Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Cegah Curanmor, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Bagikan Kunci Ganda ke Warga Morokrembangan

Cegah Curanmor, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Bagikan Kunci Ganda ke Warga Morokrembangan

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polres Pelabuhan Tanjung Perak terus menggencarkan upaya preventif terhadap tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah hukumnya. Salah satunya dilakukan melalui kegiatan “Cangkrukan Kapolres” bersama warga RW 06 Kelurahan Morokrembangan, Kecamatan Krembangan, Surabaya, Selasa (23/9) malam.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 20.00 hingga 21.30 itu dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Wahyu Hidayat didampingi jajaran pejabat utama Polres dan Polsek Krembangan. Momen tersebut dimanfaatkan untuk mendengar keluhan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Wahyu Hidayat melalui Kasi Humas Iptu Suroto menegaskan bahwa kejahatan curanmor masih menjadi perhatian serius kepolisian, terutama di lingkungan padat penduduk.

“Jadi tadi disampaikan pentingnya kewaspadaan warga terhadap tindak curanmor. Salah satu upaya preventif yang kami lakukan adalah membagikan kunci ganda kepada warga secara simbolis. Ini bentuk nyata komitmen kami untuk melindungi masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Iptu Suroto menjelaskan bahwa Kapolres juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan dengan membentuk sistem pengamanan swakarsa, seperti ronda malam dan penggunaan CCTV mandiri.

“Kami juga menekankan bahwa mencegah lebih baik daripada menindak. Jika masyarakat proaktif, maka potensi pelaku kejahatan bisa diminimalisir,” tambahnya.

Selain isu curanmor, dalam kegiatan cangkrukan ini warga juga menyampaikan berbagai keluhan, seperti kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, hingga permintaan peningkatan patroli malam. Semua aspirasi tersebut ditanggapi langsung oleh Kapolres dengan solusi yang aplikatif dan mengedepankan kemitraan antara polisi dan warga.

Ia juga mempraktikkan cara memasang kunci ganda di sepeda motor. Kunci ganda ini bisa menghambat pelaku curanmor untuk mencuri kendaraan. “Kunci ganda ini penting, pelaku curanmor akan kesulitan saat beraksi,” tuturnya sembari mempraktikkan cara memasang kunci ganda.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Evakuasi Ponpes Al Khoziny Sidoarjo: 6 Korban Diduga Masih Hidup, Logistik Disalurkan Melalui Reruntuhan

    Evakuasi Ponpes Al Khoziny Sidoarjo: 6 Korban Diduga Masih Hidup, Logistik Disalurkan Melalui Reruntuhan

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Proses Evakuasi Korban Tragedi Runtuhnya Bangunan di Pondok Pesantren Al Khoziny DIAGRAMKOTA.COM – Tim SAR gabungan terus melakukan proses evakuasi korban dari tragedi runtuhnya bangunan di Pondok Pesantren Al Khoziny, Buduran, Sidoarjo. Dalam laporan terbaru, ditemukan indikasi bahwa ada 6 korban yang diduga masih hidup dan berada di bawah reruntuhan. Para korban ini masih merespons ketika […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Tanjung Distribusikan 1 Ton Jagung Hasil Panen Raya Kwartal III ke Bulog

    Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Tanjung Distribusikan 1 Ton Jagung Hasil Panen Raya Kwartal III ke Bulog

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 35
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebagai wujud komitmen dalam mendukung program swasembada pangan nasional, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kenjeran dan kelompok tani menggelar panen raya jagung serentak untuk kwartal III tahun 2025. Kegiatan yang dipusatkan di lahan pertanian Tambak Wedi Baru I, Kelurahan Tambak Wedi, Kecamatan Kenjeran ini berlangsung dengan sukses […]

  • Gelar Bimtek Keterbukaan Publik, Polri Siap Jadi Lebih Terbuka dan Humanis

    Gelar Bimtek Keterbukaan Publik, Polri Siap Jadi Lebih Terbuka dan Humanis

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 34
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolda NTB Irjen Pol. Hadi Gunawan membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Uji Konsekuensi Informasi Publik yang digelar Divisi Humas Polri. Kegiatan ini mengusung tema “Klasifikasi Informasi yang Dikecualikan Berdasarkan UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik”. Kegiatan ini diharapkan dapat peningkatan pemahaman dan kualitas pelayanan informasi publik, khususnya di lingkungan […]

  • Rekam jejak sejarah September dalam lintasan sejarah

    Rahasia Rekam Jejak Sejarah 25 Oktober, Peritiwa Berpengaruh Dari Berbagai Belahan Dunia

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 24
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Rekam jejak sejarah hari ini tanggal 25 Oktober. Apa saja yang telah terjadi? Pada tanggal tersebut memiliki jejak sejarah yang penting di berbagai belahan dunia. Sejumlah peristiwa berpengaruh dari bidang militer, sains, hingga politik telah terjadi pada hari ini. Berikut adalah beberapa peristiwa bersejarah yang menggugah perubahan global pada 25 Oktober: Inilah Rekam Jejak: 1. […]

  • Surabaya Panen Padi Serentak Dukung Swasembada

    Surabaya Panen Padi Serentak Dukung Swasembada

    • calendar_month Sel, 8 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 21
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota Surabaya bersama Kodim 0830/Surabaya menggelar panen padi serentak nasional di Kelurahan Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak, Senin . Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan nasional mendukung swasembada pangan.(07/04/25) Sekda Kota Surabaya, Ikhsan, dan Dandim 0830 Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono turut hadir dalam panen ini. Total lahan yang dipanen mencapai 2 hektar […]

  • Armuji

    Armuji: Dari Jagoan STM Hingga ‘Lara Ati’ ke Kursi Wakil Wali Kota Surabaya 2025

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 59
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya terpilih, dijadwalkan akan dilantik pada 20 Februari 2025. Ia akan kembali mendampingi Wali Kota Eri Cahyadi untuk periode kedua setelah memenangkan kontestasi Pilwali Surabaya melawan kotak kosong. Pasangan yang dikenal dengan akronim Erji (Eri-Armuji) itu berhasil memperoleh 980.380 suara, jauh mengungguli kotak kosong yang hanya mendapatkan 224.340 suara. […]

expand_less