Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polres Probolinggo Bersama Balai Besar TNBTS Gelar Apel Siaga Antisipasi Karhutla di Musim Kemarau

Polres Probolinggo Bersama Balai Besar TNBTS Gelar Apel Siaga Antisipasi Karhutla di Musim Kemarau

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam perlindungan kawasan hutan, Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) bersama Polres Probolinggo Polda Jawa Timur menggelar Apel Siaga Perlindungan Kawasan di Lembah Watangan, Desa Ngadirejo, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Rabu (6/8/2025).

Kegiatan ini melibatkan personel gabungan dari unsur Polri, BPBD, Masyarakat Peduli Api, Polisi Kehutanan (Polhut), Masyarakat Mitra Polhut, serta mahasiswa kehutanan.

Apel siaga ini bertujuan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di kawasan TNBTS, terutama memasuki musim kemarau Agustus–Desember 2025.

Kepala Balai Besar TNBTS, Rudijanta Tjahya Nugraha, dalam amanatnya menyampaikan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga kelestarian kawasan TNBTS.

“Selain memiliki keindahan alam, kawasan TNBTS juga kaya akan keanekaragaman hayati serta budaya lokal yang harus kita lestarikan bersama,” kata Rudijanta.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas sinergi seluruh unsur, baik dari Polri, BPBD, maupun elemen masyarakat dalam penanggulangan karhutla.

Menurutnya, sinergi tersebut merupakan modal penting dalam membangun kesepahaman kolektif untuk menjaga kemanfaatan kawasan TN BTS dari berbagai ancaman, termasuk kebakaran hutan.

“Sejak ditetapkan pada tahun 1982 dan dikukuhkan secara resmi melalui keputusan Menteri Kehutanan pada tahun 2005, TNBTS mengemban tiga tugas utama yaitu perlindungan, pengawetan keanekaragaman hayati, dan pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan,” ujar Rudijanta.

Sementara itu, Kapolres Probolinggo AKBP M. Wahyudin Latif menuturkan, pentingnya menjaga keseimbangan antara fungsi konservasi, lindung, dan produksi.

Pihaknya menyoroti sejumlah tantangan yang dihadapi di kawasan TNBTS, seperti pencurian, perburuan satwa, serta kebakaran hutan, yang menjadi ancaman serius terhadap keberlangsungan ekosistem.

“Mengacu pada kejadian karhutla tahun 2023 yang sebagian besar disebabkan oleh aktivitas wisata. Oleh karena itu, kami mengimbau kepada wisatawan agar  mematuhi peringatan dan peraturan yang disampaikan petugas agar kejadian tersebut tidak terulang apalagi saat ini sedang musim kemarau,” ucap AKBP Latif.

Apel Siaga ditutup dengan pemeriksaan peralatan pemadam kebakaran hutan serta simulasi penanggulangan karhutla oleh tim gabungan. Kegiatan berjalan dengan lancar, tertib, dan aman berkat dukungan pengamanan dari Polres Probolinggo, Polda Jatim. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wayang Orang Sriwedari Untuk Kali Pertamanya Gelar Pertunjukan Spesial Di Bale Pangenggar

    Wayang Orang Sriwedari Untuk Kali Pertamanya Gelar Pertunjukan Spesial Di Bale Pangenggar

    • calendar_month Sel, 10 Des 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 200
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Untuk kali pertama nya Wayang Orang Sriwedari telah sukses menggelar pertunjukan spesialnya di Bale Pangenggar Taman Balekambang Solo pada Sabtu (7/12/2024) pukul 20.00 dengan membawakan lakon “Saratalpa” yang dihadiri Walikota Solo terpilih Respati Ardi. Wayang Orang Sriwedari yang sudah menginjak usia nya yang ke 114 tahun ini masih mampu menunjukkan eksistensi nya dalam […]

  • Semarak Hari Terakhir JEEF 2024: Pesan Inklusivitas dan Kecintaan pada Tanah Air

    Semarak Hari Terakhir JEEF 2024: Pesan Inklusivitas dan Kecintaan pada Tanah Air

    • calendar_month Sen, 11 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 106
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pada hari terakhir rangkaian kegiatan Jatim Emas Exhibition Fair (JEEF) 2024 di Atrium Grand City Mall Surabaya, acara diramaikan dengan penampilan komunitas anak-anak disabilitas Tatuli, Minggu (10/11/2024) Bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan, komunitas Cerita Teman Tuli (Latuli) memberikan pesan khusus melalui flashmob bertema “Semua Bisa Jadi Pahlawan,” yang menampilkan berbagai gerakan dan lagu. […]

  • Bukan Perselingkuhan, Ini Fakta di Balik Kasus KDRT Pegawai Bank Swasta di Surabaya

    Bukan Perselingkuhan, Ini Fakta di Balik Kasus KDRT Pegawai Bank Swasta di Surabaya

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 109
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Peristiwa kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh seorang karyawan bank swasta di Surabaya, AAS, berusia 40 tahun, sempat menjadi perbincangan di media sosial. Ia kini ditetapkan sebagai tersangka dan telah ditahan. Perbuatan buruk AAS terhadap korban yang tak lain adalah istrinya, IGF, berusia 32 tahun, terekam oleh kamera CCTV dan menyebar luas […]

  • Polres Blitar Kota Bongkar Peredaran Sabu dan Ekstasi Senilai Rp 1,5 Miliar

    Polres Blitar Kota Bongkar Peredaran Sabu dan Ekstasi Senilai Rp 1,5 Miliar

    • calendar_month Sel, 25 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 124
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polres Blitar Kota terus menggencarkan perang terhadap narkotika dan obat-obatan berbahaya. Kali ini, mereka berhasil mengungkap kasus peredaran sabu dan ekstasi dengan nilai taksiran mencapai Rp 1,5 miliar. Barang bukti yang ditemukan terdiri dari 379,42 gram sabu dan 328 butir ekstasi yang dikemas dalam kapsul berwarna putih, serta 237 butir ekstasi berwarna ungu […]

  • KPU Surabaya Siapkan Format Baru untuk Debat Kedua Besok

    KPU Surabaya Siapkan Format Baru untuk Debat Kedua Besok

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 101
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya menegaskan kesiapan mereka untuk menyelenggarakan debat publik kedua dalam rangkaian Pilkada Surabaya 2024. Hal ini disampaikan oleh Subairi, Komisioner KPU Surabaya Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia, dalam acara media gathering yang digelar pada Rabu (20/11/2024). Debat publik kedua akan berlangsung Kamis (21/11/2024) […]

  • Hotel Nusantara Siap Mendukung HUT Kemerdekaan RI di IKN

    Hotel Nusantara Siap Mendukung HUT Kemerdekaan RI di IKN

    • calendar_month Sab, 27 Jul 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Diagram KotaJakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) telah menyampaikan bahwa Hotel Nusantara siap mendukung perayaan HUT Kemerdekaan RI di Nusantara, Kalimantan Timur. Ketua Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN, Danis Sumadilaga, mengatakan bahwa hotel tersebut memiliki 191 kamar dan siap untuk menerima […]

expand_less