Malam Tasyakuran di Desa Pucung Kidul Kecamatan Boyolangu

DIAGRAMKOTA.COM – Malam tasyakuran di Desa Pucung Kidul Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung  berlangsung dengan khidmat, diisi doa bersama para perangkat desa, sejumlah masyarakat, pemuka agama, tokoh pemuda, dan kelompok tani.

Acara ini digelar pada Rabu (2/7/2025) malam, menandai momen yang sangat dinantikan oleh warga desa.

Kepala Desa Pucung Kidul Kecamatan Boyolangu, Winarto, S.Pd, dalam sambutannya menyampaikan harapannya memohon agar lebih mendekatkan diri kepada wahai dzat yang memiliki keagungan dan kemuliaan.

Winarto berharap semoga Allah senantiasa melimpahkan rahmatnya kepada seluruh warga desa. Selain itu, ia juga berharap perjalanan panjang Desa Pucung Kidul yang terus berdiri kokoh semakin maju sejahtera, menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan budaya dalam setiap kebijakan yang diambil.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Desa Mahmudsyah juga mengungkapkan rasa syukurnya. Ia menekankan pentingnya menjaga kekompakan masyarakat untuk memajukan desa ini.

“Kita harus bergerak dengan hati membangun serta semangat kebersamaan dalam perjuangan ini dengan penuh amanah serta berkah,” ujarnya.

Mahmudsyah juga berharap masyarakat diberikan kesehatan dan dilimpahkan rezeki. Suasana penuh kehangatan terasa saat doa bersama di panjatkan, menciptakan suasana tentrem mulyo lan tinoto.

Acara ini bukan hanya sekadar doa, tetapi juga momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara warga desa.

Dengan adanya tasyakuran ini, diharapkan semangat kebersamaan dan gotong royong dapat terus terjalin di Desa Pucung Kidul. Semoga dengan doa dan harapan yang kian besar, desa ini dapat mencapai masa depan yang lebih baik dan sejahtera.

Malam tasyakuran adalah momen yang sangat berarti bagi warga desa. Acara ini tidak hanya menjadi wadah doa dan harapan, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat kebersamaan dan persaudaraan di antara masyarakat.

“Dengan semangat kebersamaan dan doa yang tulus, warga desa berharap desanya dapat terus maju dan sejahtera,” pungkas Mahmudsyah. (dk/aden)