Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Meriah Grand Opening Kota Lama Surabaya, Selanjutnya Bagaimana?

Meriah Grand Opening Kota Lama Surabaya, Selanjutnya Bagaimana?

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kam, 4 Jul 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Ribuan warga Surabaya berkumpul di pusat Kota Lama Surabaya, zona Eropa, pada Rabu malam (3/7/24). Acara Grand Opening ini berlangsung di kawasan Jembatan Merah dan diresmikan oleh Walikota Surabaya, Eri Cahyadi.

Keramaian di bekas Taman Kota Willemplein ini mengingatkan pada alun-alun kota Amsterdam, Damsquare, dan Market Place di Belgia, dengan plaza yang dikelilingi bangunan bersejarah. Kota Surabaya patut berbangga memiliki destinasi wisata baru berbasis sejarah dan cagar budaya ini.

Sekarang, Taman Willem telah berganti nama menjadi Taman Sejarah. Di balik keramaian di pusat Kota Lama Surabaya, jalan-jalan penopang seperti Jalan Gelatik dan Jalan Mliwis juga dipenuhi oleh warga lokal dengan aktivitas sosial budayanya.

Warga di sekitar jalan tersebut, yang secara administratif berada di RT 3 RW 10 Kelurahan Krembangan Selatan, turut meramaikan acara dengan senyum lebar dan tawa. Mereka aktif berpartisipasi dalam keramaian Grand Opening Wisata Kota Lama Surabaya.

Acara Grand Opening ini mencatat rekor keramaian terbesar dalam sejarah kawasan tersebut. Bahkan pada masa perang 1945, atau peringatan Hari Pahlawan dengan pertunjukan musik di atas bekas halte, tidak pernah seramai ini. Keramaian pada Grand Opening Kota Lama Surabaya (3/7/24) sungguh luar biasa.

Saat ribuan pasang mata tertuju pada panggung dan gedung Internasio tempat berlangsungnya acara, ada pemandangan menarik di Jalan Gelatik dan Jalan Mliwis. Dinamika sosial, budaya, dan ekonomi di sana begitu hidup.

Sebagai tuan rumah, warga menyambut pengunjung dengan ramah, memanfaatkan gedung-gedung vintage peninggalan sejarah. Mereka membuka lapak makanan, jajanan, dan minuman ringan, serta berbagi cerita lokal, seperti yang diceritakan Atik, dan Rosida pemilik warung, kepada wartawan.

Warga merasa percaya diri dalam melayani pengunjung setelah mendapatkan pendampingan tentang sejarah umum Kota Lama dan peradaban budaya setempat.

Setelah Grand Opening, banyak pengunjung bertanya tentang kegiatan apa yang akan ada di kawasan ini. Pemerintah Kota Surabaya pastinya telah merencanakan berbagai kegiatan di Kota Lama. Warga setempat juga siap menjaga keberlanjutan kawasan ini.

Kota Lama Surabaya menjadi wadah ekspresi publik Surabaya secara aktif, kreatif, dan inovatif, termasuk kreativitas warga setempat. Pemerintah Kota Surabaya diharapkan mampu menampung kreativitas ini dalam sinergi untuk terus meramaikan Kota Lama.

Menjaga dan merawat Kota Lama Surabaya tidaklah mudah. Diperlukan kerjasama untuk memastikan kawasan ini tetap hidup dan menarik. (dk/nanang).

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara HUT ke-79 RI Dengan Kostum Adat, Subandi Ajak Masyarakat Tanamkan Bhinneka Tunggal Ika

    Upacara HUT ke-79 RI Dengan Kostum Adat, Subandi Ajak Masyarakat Tanamkan Bhinneka Tunggal Ika

    • calendar_month Sab, 17 Agu 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 168
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) di Alun-Alun Sidoarjo kali ini, berlangsung dengan menggunakan kostum adat dari berbagai daerah. Dari Sabang sampai Merauke. Plt. Bupati Sidoarjo sekaligus inspektur upacara beserta istri Sriatun Subandi pun kompak memakai baju adat Palembang, Sumatera Selatan Tak kalah menarik, jajaran […]

  • Persebaya Kalahkan Persija! Skuad Eduardo Perez Tampil Lebih Produktif di Laga Sengit

    Persebaya Kalahkan Persija! Skuad Eduardo Perez Tampil Lebih Produktif di Laga Sengit

    • calendar_month Rab, 8 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Persebaya Surabaya Mulai Menemukan Ritme Ideal DIAGRAMKOTA.COM – Persebaya Surabaya menunjukkan performa yang sangat meyakinkan dalam pertandingan terbaru mereka, dengan kemenangan yang cukup signifikan atas Persija Jakarta. Hasil ini menjadi indikasi bahwa skuat asuhan Eduardo Perez mulai menemukan ritme ideal dalam menghadapi laga-laga penting. Meski sebelumnya performa tim belum sepenuhnya konsisten, kemenangan ini menunjukkan bahwa tim […]

  • MU Tertarik Datangkan Rapinha, Barca: Minimal Rp2,3 Triliun

    MU Tertarik Datangkan Rapinha, Barca: Minimal Rp2,3 Triliun

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Manchester United Tertarik Rekrut Raphinha dari Barcelona DIAGRAMKOTA.COM – Manchester United dikabarkan sedang mempertimbangkan langkah ambisius untuk merekrut penyerang Barcelona, Raphinha, menjelang musim panas mendatang. Pemain asal Brasil ini menjadi salah satu bintang terpenting di skuad Barcelona sejak ia bergabung dari Leeds United pada musim panas 2022. Raphinha telah menunjukkan performa yang luar biasa selama masa […]

  • Polisi Temukan Anak Hilang di Kawasan Wisata PSC Kota Madiun

    Polisi Temukan Anak Hilang di Kawasan Wisata PSC Kota Madiun

    • calendar_month Rab, 9 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Pos Yan Pahlawan Aiptu Aris Susanto bersama anggota, Polres Madiun Kota,Polda Jatim berhasil menemukan Alfan Alfarizky, bocah tiga tahun yang dilaporkan hilang oleh ibunya. Kejadian bermula pada Selasa malam (08/04/2025) pukul 20.30 WIB, saat anggota Pos Yan Pahlawan melaksanakan patroli jalan kaki di kawasan PRC. Polisi menerima laporan dari seorang ibu yang […]

  • PT Pegadaian Ajak Mahasiswa Umsida Berinvestasi Aman dan Waspada Terhadap Pinjol

    PT Pegadaian Ajak Mahasiswa Umsida Berinvestasi Aman dan Waspada Terhadap Pinjol

    • calendar_month Kam, 14 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 115
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – PT Pegadaian bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan kuliah umum bertajuk “Management Keuangan & Inklusi Keuangan” pada Minggu, (10/11/24), di Gedung Serba Guna Umsida. Acara ini diikuti oleh 120 mahasiswa dari berbagai jurusan dan semester yang antusias belajar tentang literasi keuangan. Pemimpin Cabang Pegadaian Sidoarjo, Bapak Supardi, hadir dalam acara ini […]

  • 10 Pantai Eksotis Di Indonesia Yang Jarang Diketahui Wisatawan

    10 Pantai Eksotis Di Indonesia Yang Jarang Diketahui Wisatawan

    • calendar_month Sen, 24 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – 10 Pantai eksotis di Indonesia yang jarang diketahui wisatawanJauh dari hiruk-pikuk pantai-pantai terkenal, terselip puluhan, bahkan ratusan pantai eksotis yang menunggu untuk dieksplorasi. Berikut 10 pantai jarang diketahui wisatawan yang menawarkan pengalaman liburan tak terlupakan: 1. Pantai Ngurtafur, Maluku Utara: Bayangkan hamparan pasir putih yang terhubung dengan pulau-pulau kecil saat air surut. Itulah […]

expand_less