Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polres Probolinggo Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Banjir di Tiris

Polres Probolinggo Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Banjir di Tiris

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sab, 13 Des 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polres Probolinggo Polda Jatim bergerak cepat membantu warga yang terdampak banjir dan jembatan putus di Kecamatan Tiris pada Kamis (11/12/2025) malam.

Banjir yang terjadi akibat intensitas hujan tinggi mengakibatkan sejumlah jembatan penghubung antar desa di wilayah Andungbiru putus serta beberapa rumah warga terdampak.

Adapun tiga jembatan yang terdampak banjir yakni Jembatan Kedaton, jembatan penghubung Desa Andungbiru – Desa Tiris, dan Jembatan Besi di belakang Balai Desa Andungbiru

Kapolres Probolinggo AKBP M Wahyudin Latif mengatakan, bahwa sejak Kamis malam, Kapolsek Tiris beserta anggota dan BPBD Kabupaten Probolinggo sudah berada di lokasi untuk melakukan penanganan darurat.

“Setelah menerima informasi jembatan putus, personel Polres Probolinggo bersama tim gabungan langsung mendatangi lokasi guna memastikan keselamatan warga proses evakuasi warga yang terdampak,” kata AKBP Latif, Jumat (12/12).

AKBP Latif juga mengimbau warga tetap waspada terhadap potensi susulan bencana mengingat cuaca masih tidak menentu.

“Kami minta masyarakat tetap berhati-hati. Bila menemukan kondisi yang membahayakan, segera laporkan ke aparat terdekat,” ujarnya.

Hingga Jumat pagi, proses pengecekan lanjutan dan pendataan kerusakan masih terus dilakukan oleh Polres Probolinggo bersama tim gabungan.

Selain itu petugas juga disiagakan untuk membantu akses sementara akibat jembatan yang putus.

“Kami lakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk terus memantau perkembangan kondisi cuaca dan sudah menyiapkan pola – pola penyelematan warga jika sewaktu – waktu terjadi bencana,” pungkas AKBP Latif. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nggak jadi ke Persebaya Surabaya! Rodrigo Bassani malah ditawarkan main di tim K League 1

    Nggak jadi ke Persebaya Surabaya! Rodrigo Bassani malah ditawarkan main di tim K League 1

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 97
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Dikabarkan tak merapat ke Persebaya Surabaya, masa depan Rodrigo Bassani kini mengarah ke panggung yang lebih tinggi di Korea Selatan pada bursa transfer Januari 2026. Playmaker asal Brasil itu disebut-sebut akan ditawarkan ke klub-klub K League 1 setelah tampil gemilang dan membawa Bucheon FC 1995 menorehkan sejarah besar. Kabar ini otomatis memperkecil peluang […]

  • Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Tinjau Dua Posko Pengungsian Bencana Erupsi Gunung Lewotobi

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Tinjau Dua Posko Pengungsian Bencana Erupsi Gunung Lewotobi

    • calendar_month Jum, 15 Nov 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 117
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Umum (Ketum) Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, meninjau dua posko pengungsian bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT). Ketum Bhayangkari melihat dapur umum yang didirikan TNI-Polri hingga proses penyulingan air bersih oleh Brimob. Ketum Bhayangkari juga menampung keluhan dari pengungsi terkait air yang masuk ke tenda saat hujan kemarin. Selain […]

  • Ops Lilin Semeru 2025, Polres Malang Tingkatkan Patroli di 183 Destinasi Wisata

    Ops Lilin Semeru 2025, Polres Malang Tingkatkan Patroli di 183 Destinasi Wisata

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 41
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Malang Polda Jawa Timur meningkatkan patroli dan pengamanan di sejumlah destinasi wisata selama pelaksanaan Operasi Lilin Semeru 2025. Langkah ini dilakukan seiring meningkatnya kunjungan wisatawan menjelang libur Natal dan Tahun Baru di wilayah Kabupaten Malang. Patroli difokuskan pada kawasan wisata favorit yang diprediksi mengalami lonjakan pengunjung, mulai dari destinasi alam, pantai, hingga […]

  • Kegagalan Timnas Gabon di Piala Afrika 2025 Berdampak Serius pada Pemain dan Pelatih

    Kegagalan Timnas Gabon di Piala Afrika 2025 Berdampak Serius pada Pemain dan Pelatih

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 43
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tim nasional (Timnas) Gabon mengalami kegagalan besar dalam ajang Piala Afrika 2025. Performa yang tidak memuaskan membuat pemerintah negara tersebut mengambil tindakan tegas terhadap pemain dan staf pelatih. Keputusan ini diumumkan setelah tim asuhan pelatih Thierry Mouyouma gagal mencatatkan kemenangan sekalipun dalam fase grup. Pada babak penyisihan, Timnas Gabon kalah 0-1 dari Kamerun di […]

  • Pemkot Malang Alokasikan Rp 2,4 Miliar untuk Rehabilitasi 10 Sekolah, 4 yang Rusak Parah Jadi Prioritas

    Pemkot Malang Alokasikan Rp 2,4 Miliar untuk Rehabilitasi 10 Sekolah, 4 yang Rusak Parah Jadi Prioritas

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 156
    • 0Komentar

    Pemkot Malang Alokasikan Dana Rp 2,4 Miliar untuk Rehabilitasi Sekolah DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Salah satu langkah yang diambil adalah alokasi dana tambahan sebesar Rp 2,4 miliar untuk rehabilitasi 10 sekolah di wilayahnya. Program ini akan dilaksanakan pada tahun 2025 dan tidak hanya bertujuan memperbaiki sarana fisik, […]

  • Waket Komisi III DPR: Putusan MK 114/PUU-XXIII/2025 Bukan Larangan Mutlak Penugasan Anggota Polri

    Waket Komisi III DPR: Putusan MK 114/PUU-XXIII/2025 Bukan Larangan Mutlak Penugasan Anggota Polri

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 62
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Wakil Ketua Komisi III DPR RI sekaligus Ketua Panitia Kerja Reformasi Kepolisian RI, Kejaksaan RI, dan Pengadilan DPR RI, Moh. Rano Alfath, menegaskan bahwa Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 114/PUU-XXIII/2025 tidak boleh dimaknai sebagai larangan absolut terhadap penugasan atau perbantuan anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) di luar struktur institusi kepolisian. Menurut Rano, […]

expand_less