Bantuan Langsung Dana Desa Tahap Dua Desa Tanggunggununwg untuk Kesejahteraan disalurkan

DAERAH343 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COM  – Desa Tanggunggunung, Ke Tanggunggunung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, baru saja menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap kedua tahun anggaran 2025.

Sebanyak 12 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan ini, masing-masing mendapatkan Rp 900.000 yang dicairkan dalam tiga bulan; April, Mei, dan Juni 2025. Penyaluran tahap kedua ini, sebesar Rp 300.000 per KPM, dilakukan pada tanggal 14 April 2025 di Balai Desa.

Kepala Desa Asmiatin menyampaikan harapannya agar bantuan ini dapat meningkatkan kesejahteraan warga dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat.

“Penyaluran BLT-DD bersumber dari anggaran tahun 2025 di salurkan kepada keluarga penerima manfaat dengan masing-masing Rp 300.000,” ujar Asmiatin saat dikonfirmasi suarasmr.news dibalai desa, Kamis (16/4/2025).

Baca Juga :  Kapolsek Sedati Masifkan Patroli Desa, Dukung Ketahanan Pangan Warga

Sementara Sekretaris Desa, Gunawan menambahkan, penyaluran bantuan langsung tunai di putuskan melalui musyawarah desa sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dalam peraturan perundang undangan.

“Proses penentuan penerima manfaat dilakukan secara transparan melalui musyawarah desa, sesuai dengan peraturan yang berlaku,” kata Gunawan.

Kehadiran Babinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, agama, dan pemuda dalam penyaluran bantuan ini menunjukkan komitmen bersama dalam mewujudkan kesejahteraan warga Desa Tanggunggunung.

“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi para penerima dan berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup mereka. Suatu langkah positif yang menunjukkan kepedulian pemerintah desa terhadap warganya,” sambungnya.  (dk/aden)

Share and Enjoy !