Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Wujud Kepedulian Nyata untuk Masyarakat, Brimob Polri Bangun MCK Umum di Kuala Simpang, Aceh

Wujud Kepedulian Nyata untuk Masyarakat, Brimob Polri Bangun MCK Umum di Kuala Simpang, Aceh

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jum, 19 Des 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Personel Satuan Tugas (Satgas) Aman Nusa II Polda Aceh kembali menunjukkan kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat. Pada Rabu (17/12/2025), Satgas Aman Nusa II Aceh Tamiang melaksanakan pembangunan dan penyaluran fasilitas MCK (Mandi, Cuci, Kakus) umum di bawah Jembatan Kuala Simpang, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.30 WIB hingga selesai tersebut melibatkan 5 personel Satbrimob Polda Aceh dan 20 personel PAS Brimob 1. Seluruh rangkaian kegiatan dipimpin langsung oleh IPDA Heri Yulizar, S.H., selaku perwira pengendali di lapangan.

IPDA Heri Yulizar menyampaikan bahwa pembangunan MCK umum ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk hadir memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan sanitasi yang layak.

“Pembangunan MCK umum ini kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian Brimob terhadap kesehatan dan kebersihan lingkungan masyarakat. Kami berharap fasilitas ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan membantu meningkatkan kualitas hidup warga di sekitar Kuala Simpang,” ujar IPDA Heri Yulizar.

Ia menambahkan, kehadiran personel Brimob di tengah masyarakat tidak hanya dalam konteks pengamanan, tetapi juga melalui kegiatan kemanusiaan dan sosial yang menyentuh kebutuhan dasar warga.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, serta kondusif. Kehadiran personel Brimob disambut positif oleh masyarakat setempat, yang merasakan langsung manfaat dari pembangunan fasilitas MCK umum tersebut.

Melalui kegiatan ini, Satgas Aman Nusa II Polda Aceh menegaskan komitmennya untuk terus hadir, melayani, dan mengabdi kepada masyarakat, sejalan dengan semangat Polri yang Presisi, humanis, dan responsif terhadap kebutuhan di lapangan.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Publik Meminta Untuk copot Sekda Kab. Sampang Karena Menolak Kedatangan Tokoh Muhammadiyah

    Publik Meminta Untuk copot Sekda Kab. Sampang Karena Menolak Kedatangan Tokoh Muhammadiyah

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 127
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – LBH AP Muhammadiyah Sampang dan alienasi Advokat Muda Jawa Timur atas tindakan diskriminatif Pemkab Sampang terhadap Organisasi Muhammadiyah. menyampaikan pernyataan sikap tegas terkait polemik pembatalan mendadak penggunaan Pendopo Bupati Sampang untuk agenda Peringatan Milad Muhammadiyah ke-113, yang dinilai mencederai prinsip keadilan, kepastian hukum, dan netralitas pemerintah daerah. Pembatalan izin yang dilakukan secara sepihak […]

  • Jungkook BTS

    Kencan Jungkook BTS dan Winter Aespa, Momen Canggung di SBS Gayo Daejeon 2025

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 63
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Winter aespa, salah satu anggota grup idola K-pop, mengalami momen yang tidak menyenangkan saat tampil di acara musik SBS Gayo Daejeon 2025. Acara yang digelar sebagai perayaan akhir tahun ini menjadi tempat ia menunjukkan kehadirannya di karpet merah. Namun, respons dari para penonton justru berbeda dibandingkan dengan rekan-rekannya di aespa. Perbedaan Respons Penonton Saat […]

  • DPRD Jatim Kritik terhadap Penanganan HIV-AIDS pada Anak di Jawa Timur

    DPRD Jatim Kritik terhadap Penanganan HIV-AIDS pada Anak di Jawa Timur

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 63
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota DPRD Jawa Timur dari fraksi PDI Perjuangan, Indri Yulia Mariska, memberikan kritik tajam terhadap sistem pencegahan dan penanganan HIV-AIDS di wilayah tersebut. Meski tren penemuan kasus menunjukkan penurunan dalam beberapa tahun terakhir, ia menilai masih adanya puluhan kasus HIV pada anak menjadi indikator kuat bahwa sistem pencegahan belum berjalan optimal. Hingga Oktober […]

  • Dinsos Sumbar Salurkan Bantuan 15 Miliar untuk Wilayah Terdampak Bencana

    Dinsos Sumbar Salurkan Bantuan 15 Miliar untuk Wilayah Terdampak Bencana

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 69
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Daerah (Pemda) Sumatera Barat (Sumbar) melalui Dinas Sosial (Dinsos) terus mendistribusikan berbagai bentuk bantuan logistik ke seluruh kabupaten/kota yang terkena dampak bencana hidrometeorologi di Sumbar. Sampai dengan Kamis, 11 Desember 2025, jumlah total bantuan yang telah diberikan mencapai lebih dari Rp15 miliar. Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi melalui Kepala Dinas Sosial […]

  • Staycation Sekalian Wisata: Rekomendasi Hotel Instagramable & Strategis

    Staycation Sekalian Wisata: Rekomendasi Hotel Instagramable & Strategis

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 158
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Konsep staycation yang menggabungkan relaksasi di hotel dengan menjelajahi destinasi wisata lokal, kini semakin populer. Selain hemat biaya dan waktu, staycation juga memberikan kesempatan untuk menikmati keindahan kota sendiri dengan cara yang berbeda. Namun, memilih hotel yang tepat adalah kunci utama untuk staycation yang berkesan. Idealnya, hotel tersebut harus instagramable, strategis, dan menawarkan […]

  • Program Satu RW Satu Nakes Hadir di Balai RW01 Ngagel Rejo

    Program Satu RW Satu Nakes Hadir di Balai RW01 Ngagel Rejo

    • calendar_month Jum, 2 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 184
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Program satu RW satu Nakes yang digagas oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, kini telah diterapkan di RW 1, Kelurahan Ngagel Rejo. Program ini bertujuan untuk menyediakan layanan kesehatan dasar secara langsung di lingkungan warga. Dokter Dito, perwakilan dari Puskesmas Ngagel Rejo, menjelaskan bahwa tim medis yang hadir di balai RW melayani keluhan […]

expand_less