaya, diikuti oleh peserta Muskot dari Pengurus […]

  • Rencana Pemkot Utang Rp5,6 Triliun, DPRD: Jangan Sampai Anggaran Jadi Double

    Rencana Pemkot Utang Rp5,6 Triliun, DPRD: Jangan Sampai Anggaran Jadi Double

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 139
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berencana mengajukan pinjaman hingga Rp5,6 triliun untuk mendukung pembangunan kota. Namun, DPRD Surabaya mengingatkan agar program yang direncanakan benar-benar direalisasikan dan bukan sekadar wacana. Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, dalam pernyataannya kembali mengajak masyarakat mengusulkan pembangunan di kampung masing-masing jika memang belum tersentuh. Ia juga menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan […]

  • KPU Lamongan

    Rencana Pembangunan Kantor Baru, KPU Lamongan Minta Bantuan Hibah Tanah ke Pemkab

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 35
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamongan mengajukan permohonan bantuan tanah kepada Pemerintah Kabupaten Lamongan. Bantuan tanah dari pemerintah kabupaten tersebut akan digunakan untuk mendirikan kantor KPU yang baru. “Kantor KPU yang sekarang digunakan bukan milik pribadi, melainkan disewa,” ujar Ketua KPU Lamongan Mahrus Ali kepada Tribun Jatim Network, Rabu (12/11/2025). Kantor KPU yang berada di […]

expand_less